Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Buruh Migran Perlu Diberi Konsultasi

Kompas.com - 22/11/2012, 15:34 WIB
Khaerul Anwar

Penulis

MATARAM, KOMPAS.com- Berbagai masalah psikososial yang dihadapi Tenaga Kerja Indonesia (TKI), menjadi sasaran pelayanan konsultasi para kader dan perawat kesehatan jiwa. Konsultasi itu perlu diberikan guna dan mencegah gangguan jiwa yang mungkin dialami para buruh migran sebelum dan setelah bekerja di luar negeri.

"Materi itu adalah pokok bahasan dalam konferensi nasional (Konas) IX keperawatan kesehatan jiwa, yang berlangsung tiga hari di Mataram, Nusa Tenggara Barat, dimulai hari Kamis (22/11) sore, yang diikuti sekitar 200 peserta dari seluruh Indonesia," kata Nengah Darta, Sekretaris Panitia Konas itu.

Psikososial sangat mungkin mendera para TKI, karena dianggap bermasalah seperti alasan sakit akibat kerja, gaji tidak dibayar, pelecehan seksual, penganiayaa n dan lainnya yang mengakibatkan mereka dipulangkan ke Tanah Air.

Tahun 2011, sebanyak 72.846 TKI diberangkatkan dari NTB. Dari jumlah itu, pada tahun sama 309.463 TKI dipulangkan; 44.773 TKI di antaranya dianggap bermasalah.

Untuk itu diharapkan kader dan perawat kesehatan jiwa di tingkat desa dan Puskesmas punya peran penting melakukan pendampingan bagi para TKI, menemukan dan mendeteksi dini gangguan jiwa yang akan timbul, termasuk meminimalisasi kasus pemasungan, sehingga mereka dapat hidup layak.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com