Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

2 Hal Ini Sebabkan Tesla Rugi Hampir Rp 10 Triliun

Kompas.com - 25/04/2019, 15:51 WIB
Fika Nurul Ulya,
Erlangga Djumena

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Tesla, pabrikan mobil listrik asal Amerika serikat mencatat rugi 702 juta dollar AS atau setara dengan Rp 9,9 triliun pada kuartal I-2019. Penghasilannya juga turun 37 persen dibandingkan kuartal sebelumnya.

Menurut Karl Brauer, penerbit eksekutif di Kelley Blue Book dan Autotrader dikutip dari CNN, Kamis (25/4/2019), ada beberapa sebab Tesla bisa rugi hampir Rp 10 triliun.

"Pertama, kredit pajak federal sebesar 7.500 dollar AS dipotong setengah untuk kendaraan Tesla pada awal tahun," kata Karl Brauer.

Kemudian, merek-merek lain seperti Porsche, Audi, Mercedes, dan Hyundai semuanya memasuki pasar mobil listrik. Hal ini membuat Tesla mendapat kompetisi yang ketat sehingga permintaan mobil listrik menurun.

Baca juga: Tesla Laporkan Kerugian 702 Juta Dollar AS di Kuartal I-2019

"Kombinasi masalah ini menyebabkan penurunan tajam dalam penjualan dan pendapatan yang dialami Tesla di kuartal I-2019. Yang lebih meresahkan, kedua masalah ini belum hilang," kata Brauer.

Padahal sebelumnya, perusahaan yang berkode saham TSLA ini telah membukukan keuntungan back-to-back dalam dua kuartal sebelumnya. Kuartal terakhir, Tesla mencatat laba 139 juta dollar AS dari penjualan 7,2 miliar dollar AS.

Elon Musk, CEO Tesla membenarkan bahwa Tesla memang mengalami kerugian. Namun, dia percaya permintaan mobil listrik model ke-3 tetap kuat, terutama di pasar-pasar yang belum dia jamah.

"Kami juga memiliki banyak pasar (di luar negeri) di mana kami belum memanfaatkan permintaan, terutama untuk model 3," kata Musk.

Namun, Musk berharap, angka penjualan akan meningkat dan jauh lebih baik di kuartal II-2019 meskipun akan mengalami banyak sekali tantangan khususnya untuk pengiriman luar negeri.

"Tapi masalah-masalah itu harus segera diatasi agar masalah penjualan akan segera teratasi. Kami juga berharap uang tunai tumbuh dengan mantap dalam beberapa bulan mendatang," ucap Musk.


Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

[POPULER MONEY] Sri Mulyani 'Ramal' Ekonomi RI Masih Positif | Genset Mati, Penumpang Argo Lawu Dapat Kompensasi 50 Persen Harga Tiket

[POPULER MONEY] Sri Mulyani "Ramal" Ekonomi RI Masih Positif | Genset Mati, Penumpang Argo Lawu Dapat Kompensasi 50 Persen Harga Tiket

Whats New
Ketahui, Pentingnya Memiliki Asuransi Kendaraan di Tengah Risiko Kecelakaan

Ketahui, Pentingnya Memiliki Asuransi Kendaraan di Tengah Risiko Kecelakaan

Spend Smart
Perlunya Mitigasi Saat Rupiah 'Undervalued'

Perlunya Mitigasi Saat Rupiah "Undervalued"

Whats New
Ramai Alat Belajar Siswa Tunanetra dari Luar Negeri Tertahan, Bea Cukai Beri Tanggapan

Ramai Alat Belajar Siswa Tunanetra dari Luar Negeri Tertahan, Bea Cukai Beri Tanggapan

Whats New
Sri Mulyani Jawab Viral Kasus Beli Sepatu Rp 10 Juta Kena Bea Masuk Rp 31 Juta

Sri Mulyani Jawab Viral Kasus Beli Sepatu Rp 10 Juta Kena Bea Masuk Rp 31 Juta

Whats New
Sri Mulyani Jelaskan Duduk Perkara Alat Belajar Tunanetra Milik SLB yang Ditahan Bea Cukai

Sri Mulyani Jelaskan Duduk Perkara Alat Belajar Tunanetra Milik SLB yang Ditahan Bea Cukai

Whats New
Apa Itu Reksadana Terproteksi? Ini Pengertian, Karakteristik, dan Risikonya

Apa Itu Reksadana Terproteksi? Ini Pengertian, Karakteristik, dan Risikonya

Work Smart
Cara Transfer BNI ke BRI lewat ATM dan Mobile Banking

Cara Transfer BNI ke BRI lewat ATM dan Mobile Banking

Spend Smart
Suku Bunga Acuan Naik, Apa Dampaknya ke Industri Multifinance?

Suku Bunga Acuan Naik, Apa Dampaknya ke Industri Multifinance?

Whats New
Aturan Impor Produk Elektronik Dinilai Bisa Perkuat Industri Dalam Negeri

Aturan Impor Produk Elektronik Dinilai Bisa Perkuat Industri Dalam Negeri

Whats New
Cara Beli Pulsa melalui myBCA

Cara Beli Pulsa melalui myBCA

Spend Smart
Lima Emiten yang Akan Bayar Dividen Pekan Depan

Lima Emiten yang Akan Bayar Dividen Pekan Depan

Whats New
Pemerintah Dinilai Perlu Buat Formula Baru Kenaikan Tarif Cukai Rokok

Pemerintah Dinilai Perlu Buat Formula Baru Kenaikan Tarif Cukai Rokok

Whats New
5 Cara Beli Emas di Pegadaian, Bisa Tunai dan Nyicil

5 Cara Beli Emas di Pegadaian, Bisa Tunai dan Nyicil

Spend Smart
Masuki Usia ke-20, Sido Muncul Beberkan Rahasia Sukses Kuku Bima

Masuki Usia ke-20, Sido Muncul Beberkan Rahasia Sukses Kuku Bima

BrandzView
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com