Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dengan Dongeng, Sri Mulyani Kenalkan Pajak ke Anak-anak

Kompas.com - 03/03/2019, 16:14 WIB
Mutia Fauzia,
Erlangga Djumena

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Menteri keuangan Sri Mulyani Indrawati mendongeng kepada anak-anak usia sekolah dasar di festival Indonesia Negeri 1.000 Dongeng yang diadakan oleh penerima beasiswa LPDP PK-139.

Dalam dongeng yang berjudul Raja Lebah dan Sesendok Madu tersebut, Mantan Direktur Pelaksana Bank Dunia ini memperkenalkan kepada anak-anak untuk patuh dalam membayar kewajiban perpajakannya.

"Pajak itu dikumpulkan untuk kalian. Nanti dipakai untuk membangun sekolah, membangun jalan, untuk dipakai membangun sekolah kalian sendiri," ujar dia di Jakarta, Minggu (3/3/2019).

Di dalam dongeng tersebut dikisahkan bagaimana seekor raja lebah meminta rakyatnya untuk mengumpulkan satu sendok madu di dalam sebuah gentong. Akan tetapi, alih-alih mengumpulkan madu, rakyat kerajaan lebah justru mengumpulkan air di dalam gentong tersebut.

Baca juga: Sri Mulyani: Jelang Pemilu Defisit Anggaran Turun, Saya Masih Dimarahi

Raja pun marah dan mengatakan bahwa madu yang dikumpulkan merupakan tabungan untuk rakyat jika nanti kerajaan lebah ditimpa paceklik.

"Kamu tidak tahu bahwa madu yang dikumpulkan bukan untuk raja, madu itu untuk ditabung. Kadang-kadang kita perlu mengumpulkan sedikit demi sedikit untuk nanti dipakai saat kita perlu," cerita Sri Mulyani.

"Madu kita kumpulkan untuk kalian semua, kita pakai ketika bunga-bunga tidak berkembang," lanjut Sri Mulyani.

Sri Mulyani mengatakan, mengenalkan pajak kepada anak-anak sedari dini sangatlah penting. Dengan demikian, anak-anak akan tumbuh dengan kesadaran dana yang dikumpulkan pemerintah untuk membangun negeri berasal dari uang rakyat sendiri.

"Saya rasa bagus untuk mulai mengenalkan kepada anak-anak sejak usai dini bahwa negara kita Indonesia itu milik kita bersama, jadi kalau kita mengumpulkan pajak dalam rangka membangun Indonesia itu adalah karena kita cinta sama negara kita sendiri, kita urus negara kita sendiri," ujar dia.

"Kita kumpulkan dananya, kita pakai, kita awasi bersama," tambah dia.

Baca juga: Cerita Sri Mulyani Diminta Tak Lagi Kejar-Kejar Pengusaha...

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Harga Emas Antam: Detail Harga Terbaru Pada Sabtu 11 Mei 2024

Harga Emas Antam: Detail Harga Terbaru Pada Sabtu 11 Mei 2024

Spend Smart
Harga Bahan Pokok Sabtu 11 Mei 2024, Semua Bahan Pokok Naik, Kecuali Daging Sapi Murni

Harga Bahan Pokok Sabtu 11 Mei 2024, Semua Bahan Pokok Naik, Kecuali Daging Sapi Murni

Whats New
Pembinaan Berkelanjutan Sampoerna Diapresiasi Stafsus Presiden dan Kemenkop UKM

Pembinaan Berkelanjutan Sampoerna Diapresiasi Stafsus Presiden dan Kemenkop UKM

Whats New
Sanksi Menanti Pejabat Kemenhub yang Viral Usai Ajak Youtuber Korea Mampir ke Hotel

Sanksi Menanti Pejabat Kemenhub yang Viral Usai Ajak Youtuber Korea Mampir ke Hotel

Whats New
[POPULER MONEY] Buntut Ajak Youtuber Korsel ke Hotel, Pejabat Kemenhub Dibebastugaskan | Intip Tawaran 250 Merek Waralaba di Pameran Franchise Kemayoran

[POPULER MONEY] Buntut Ajak Youtuber Korsel ke Hotel, Pejabat Kemenhub Dibebastugaskan | Intip Tawaran 250 Merek Waralaba di Pameran Franchise Kemayoran

Whats New
Cukupkah Ekonomi Tumbuh 5,11 Persen?

Cukupkah Ekonomi Tumbuh 5,11 Persen?

Whats New
3 Cara Blokir Kartu ATM BRI, Bisa lewat HP

3 Cara Blokir Kartu ATM BRI, Bisa lewat HP

Whats New
Singapore Airlines Group Pesan 1.000 Ton Bahan Bakar Berkelanjutan dari Neste

Singapore Airlines Group Pesan 1.000 Ton Bahan Bakar Berkelanjutan dari Neste

Whats New
10 Cara Bayar Iuran BPJS Kesehatan lewat HP Antiribet

10 Cara Bayar Iuran BPJS Kesehatan lewat HP Antiribet

Spend Smart
Cara Transfer Pulsa Telkomsel dan Biayanya

Cara Transfer Pulsa Telkomsel dan Biayanya

Spend Smart
Pertamina Tegaskan Tetap Salurkan Pertalite kepada Masyarakat

Pertamina Tegaskan Tetap Salurkan Pertalite kepada Masyarakat

Whats New
Jumlah Kantor Cabang Bank Menyusut pada Awal 2024

Jumlah Kantor Cabang Bank Menyusut pada Awal 2024

Whats New
Viral Video Pejabat Kemenhub Ajak Youtuber Korea ke Hotel, Menhub Minta Kasus Diusut

Viral Video Pejabat Kemenhub Ajak Youtuber Korea ke Hotel, Menhub Minta Kasus Diusut

Whats New
Pengertian Ilmu Ekonomi Menurut Para Ahli dan Pembagiannya

Pengertian Ilmu Ekonomi Menurut Para Ahli dan Pembagiannya

Earn Smart
Apa yang Dimaksud dengan Persamaan Dasar Akuntansi?

Apa yang Dimaksud dengan Persamaan Dasar Akuntansi?

Earn Smart
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com