Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

BEI Dukung UMKM Melalui Layanan Data, Ada Diskon hingga 80 Persen

Kompas.com - 27/10/2021, 11:40 WIB
Kiki Safitri,
Erlangga Djumena

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Bursa Efek Indonesia (BEI) pada September 2021 lalu telah meluncurkan layanan data sebagai bentuk dukungan kepada Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM)

Kepala Unit Penjualan dan Pemasaran Data BEI, Lulu Meutia mengungkapkan, hingga kini sudah ada dua pihak yang tertarik dengan layanan data IDX tersebut.

Adapun beberpaa layanan data yang ditawarkan mencakup IDX equity real time summary, IDX equity real time indices, IDX-i Equity real time summary, IDX-i Equity real time indices, IDX Equity EOD Professional, dan IDX equity EOD Indices.

Baca juga: IPO Mitratel Lebih Besar dari Bukalapak, BEI Yakin Investor Masih Bisa Serap

“Yang baru saja kami luncurkan di bulan September kemarin, yaitu skema IDX data untuk UMKM. Makin kesini kita melihat UMKM makin besar dan semakin banyak yang juga ingin menggunakan data IDX,” kata Lulu, secara virtual, Selasa (26/10/2021).

Lulu mengunkapkan, UMKM yang tertarik memakai layanan data mencakup UMKM begerak di bidang finansial, investasi dan lainnya. Lulu memastikan, data yang dihadirkan tersebut terpercaya dari dan mendapatkan lisensi atau agreement dengan IDX

"Mulai banyak startup fintech yang membuat situs atau web yang berisi rekomendasi investasi. Dengan produk IDX dan insentif yang diberikan support untuk mensupport bisnis fintech, kami melihat UMKM di bidang financial fokus kepada financial technology," ujar Lulu.

Lulu mengungkapkan, pemerintah juga baru saja mengeluarkan peraturan untuk kemudahan perlindungan dan juga pemberdayaan untuk UMKM. Maka dari itu, BEI memastikan pihaknya terus mensupport kebutuhan UMKM, bahkan BEI memberikan harga special khusus bagi UMKM.

“Kita dari bursa mencoba bagaimana supaya kita bisa support UMKM dalam kondisi seperti ini. Di antaranya kami menyediakan harga spesial atau diskon special untuk UMKM yang membutuhkan license dan juga produk dari IDX data tersebut,” tambah lulu.

Lulu memperinci, BEI memberikan potongan harga yang cukup besar untuk UMKM, dari mulai diskon 80 persen dari harga produk lisensi bursa, atau untuk perusahaan kecil 60 persen, dan perusahaan menengah diberikan diskon 20 persen.

“Produk-produknya sudah kami siapkan untuk para UMKM tersebut dan bisa bersifat real time, end of the day, atau secara indirect maupun direct kepada bursa. Jadi kami siapkan beberapa produk yang bisa disesuaikan dengan kebutuhan dari UMKM,” jelas dia.

Baca juga: Cetak Investor Pemula yang Cerdas, GoPay dan BEI Perluas Program Edukasi “FinanSiap”

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Simak Rincian Kurs Rupiah Hari Ini di BCA hingga BNI

Simak Rincian Kurs Rupiah Hari Ini di BCA hingga BNI

Whats New
Daftar 30 Mitra Distribusi Pembelian Sukuk Tabungan ST012 dan Linknya

Daftar 30 Mitra Distribusi Pembelian Sukuk Tabungan ST012 dan Linknya

Whats New
Lowongan Kerja PT Honda Prospect Motor untuk S1, Ini Persyaratannya

Lowongan Kerja PT Honda Prospect Motor untuk S1, Ini Persyaratannya

Whats New
Sudah Bisa Dibeli, Ini Besaran Kupon Sukuk Tabungan ST012

Sudah Bisa Dibeli, Ini Besaran Kupon Sukuk Tabungan ST012

Whats New
Revisi Target Penyaluran Kredit, BTN Antisipasi Era Suku Bunga Tinggi

Revisi Target Penyaluran Kredit, BTN Antisipasi Era Suku Bunga Tinggi

Whats New
Mampukah IHSG Bangkit Hari Ini ? Simak Analisis dan Rekomendasi Sahamnya

Mampukah IHSG Bangkit Hari Ini ? Simak Analisis dan Rekomendasi Sahamnya

Whats New
Kekhawatiran Inflasi Mencuat, Wall Street Berakhir di Zona Merah

Kekhawatiran Inflasi Mencuat, Wall Street Berakhir di Zona Merah

Whats New
Ada Hujan Lebat, Kecepatan Whoosh Turun hingga 40 Km Per Jam, Perjalanan Terlambat

Ada Hujan Lebat, Kecepatan Whoosh Turun hingga 40 Km Per Jam, Perjalanan Terlambat

Whats New
BTN Buka Kemungkinan Lebarkan Bisnis ke Timor Leste

BTN Buka Kemungkinan Lebarkan Bisnis ke Timor Leste

Whats New
[POPULER MONEY] Respons Bulog soal Program Makan Siang Gratis Butuh 6,7 Ton Beras Per Tahun | Iuran Pariwisata Bisa Bikin Tiket Pesawat Makin Mahal

[POPULER MONEY] Respons Bulog soal Program Makan Siang Gratis Butuh 6,7 Ton Beras Per Tahun | Iuran Pariwisata Bisa Bikin Tiket Pesawat Makin Mahal

Whats New
KCIC Minta Maaf Jadwal Whoosh Terlambat gara-gara Hujan Lebat

KCIC Minta Maaf Jadwal Whoosh Terlambat gara-gara Hujan Lebat

Whats New
Cara Pinjam Uang di Rp 5 Juta di Pegadaian, Bunga, dan Syaratnya

Cara Pinjam Uang di Rp 5 Juta di Pegadaian, Bunga, dan Syaratnya

Earn Smart
Kemenkeu Akui Pelemahan Rupiah dan Kenaikan Imbal Hasil Berdampak ke Beban Utang Pemerintah

Kemenkeu Akui Pelemahan Rupiah dan Kenaikan Imbal Hasil Berdampak ke Beban Utang Pemerintah

Whats New
Prudential Laporkan Premi Baru Tumbuh 15 Persen pada 2023

Prudential Laporkan Premi Baru Tumbuh 15 Persen pada 2023

Whats New
Bulog Siap Pasok Kebutuhan Pangan di IKN

Bulog Siap Pasok Kebutuhan Pangan di IKN

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com