Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Viral Pegawainya Dipaksa Minta Maaf karena Sebar Video Pencuri Cokelat, Ini Respons Alfamart

Kompas.com - 15/08/2022, 09:39 WIB
Yohana Artha Uly,
Erlangga Djumena

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Sebuah video yang menampilkan seorang pegawai Alfamart meminta maaf kepada seorang wanita yang diduga mencuri cokelat dari minimarket tersebut, viral di media sosial.

Lantaran, pegawai itu diancam Undang-undang Informasi dan Transaksi Elektronik (UU ITE) karena menyebarluaskan video aksi pencurian yang dilakukan konsumen tersebut.

Pihak Manajemen Alfamart menjelaskan, ancaman dilakukan oleh seorang konsumen bersama pengacaranya yang terjadi di Alfamart Sampora di Kecamatan Cisauk, Tangerang Selatan pada Sabtu (13/8/2022) sekitar pukul 10.30 WIB.

Baca juga: Cara Bayar Shopee PayLater Sebelum Jatuh Tempo di ATM hingga Alfamart

"Terkait dengan pemberitaan seorang karyawan Alfamart yang diancam UU ITE oleh seorang konsumen adalah benar," ujar manajemen Alfamart dalam unggahan di akun Twitter resminya @alfamart, Senin (15/8/2022).

Pihak Alfamart menyatakan, pegawainya telah menyaksikan kejadian di mana konsumen tersebut mengambil barang tanpa membayar. Setelah tertangkap basah dan dimintai pertanggungjawaban, barulah konsumen membayar produk cokelat yang diambilnya.

Hasil investigasi bahkan menemukan bahwa konsumen tersebut tak hanya mengambil cokelat, melainkan juga produk lainnya. Alfamart pun menyayangkan tindakan sepihak konsumen yang membawa pengacara hingga membuat karyawannya tertekan.

Saat ini Alfamart sedang melakukan investigasi lebih lanjut, serta memastikan akan memberikan perlindungan kerja penuh kepada karyawannnya.

"Alfamart sedang melakukan investigasi internal lebih lanjut dan apabila diperlukan Alfamart akan mengambil langkah hukum selanjutnya," tulis Manajemen Alfamart.

Persoalan permintaan maaf ini berawal dari viralnya sebuah video yang menunjukkan pegawai Alfamart sedang merekam seorang wanita berkacamata di dalam mobil berwarna putih. Narasi dalam video itu menyebutkan bahwa mobil tersebut berjenis Mercedes-Benz atau disebut juga Mercy.

Pada video tersebut pegawai Alfamart meminta wanita itu untuk membayar sejumlah cokelat yang diambil, konsumen itu pun berjalan kembali ke kasir sembari membawa coklat yang sempat diambilnya. Video ini banyak beredar di media sosial, salah satunya pada akun Twitter NamaKu_Mei @Mei2Namaku yang diunggah pada Minggu (14/8/2022).

Kemudian masih pada akun yang sama, diunggah pula video permintaan maaf pegawai Alfamart yang memviralkan aksi pencurian tersebut. Pegawai Alfamart itu meminta maaf kepada wanita tersebut yang diketahui bernama Mariana karena videonya dinilai telah merugikan.

"Saya karyawan Alfamart ingin mengklarifikasi video yang tersebar di media sosial. Sudah ada kesalahpahaman di antara kita berdua dan telah merugikan ibu Mariana dan saya memohon maaf kepada ibu Mariana atas video yang tersebar kemarin," ujar pegawai tersebut.

Baca juga: Viral Video Pria Menginjak Rak Makanan, Alfamart: Utamakan Tata Krama saat Berbelanja

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com