Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
PERBANKAN

Jadi Super App, OCTO Mobile CIMB Niaga Makin Serbabisa

Kompas.com - 26/05/2021, 16:15 WIB
Aningtias Jatmika,
Sri Noviyanti

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Sektor perbankan dinilai semakin serius mengembangkan aplikasi digital banking menjadi super app yang dapat melayani beragam kebutuhan nasabah dalam satu aplikasi.

Salah satu bank yang menjadi pionir pengembangan tren itu adalah PT Bank CIMB Niaga Tbk (CIMB Niaga) melalui OCTO Mobile.

Dengan bertransformasi menjadi super app, kapabilitas OCTO Mobile terus ditingkatkan sehingga mampu memberikan kemudahan dan kenyamanan lebih kepada nasabah dalam mengakses produk serta layanan lengkap CIMB Niaga.

Adapun produk dan layanan lengkap yang dihadirkan pada super app tersebut di antaranya adalah tabungan, transaksi, investasi, dan pinjaman.

(Baca juga: Lewat OCTO Mobile, CIMB Niaga Fasilitasi Nasabah bagi Angpau Lebaran)

Lebih dari itu, aplikasi yang “banyak bisanya dan bisa semaunya” itu juga terus ditingkatkan untuk dapat melayani kebutuhan gaya hidup nasabah. Salah satunya, melalui fitur Travel Concierge.

Melalui fitur itu, nasabah dapat membeli tiket pesawat. Menariknya, pembelian tiket pesawat ini bisa dicicil mulai dari 3 hingga 12 bulan dengan bunga mulai dari 0 persen.

Head of Digital Banking, Branchless, and Partnership CIMB Niaga Bambang Karsono Adi mengatakan, inovasi dan digitalisasi selalu menjadi prioritas CIMB Niaga dari waktu ke waktu.

“Sejalan dengan kebutuhan nasabah yang semakin berkembang, kami terus berinovasi agar solusi digital yang kami hadirkan melalui OCTO Mobile semakin relevan untuk menjawab aspirasi nasabah kini dan nanti,” jelas Bambang kepada Kompas.com, Selasa (25/5/2021).

Head of Digital Banking, Branchless, and Partnership CIMB Niaga Bambang Karsono AdiCIMB Niaga Head of Digital Banking, Branchless, and Partnership CIMB Niaga Bambang Karsono Adi

Melalui OCTO Mobile, kata Bambang, nasabah dari berbagai segmen, baik retail, preferred, maupun usaha kecil menengah dapat memenuhi keperluan perbankan secara lebih mudah dan mulus (seamless). Kebutuhan ini dapat dipenuhi melalui smartphone dari mana saja dan kapan saja tanpa harus datang ke kantor cabang.

Berikut kapabilitas unggulan yang layak Anda coba di aplikasi OCTO Mobile agar tetap produktif dalam kondisi apa pun.

1. Tabungan

Membuka rekening tabungan pertama kini bisa dilakukan secara online melalui OCTO Mobile. Pada aplikasi ini tersedia beragam produk tabungan, baik konvensional maupun syariah.

Seluruh proses verifikasi akan dilakukan melalui aplikasi sehingga calon nasabah tidak perlu datang ke kantor cabang. Dengan memiliki tabungan CIMB Niaga, nasabah dapat menikmati beragam keuntungan, mulai dari kebutuhan transaksi, investasi, hingga pinjaman.

2. Transaksi

Untuk kebutuhan transaksi, OCTO Mobile dapat melayani transfer tanpa biaya ke bank lain sebanyak 20 kali per bulan, isi ulang (Top-up) lengkap hingga 11 jenis dompet digital (e-Wallet), serta pembayaran tagihan dan pajak.

Selain itu, nasabah juga dapat berbelanja menggunakan berbagai sumber dana yang tersedia sesuai ketentuan, termasuk Poin Xtra, tabungan, kartu kredit, dan Rekening Ponsel. Kemudian, nasabah juga dapat melakukan tarik dan setor tunai tanpa kartu.

Bahkan, nasabah juga tidak perlu bersentuhan dengan benda lain ketika bertransaksi di merchant dengan memanfaatkan layanan Scan Quick Response Code Indonesian Standard (QRIS).

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Mendag Zulhas Terbitkan Aturan Baru Soal Batasan Impor, Ini Rinciannya

Mendag Zulhas Terbitkan Aturan Baru Soal Batasan Impor, Ini Rinciannya

Whats New
Microsoft Komitmen Berinvestasi di RI Senilai Rp 27,54 Triliun, Buat Apa Saja?

Microsoft Komitmen Berinvestasi di RI Senilai Rp 27,54 Triliun, Buat Apa Saja?

Whats New
Allianz Syariah Tawarkan Asuransi Persiapan Warisan Keluarga Muda, Simak Manfaatnya

Allianz Syariah Tawarkan Asuransi Persiapan Warisan Keluarga Muda, Simak Manfaatnya

Whats New
Kini Beli Sepatu Impor Tak Dibatasi, Ini Penjelasan Mendag

Kini Beli Sepatu Impor Tak Dibatasi, Ini Penjelasan Mendag

Whats New
TransNusa Buka Lowongan Kerja untuk Lulusan S1, Ini Syarat dan Cara Daftarnya

TransNusa Buka Lowongan Kerja untuk Lulusan S1, Ini Syarat dan Cara Daftarnya

Whats New
Suku Bunga BI Naik, ST012 Dinilai Lebih Menarik

Suku Bunga BI Naik, ST012 Dinilai Lebih Menarik

Earn Smart
Kesejahteraan Buruh Tani Era Jokowi dan Tantangan bagi Prabowo

Kesejahteraan Buruh Tani Era Jokowi dan Tantangan bagi Prabowo

Whats New
3,84 Juta Penumpang Naik LRT Jabodebek pada Kuartal I 2024

3,84 Juta Penumpang Naik LRT Jabodebek pada Kuartal I 2024

Whats New
Merger Tiktok Shop dan Tokopedia Dinilai Ciptakan Model Belanja Baru di Industri Digital

Merger Tiktok Shop dan Tokopedia Dinilai Ciptakan Model Belanja Baru di Industri Digital

Whats New
Lowongan Kerja Perum Damri untuk SMA/SMK, Ini Persyaratan dan Cara Mendaftarnya

Lowongan Kerja Perum Damri untuk SMA/SMK, Ini Persyaratan dan Cara Mendaftarnya

Work Smart
IMF Naikkan Proyeksi Pertumbuhan Asia, Ada Apa?

IMF Naikkan Proyeksi Pertumbuhan Asia, Ada Apa?

Whats New
Tak Mau Kejadian Nasabah Lempar Piring Saat Ditagih Kredit Terulang, PNM Kini Fokus Lindungi Karyawannya

Tak Mau Kejadian Nasabah Lempar Piring Saat Ditagih Kredit Terulang, PNM Kini Fokus Lindungi Karyawannya

Whats New
Bertemu Mendag Inggris, Menko Airlangga Bahas Kerja Sama JETCO dan Energi Bersih

Bertemu Mendag Inggris, Menko Airlangga Bahas Kerja Sama JETCO dan Energi Bersih

Whats New
Sepatu Impor Sudah Diterima Pemilik, Siapa yang Tanggung Denda Rp 24,74 Juta?

Sepatu Impor Sudah Diterima Pemilik, Siapa yang Tanggung Denda Rp 24,74 Juta?

Whats New
BI: Biaya Merchant QRIS 0,3 Persen Tidak Boleh Dibebankan ke Konsumen

BI: Biaya Merchant QRIS 0,3 Persen Tidak Boleh Dibebankan ke Konsumen

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com