Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Rhenald Kasali Kembali Masuk Daftar Top 30 Pakar Manajemen Dunia Versi Global Gurus

Kompas.com - 25/03/2021, 07:02 WIB
Bambang P. Jatmiko

Editor

JAKARTA, KOMPAS.com - Guru Besar Unversitas Indonesia Rhenald Kasali kembali masuk ke dalam jajaran 30 besar ilmuwan manajemen dunia versi Global Gurus.

Masuk ke dalam jajaran tersebut, berbagai pakar manajemen dari berbagai negara seperti halnya Joseph Stiglitz hingga Govindarajan.

Menanggapi dirilisnya daftar tersebut, Rhenald Kasali menyatakan bahwa lingkungan Indonesia yang superdinamis, merupakan kesempatan bagi ilmuwan dari dalam negeri untuk menambah literatur dunia.

Baca juga: Rhenald Kasali: 80 Persen Negara di Dunia Tak Siap Hadapi Corona

“Kami menghargai pengakuan Yayasan Global Gurus yang menaruh mata pada dinamika ilmuwan Indonesia,” ungkap Rhenald Kasali, Rabu (24/3/2021).

Rhenald Kasali yang saat ini menjabat sebagai Komisaris Utama PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk ini menyampaikan, pencapaian tersebut sekaligus menjadi pengakuan dunia terhadap pendidikan yang ada di Indonesia.

Penetapan World's Top 30 Global Gurus didasarkan atas tujuh parameter yaitu opini publik (30 persen) , orisinalitas ide (30 persen), dampak yang dirasakan masyarakat atas ide-ide yang dimiliki (10 persen), kegunaan ide (10 persen), jumlah publikasi dan karya ilmiah (5 persen), dan gaya presentasi & Guru Factor (15 persen).

The Global Gurus tidak hanya menanugerahkan penghargaan di bidang management melainkan juga pada sepuluh bidang lainnya yaitu Leadership, Management, Communication, Sales, Coaching, Hospitality, Education, Customer Service, Body Language dan Neuro-Linguistic Programming.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com