Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sandiaga Uno Upayakan Konser Coldplay Digelar Dua Hari

Kompas.com - 23/05/2023, 12:09 WIB
Agustinus Rangga Respati,
Yoga Sukmana

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno mengatakan banyak masyarakat yang meminta penambahan hari konser Coldplay di Stadion Gelora Bung Karno (GBK).

Ia mengatakan, pihaknya telah berkoordinasi untuk meminta konser Coldplay dapat dilaksanakan selama dua hari.

Hal ini dilakukan untuk mengakomodasi masyarakat yang belum mendapatkan tiket konser Coldplay.

"Kita sudah berkoordinasi untuk menyelenggarakan konser selama dua hari. Siapa tahu yang belum mendapatkan tiket, bisa ditambahan hari," kata Sandiaga dalam Weekly Press Brefing yang disiarkan secara online, Senin (22/5/2023).

Baca juga: Marak Penipuan Tiket Konser Coldplay, Sandiaga Minta Masyarakat Hati-hati

Menurut Sandi, konser Coldplay termasuk yang paling fenomenal di Indonesia karena tiketnya ludes terjual dalam waktu yang singkat.

Berdasarkan data Kemenparekraf, pada konser Coldplay tahun 2017 lalu di Singapura, tercatat sebanyak lebih dari 50 persen persen merupakan penonton yang berasal dari Indonesia.

Sandiaga menyebut hal itu sebagai kebocoran ekonomi yang coba ditangani. Salah satu upaya yang dilakukan adalah agar konser Coldplay di Indonesia tahun ini jadi dua hari.

Antusiasme masyarakat akan konser dilihat berpeluang besar menciptakan peluang usaha dan menciptakan lapangan kerja.

Baca juga: Ada Penolakan, Menhub Pastikan Keamanan Kedatangan Coldplay

Kemenparekraf mencatat antrean online tiket Coldplay pada tanggal 17 Mei 2023 mencapai 1,5 juta pengguna.

Dari jumlah tersebut, berdasarkan alamat IP-nya sebanyak 20 persen berasal dari mancanegara. Sedangkan, sebanyak 80 persen berasal dari dalam negeri.

Adapun, Kemeparekraf mencatat dampak dari konser Coldplay ini juga membuat kenaikan lebih dari 90 persen untuk reservasi hotel di sekitar area GBK.

Sementara itu, persentase reservasi hotel di luar lingkaran GBK juga terpantau tumbuh antara 40-50 persen.

Baca juga: Gagal Menang War Tiket Coldplay, Sandiaga: Kita Usahakan Konser Tambah 1 Hari...

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Indofarma Hadapi Masalah Keuangan, Erick Thohir: Kalau Ada Penyelewengan Kami Bawa ke Kejagung

Indofarma Hadapi Masalah Keuangan, Erick Thohir: Kalau Ada Penyelewengan Kami Bawa ke Kejagung

Whats New
5 Tips Mengerjakan Psikotes Gambar Orang

5 Tips Mengerjakan Psikotes Gambar Orang

Work Smart
Bank Mandiri Imbau Nasabah Hati-hati Terhadap Modus Penipuan Berkedok Undian Berhadiah

Bank Mandiri Imbau Nasabah Hati-hati Terhadap Modus Penipuan Berkedok Undian Berhadiah

Whats New
IHSG Turun Tipis di Awal Sesi, Rupiah Dekati Level Rp 16.000

IHSG Turun Tipis di Awal Sesi, Rupiah Dekati Level Rp 16.000

Whats New
Berapa Denda Telat Bayar Listrik? Ini Daftarnya

Berapa Denda Telat Bayar Listrik? Ini Daftarnya

Whats New
Detail Harga Emas Antam Senin 6 Mei 2024, Turun Rp 3.000

Detail Harga Emas Antam Senin 6 Mei 2024, Turun Rp 3.000

Spend Smart
Harga Emas Terbaru 6 Mei 2024 di Pegadaian

Harga Emas Terbaru 6 Mei 2024 di Pegadaian

Spend Smart
Bappeda DKI Jakarta Buka Lowongan Kerja untuk Lulusan D3 dan S1, Ini Syarat dan Cara Daftarnya

Bappeda DKI Jakarta Buka Lowongan Kerja untuk Lulusan D3 dan S1, Ini Syarat dan Cara Daftarnya

Work Smart
Transfer Pengetahuan dari Merger TikTok Shop dan Tokopedia Bisa Percepat Digitalisasi UMKM

Transfer Pengetahuan dari Merger TikTok Shop dan Tokopedia Bisa Percepat Digitalisasi UMKM

Whats New
Harga Bahan Pokok Senin 6 Mei 2024, Harga Ikan Tongkol Naik

Harga Bahan Pokok Senin 6 Mei 2024, Harga Ikan Tongkol Naik

Whats New
IHSG Diperkirakan Melaju, Simak Analisis dan Rekomendasi Sahamnya

IHSG Diperkirakan Melaju, Simak Analisis dan Rekomendasi Sahamnya

Earn Smart
Kesenjangan Konsumsi Pangan dan Program Makan Siang Gratis

Kesenjangan Konsumsi Pangan dan Program Makan Siang Gratis

Whats New
Lowongan Kerja Anak Usaha Pertamina untuk S1 Semua Jurusan, Ini Syarat dan Cara Daftarnya

Lowongan Kerja Anak Usaha Pertamina untuk S1 Semua Jurusan, Ini Syarat dan Cara Daftarnya

Work Smart
Erick Thohir: 82 Proyek Strategis BUMN Rampung, tapi Satu Proyek Sulit Diselesaikan

Erick Thohir: 82 Proyek Strategis BUMN Rampung, tapi Satu Proyek Sulit Diselesaikan

Whats New
Ketika Pajak Warisan Jadi Polemik di India

Ketika Pajak Warisan Jadi Polemik di India

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com