Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Teten: Pameran Potensial jadi Kalender Tahunan untuk Promosi UMKM

Kompas.com - 10/10/2022, 08:11 WIB
Agustinus Rangga Respati,
Erlangga Djumena

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Menteri Koperasi dan UKM (MenKopUKM) Teten Masduki mengatakan pelaksanaan pameran atau expo sangat potensial untuk menjadi kalender tahunan bagi daerah dalam mendukung promosi dan pengembangan pasar UMKM.

Teten mengatakan, hal serupa misalnya terjadi di Limbangan UMKM Expo 2022 di Garut, Jawa Barat.

"Expo bagus dan positif untuk mempromosikan produk UMKM. Kalau berlanjut, nanti disiapkan dengan baik lalu produknya dikurasi sehingga bisa masuk kalender kecamatan secara rutin agar bisa digunakan bukan hanya promosi tapi pengembangan produk UMKM," ucap dia saat membuka acara Limbangan UMKM Expo 2022 di Garut, Jawa Barat, Minggu (9/10/2022).

Baca juga: Menteri Teten: Hobi Burung Merpati Kolong Ciptakan Perputaran Ekonomi

Lebih lanjut, Teten menegaskan tiap daerah perlu menampilkan keunggulan produk UMKM. Hal ini menjadi hal yang penting agar produk UMKM di tiap daerah dapat meningkat daya saingnya.

Menurut dia, interaksi ekonomi dalam expo semacam ini akan menjadi ruang proses pemerataan dan peningkatan pendapatan masyarakat.

Aktivitas ekonomi yang ada dikatakan dapat menunjukkan situasi kondusif dari iklim investasi yang semakin baik. Hal tersebut dapat menjadi fondasi utama berkembangnya dunia usaha serta kemitraan investasi di daerah.

"Mungkin nanti kalau ada expo di seluruh Garut, seluruh kecamatan berkontribusi untuk produk artisannya. Jadi nanti ada kurasi. Model ini dilakukan di Eropa ada lomba sapi, domba, dan lainnya," kata Teten.

Sehubungan dengan Presidensi G20 Indonesia, Teten juga meminta Bupati Garut menyiapkan produk UMKM dipamerkan dalam event G20 Indonesia

"Nanti produk Garut misalnya jaket kulit pasti banyak peminat dari perwakilan delegasi G20," ucap dia.

Selain itu, Teten berpesan agar masyarakat ikut mendukung UMKM lokal dengan menggunakan produk dalam negeri.

Di tempat yang sama, Bupati Garut Rudy Gunawan menambahkan, perekonomian Garut di kuartal II 2022 berhasil mencatatkan angka mendekati 5 persen.

Menurutnya, ketahanan ekonomi Garut disebabkan oleh kontribusi koperasi dan UMKM.

Maka dari itu, melalui Limbangan UMKM Expo 2022 diharapkan dapat menjadi kegiatan yang membawa hal positif kepada masyarakat.

Baca juga: Soal Komoditas Unggulan, Teten: Indonesia Bisa Contoh Norwegia dan Selandia Baru

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kebijakan Makroprudensial Pasca-Kenaikan BI Rate

Kebijakan Makroprudensial Pasca-Kenaikan BI Rate

Whats New
Peringati May Day 2024, Forum SP Forum BUMN Sepakat Tolak Privatisasi

Peringati May Day 2024, Forum SP Forum BUMN Sepakat Tolak Privatisasi

Whats New
MJEE Pasok Lift dan Eskalator untuk Istana Negara, Kantor Kementerian hingga Rusun ASN di IKN

MJEE Pasok Lift dan Eskalator untuk Istana Negara, Kantor Kementerian hingga Rusun ASN di IKN

Whats New
Great Eastern Life Indonesia Tunjuk Nina Ong Sebagai Presdir Baru

Great Eastern Life Indonesia Tunjuk Nina Ong Sebagai Presdir Baru

Whats New
Dukung Kemajuan Faskes, Hutama Karya Percepat Pembangunan RSUP Dr Sardjito dan RSUP Prof Ngoerah

Dukung Kemajuan Faskes, Hutama Karya Percepat Pembangunan RSUP Dr Sardjito dan RSUP Prof Ngoerah

Whats New
Bantuan Pangan Tahap 2, Bulog Mulai Salurkan Beras 10 Kg ke 269.000 KPM

Bantuan Pangan Tahap 2, Bulog Mulai Salurkan Beras 10 Kg ke 269.000 KPM

Whats New
Menperin: PMI Manufaktur Indonesia Tetap Ekspansif Selama 32 Bulan Berturut-turut

Menperin: PMI Manufaktur Indonesia Tetap Ekspansif Selama 32 Bulan Berturut-turut

Whats New
Imbas Erupsi Gunung Ruang: Bandara Sam Ratulangi Masih Ditutup, 6 Bandara Sudah Beroperasi Normal

Imbas Erupsi Gunung Ruang: Bandara Sam Ratulangi Masih Ditutup, 6 Bandara Sudah Beroperasi Normal

Whats New
Jumlah Penumpang LRT Jabodebek Terus Meningkat Sepanjang 2024

Jumlah Penumpang LRT Jabodebek Terus Meningkat Sepanjang 2024

Whats New
Hingga Maret 2024, BCA Syariah Salurkan Pembiayaan ke UMKM Sebesar Rp 1,9 Triliun

Hingga Maret 2024, BCA Syariah Salurkan Pembiayaan ke UMKM Sebesar Rp 1,9 Triliun

Whats New
Antisipasi El Nino, Mentan Amran Dorong Produksi Padi NTB Lewat Pompanisasi

Antisipasi El Nino, Mentan Amran Dorong Produksi Padi NTB Lewat Pompanisasi

Whats New
Harga Emas ANTAM: Detail Harga Terbaru pada Jumat 3 Mei 2024

Harga Emas ANTAM: Detail Harga Terbaru pada Jumat 3 Mei 2024

Spend Smart
Keberatan Penetapan Besaran Bea Masuk Barang Impor, Begini Cara Ajukan Keberatan ke Bea Cukai

Keberatan Penetapan Besaran Bea Masuk Barang Impor, Begini Cara Ajukan Keberatan ke Bea Cukai

Whats New
Ada Penyesuaian, Harga Tiket Kereta Go Show Naik per 1 Mei

Ada Penyesuaian, Harga Tiket Kereta Go Show Naik per 1 Mei

Whats New
Simak Rincian Kurs Rupiah Hari Ini di BNI hingga Bank Mandiri

Simak Rincian Kurs Rupiah Hari Ini di BNI hingga Bank Mandiri

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com