Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Apa yang Dimaksud dengan Daftar Riwayat Hidup?

Kompas.com - 03/11/2021, 19:00 WIB
Akhdi Martin Pratama

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Daftar riwayat hidup sering kita sebut juga dengan istilah curriculum vitae atau CV. Biasanya, dokumen ini dibutuhkan saat kita hendak melamar pekerjaan di sebuah perusahaan swasta atau instansi pemerintah.

Lantas, apa yang dimaksud daftar riwayat hidup atau CV?

Mengutip Cambridge Dictionary, daftar riwayat hidup adalah deskripsi singkat tertulis tentang pendidikan, kualifikasi, minat dan pengalaman pekerjaan Anda sebelumnya. Biasanya dokumen ini dikirimkan ke sebuah perusahaan saat Anda melamar sebuah pekerjaan.

Baca juga: Contoh CV dan Resume, Serta Beda Keduanya yang Perlu Kamu Tahu

Secara sederhana, daftar riwayat hidup adalah dokumen yang berfungsi untuk mengenalkan diri atau memberikan gambaran tentang diri Anda dan biasanya digunakan sebagai alat mempromosikan diri pada sebuah perusahaan.

Daftar riwayat hidup atau CV ini biasanya dilampirkan bersamaan dengan surat lamaran kerja.

Daftar riwayat hidup bisa dibuat dalam bahasa Indonesia atau pun dalam bahasa Inggris. Ada baiknya pembuatan daftar riwayat hidup ini dibuat secara singkat, padat dan tidak bertele-tele.

Kendati identik dengan proses melamar pekerjaan, ternyata daftar riwayat hidup juga biasanya digunakan untuk kebutuhan lain. Misalnya digunakan untuk melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi.

Baca juga: Contoh CV Lamaran Kerja yang Baik dan Benar

Perbedaan Daftar Riwayat Hidup dengan Resume

Perbedaan daftar riwayat hidup atau CV dengan resume terletak pada isi dan tujuan penulisannya. Untuk itu, Anda perlu membaca dengan teliti ketentuan persyaratan dokumen melamar kerja yang diminta oleh perusahaan tempat Anda melamar.

Karena CV merupakan riwayat hidup secara lengkap, maka isi informasi yang tertuang di dalamnya lebih banyak ketimbang resume.

Isi resume juga disesuaikan dengan posisi pekerjaan yang akan dilamar.

Sementara pada CV, karena CV adalah daftar riwayat hidup, maka konten yang ada di dalamnya harus lengkap dan berurutan, yakni mulai dari riwayat akademis hingga pencapaian pekerjaan.

Contoh Daftar Riwayat Hidup atau CV

Contoh CV lamaran kerjaFreepik Contoh CV lamaran kerja

Contoh CV lamaran kerjaFreepik Contoh CV lamaran kerja

Contoh CV, CV template, template CVFreepik Contoh CV, CV template, template CV

Baca juga: Contoh Daftar Riwayat Hidup dan Situs Template Pembuatannya

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com