Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hari Ini, Pertamina Turunkan Harga Pertamax hingga Pertamina Dex

Kompas.com - 01/06/2023, 06:40 WIB
Ade Miranti Karunia,
Akhdi Martin Pratama

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - PT Pertamina (Persero) justru kembali melakukan penyesuaian harga bahan bakar minyak (BBM) non-subsidi per 1 Juni 2023.

Dikutip dari laman resmi Pertamina, semua BBM nonsubsidi jenis Pertamax, Pertamax Turbo, Dexlite, dan Pertamina Dex harganya turun.

"PT Pertamina (Persero) melakukan penyesuaian harga bahan bakar minyak (BBM) umum," ujar manajemen dikutip dari laman pengumuman Pertamina, Kamis.

Baca juga: Blok Migas East Natuna Resmi Dikelola Pertamina

Penyesuaian tersebut dalam rangka mengimplementasikan Keputusan Menteri (Kepmen) ESDM No. 245.K/MG.01/MEM.M/2022 sebagai perubahan atas Kepmen No. 62 K/12/MEM/2020 tentang Formula Harga Dasar Dalam Perhitungan Harga Jual Eceran Jenis Bahan Bakar Minyak Umum Jenis Bensin dan Minyak Solar yang Disalurkan Melalui Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum.

Sebagai contoh di Provinsi DKI Jakarta, harga Pertamax pada bulan sebelumnya dipasarkan Rp 13.300 per liter, kini menjadi Rp 12.500 per liter.

Begitu juga dengan Pertamax Turbo, turun harga menjadi Rp 13.600 per liter, dibandingkan Mei pada level Rp 15.000 per liter.

Baca juga: Harga BBM per 1 Mei 2023 di SPBU Pertamina, BP AKR, dan Shell

Kemudian Dexlite juga berubah harga yang semula Rp 13.700, sekarang menjadi Rp 12.650 per liter. Sama halnya dengan Pertamina Dex turun menjadi Rp 13.250 per liter, dari harga sebelumnya Rp 14.600 per liter.

Tetapi DKI Jakarta berdasarkan wilayah Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, dan Bekasi atau Jabodetabek, justru harga Pertamax yang dipasarkan sebesar Rp 12.400 per liter.

Baca juga: Jangan Keliru, Ini Arti Kode 31, 33, dan 34 di SPBU Pertamina

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Video rekomendasi
Video lainnya


Rekomendasi untuk anda
28th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com