Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Produsen Pakan Ayam Bergantung pada Ketersediaan Jagung Lokal

Kompas.com - 20/08/2019, 15:46 WIB
Fika Nurul Ulya,
Sakina Rakhma Diah Setiawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Country Director PT Cargill Indonesia Ivan Hindarko mengatakan, produsen pakan ayam petelur sangat bergantung pada keberadaan jagung lokal.

Untuk itu, masa low season atau masa di mana tidak terjadi panen menjadi kendala bagi produsen pakan ternak ayam.

Pasalnya, PT Cargill Indonesia, adalah salah satu perusahaan multinasional di bidang makanan dan pertanian yang 40-50 persen bahan bakunya menggunakan jagung.

"Jagung merupakan bahan baku yang sangat penting untuk industri pakan. Di perusahaan kami, bahan baku jagung mencapai 40-50 persen dari total komposisi. Makanya ketersediaan jagung menjadi hal krusial," kata Ivan Hindarko di Jakarta, Selasa (20/8/2019).

Baca juga: Dukung Efisiensi Biaya Peternak, Hadir Pakan Ayam Tanpa Antibiotik

Karena ketersediaan jagung menjadi hal yang sangat krusial bagi produsen pakan ayam, harga pakan ayam akan mengikuti ketersediaan jagung tersebut.

Harga pakan akan lebih murah di masa panen raya ketimbang low season.

"Masa panen lokal dari Februari sampai April. Panen lebih kecil di Juli-Agustus. Kemudian panen ketiga di Bulan Desember. Karena masa panen lokal di Indonesia dari Februari-April, makan harga akan jauh lebih murah," ungkap Ivan.

Namun demikian, Ivan tak memungkiri, hal tersebut memang harus dilalui pebisnis.

Untuk membuat bisnis konsisten, pihaknya bakal berusaha memenuhi kebutuhan jagung meski pada masa jagung minim.

Baca juga: Langka Pakan Ternak, Kementan Distribusikan Jagung ke Peternak Rakyat

Namun, dia juga tetap akan mematuhi peraturan pemerintah terkait larangan impor jagung.

"Ini memang yang harus kita lalui sebagai pebisnis. Sehingga pada masa low season jagung kita tetap akan berusaha memenuhi kebutuhan pangan dengan harga yang terjangkau. Kita juga akan melihat alternatif lain. Tapi di sisi lain kita mematuhi peraturan pemerintah yang melarang impor jagung," pungkas Ivan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com