Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Siap-siap, Ada Pesta Diskon Belanja Online Sambut Hari Buruh

Kompas.com - 29/04/2019, 08:36 WIB
Erlangga Djumena

Editor

Sumber

JAKARTA, KOMPAS.com -  Dalam beberapa tahun terakhir ini, para pelaku usaha e-commerce dan UKM selalu menghadirkan semangat Hari Buruh pada 1 Mei, melalui perayaan online campaign bertajuk Mayday Madness!

Menginjak tahun ke-4, lebih dari 60 e-commerce dan UKM di Indonesia yang akan memeriahkan perayaan Mayday Madness.

Pesta diskon belanja online menghadirkan diskon besar-besaran dari berbagai kategori, seperti elektronik, fashion, kosmetik, kesehatan dan sebagainya.

"Selain menargetkan pendapatan dan trafik hingga lima kali lebih tinggi dari hari normal, kami turut berharap Mayday Madness dapat hadir sebagai pilihan konsumen mendapatkan harga fantastis yang turut didukung dari kenyamanan berbelanja yang terpercaya dan dapat diandalkan,” Ketua Panitia Mayday Madness Taufik Darmawan, seperti dikutip dari Kontan.co.id, Senin (29/4/2019).

Baca juga: Punya Serikat Buruh, Perusahaan Wajib Buat PKB

Program yang berlangsung selama 4 hari ini dimulai dengan promo diskon hingga 50 persen, pada 30 April – 3 Mei.

Tepat pada 1 Mei, konsumen akan dimanjakan dengan promo 1 hari (Crazy Coupons). Konsumen akan mendapatkan promo besar-besaran dengan menggunakan kode
voucher MAYDAY19 di semua e-commerce website partner.

Taufik berharap, Mayday Madness 2019 yang telah menjadi festival e-commerce terbesar
di tengah tahun 2019 ini, turut berkontribusi dalam perkembangan ekonomi digital, serta industri belanja online.

Selain itu, memberikan pengaruh terhadap kenaikan omzet penjualan dari setiap e-commerce yang terlibat, serta menciptakan pengalaman belanja bagi para konsumen. (Ahmad Febrian)

Berita ini telah tayang di Kontan.co.id dengan judul Hore, ada pesta diskon belanja online menyambut Hari Buruh

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com