Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Siap-siap, BUMN Bakal Tambah 2.300 Lowongan Kerja

Kompas.com - 20/05/2022, 15:47 WIB
Yoga Sukmana

Editor

Sumber

JAKARTA, KOMPAS.com - Kabar baik bagi Anda yang tengah mencari pekerjaan dan bercita-cita untuk bergabung dengan Badan Usaha Milik Negara (BUMN).

Kementerian BUMN meluncurkan program magang bersertifikat. Rencananya, Kementerian BUMN bakal menambah 2.300 kuota rekrutmen di sejumlah perusahaan pelat merah.

Melansir akun Instagram @erickthohir, Menteri BUMN Erick Thohir mengatakan program magang sertifikat ini diluncurkan sebagai apresiasi atas animo yang luar biasadalam program Rekrutmen Bersama BUMN 2022. Program tersebut ditutup pada 25 April 2022 lalu.

"Tadi saya sudah minta kepada para direksi, akan ada 2.300 lagi yang saya beri kesempatan magang," kata Erick.

Baca juga: Menkop UKM: Kewenangan Saya Terbatas untuk Tangani Koperasi Bermasalah

Dengan demikian, total orang yang akan bergabung dalam BUMN menjadi 5.000 orang. Rinciannya, lanjut Erick, 2.700 orang akan diterima melalui Rekrutmen Bersama BUMN 2022. Angka tersebut akan ditambah dengan 2.300 lowongan magang.

Dia juga bilang, pada 2022 ini BUMN membuka rekrutmen bersama lagi, Kementeriannya akan memprioritaskan peserta yang sudah pernah mendaftar.

Erick pun yakin, di antara sekian banyak peserta rekrutmen BUMN, kelak, akan ada yang menggantikan posisinya sebagai Menteri BUMN.

"Saya yakin, adik-adik semua adalah calon Insan BUMN dan calon pemimpin BUMN. Bukan mustahil juga ada yang akan berdiri di sini, di posisi saya sebagai Menteri BUMN," imbuh Erick.

Dalam kesempatan itu, Erick juga mengatakan, proses rekrutmen BUMN 2022 sangat transparan.

Baca juga: Penjelasan Sri Mulyani soal Rencana Kenaikkan Tarif Listrik Golongan 3.000 VA ke Atas

"Tidak ada yang namanya anak sultan, anak saya, tidak ada. Kita Transparan. Kalau budaya kita yang kita lakukan di awal saja sudah salah, bagaimana mau menata masa depan?" lanjut Erick.

Erick sempat mengemukakan pendapatnya tentang perusahaan BUMN yang negatif saat dia bekerja sebagai karyawan swasta.

"Saya merasa BUMN itu seperti menara gading. Tapi terus terang, saya berubah 100% ketika saya diberi amanah menjadi menteri BUMN. Saya lihat bagaimana banyaknya pekerjaan yang BUMN berikan, jauh lebih besar dari swasta melalui kontribusi program-program BUMN ," jelasnya. (Reporter: Barratut Taqiyyah Rafie | Editor: Barratut Taqiyyah Rafie)

Baca juga: RANS Animation Milik Raffi Ahmad Buka Lowongan Kerja, Simak Posisi dan Persyaratannya

Artikel ini telah tayang di Kontan.co.id dengan judul: Peminat Membludak, BUMN Bakal Buka 2.300 Lowongan Kerja Lagi

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

5 Hal di CV yang Bikin Kandidat Tampak Lemah di Mata HRD, Apa Saja?

5 Hal di CV yang Bikin Kandidat Tampak Lemah di Mata HRD, Apa Saja?

Work Smart
Cegah Persaingan Usaha Tidak Sehat, KPPU Tingkatkan Kerja Sama dengan Bea Cukai

Cegah Persaingan Usaha Tidak Sehat, KPPU Tingkatkan Kerja Sama dengan Bea Cukai

Whats New
Pelepasan Lampion Waisak, InJourney Targetkan 50.000 Pengunjung di Candi Borobudur

Pelepasan Lampion Waisak, InJourney Targetkan 50.000 Pengunjung di Candi Borobudur

Whats New
Didukung Pertumbuhan Kredit, Sektor Perbankan Masih Menjanjikan

Didukung Pertumbuhan Kredit, Sektor Perbankan Masih Menjanjikan

Whats New
Bangun Smelter Nikel Berkapasitas 7,5 Ton, MMP Targetkan Selesai dalam 15 Bulan

Bangun Smelter Nikel Berkapasitas 7,5 Ton, MMP Targetkan Selesai dalam 15 Bulan

Whats New
Gelar RUPS, Antam Umumkan Direksi Baru

Gelar RUPS, Antam Umumkan Direksi Baru

Whats New
Siap-siap, Antam Bakal Tebar Dividen 100 Persen dari Laba Bersih 2023

Siap-siap, Antam Bakal Tebar Dividen 100 Persen dari Laba Bersih 2023

Whats New
Berkomitmen Sediakan Layanan Digital One-Stop Solution, Indonet Resmikan EDGE2

Berkomitmen Sediakan Layanan Digital One-Stop Solution, Indonet Resmikan EDGE2

Whats New
Libur Panjang, KCIC Siapkan 28.000 Tempat Duduk Kereta Cepat Whoosh

Libur Panjang, KCIC Siapkan 28.000 Tempat Duduk Kereta Cepat Whoosh

Whats New
Emiten Penyedia Infrastruktur Digital EDGE Raup Laba Bersih Rp 253,6 Miliar pada 2023

Emiten Penyedia Infrastruktur Digital EDGE Raup Laba Bersih Rp 253,6 Miliar pada 2023

Whats New
InJourney: Bergabungnya Garuda Indonesia Bakal Ciptakan Ekosistem Terintegrasi

InJourney: Bergabungnya Garuda Indonesia Bakal Ciptakan Ekosistem Terintegrasi

Whats New
KAI Bakal Terima 1 Rangkaian Kereta LRT Jabodebek yang Diperbaiki INKA

KAI Bakal Terima 1 Rangkaian Kereta LRT Jabodebek yang Diperbaiki INKA

Whats New
BTN Relokasi Kantor Cabang di Cirebon, Bidik Potensi Industri Properti

BTN Relokasi Kantor Cabang di Cirebon, Bidik Potensi Industri Properti

Whats New
Pengelola Gedung Perkantoran Wisma 46 Ajak 'Tenant' Donasi ke Panti Asuhan

Pengelola Gedung Perkantoran Wisma 46 Ajak "Tenant" Donasi ke Panti Asuhan

Whats New
Shell Dikabarkan Bakal Lepas Bisnis SPBU di Malaysia ke Saudi Aramco

Shell Dikabarkan Bakal Lepas Bisnis SPBU di Malaysia ke Saudi Aramco

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com