Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Danamon Inisiasi Persewaan Motor Listrik untuk Karyawan

Kompas.com - 14/07/2023, 20:58 WIB
Aprillia Ika

Editor

JAKARTA, KOMPAS.com - PT Bank Danamon Indonesia Tbk (Danamon) menginisiasi proyek persewaan motor listrik untuk karyawan di 15 koperasi mitra.

Proyek tersebut masuk dalam program "Tumbuh Bersama", untuk memperingati hari jadi Bank Danamon ke-67 yang jatuh pada 12 Juli 2023. Dalam proyek ini sebanyak 67 motor listrik didonasikan ke 15 koperasi mitra.

Herry Hykmanto, Direktur Syariah & Sustainability Finance PT Bank Danamon Indonesia Tbk mengatakan, sebagai bagian dari institusi jasa keuangan yang mendorong pertumbuhan industri otomotif nasional, Danamon mendukung kampanye adopsi motor listrik yang digaungkan oleh Pemerintah.

Komitmen ini diterjemahkan dalam aksi nyata dengan menyediakan motor listrik yang dapat disewa oleh karyawan.

"Proyek perdana penyewaan motor listrik ini dilakukan bekerja sama dengan Koperasi Karyawan Danamon Jakarta. Tujuan utamanya adalah agar karyawan dapat merasakan langsung penggunaan motor listrik, sehingga mendorong terbentuknya gaya hidup dan gaya kerja yang ramah lingkungan,” kata Herry melalui keterangan pers, Jumat (14/7/2023).

Baca juga: Dukung Aktivitas Perdagangan dengan Mata Uang Lokal, Danamon Sosialisasi LCS

Ia menambahkan, Danamon melibatkan 15 mitra Koperasi Karyawan dalam kampanye agar kolaborasi ini dapat memperluas keterlibatan berbagai pihak untuk berkontribusi aktif guna mencapai net zero carbon emission.

Mustar Kai, Ketua Koperasi Karyawan Panasonic Gobel mewakili mitra penerima donasi motor listrik dari Danamon memberikan tanggapannya soal proyek ini.

Menurut Mustar, meskipun motor listrik memiliki biaya modal yang relative lebih tinggi dibandingkan dengan motor biasa, namun motor listrik menawarkan spesifikasi yang lebih baik, konsumsi energi dan emisi karbon yang lebih rendah, biaya pembelian, dan manfaat pajak.

"Produksi motor listrik di Indonesia diproyeksikan akan mencapai 1,34 juta unit pada tahun 2021 dan 11,8 juta unit di masa depan. Kami mengapresiasi langkah dari Danamon untuk masa depan yang lebih ramah lingkungan,” ujar Mustar.

Baca juga: Subsidi Motor Listrik Sepi Peminat, Pemerintah Bakal Revisi Syarat Penerima?

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Artikel ini merupakan bagian dari Lestari KG Media, sebuah inisiatif untuk akselerasi Tujuan Pembangunan Berkelanjutan. Selengkapnya

A member of


Terkini Lainnya

Libur Panjang, Jasa Marga Proyeksi 808.000 Kendaraan Tinggalkan Jabotabek

Libur Panjang, Jasa Marga Proyeksi 808.000 Kendaraan Tinggalkan Jabotabek

Whats New
Kemenhub Bebastugaskan Pejabatnya yang Ajak Youtuber Korsel Main ke Hotel

Kemenhub Bebastugaskan Pejabatnya yang Ajak Youtuber Korsel Main ke Hotel

Whats New
Libur Kenaikan Yesus Kristus, 328.563 Kendaraan Tinggalkan Jakarta

Libur Kenaikan Yesus Kristus, 328.563 Kendaraan Tinggalkan Jakarta

Whats New
OCBC Singapura Ajukan Tawaran Rp 16 Triliun untuk Akuisisi Great Eastern Holdings

OCBC Singapura Ajukan Tawaran Rp 16 Triliun untuk Akuisisi Great Eastern Holdings

Whats New
Inggris Keluar dari Jurang Resesi Ekonomi

Inggris Keluar dari Jurang Resesi Ekonomi

Whats New
Minta Penjualan Elpiji di Warung Madura Diperketat, Ini Penjelasan Peritel

Minta Penjualan Elpiji di Warung Madura Diperketat, Ini Penjelasan Peritel

Whats New
Intervensi Bank Sentral Kesetabilan Rupiah dan Cadangan Devisa

Intervensi Bank Sentral Kesetabilan Rupiah dan Cadangan Devisa

Whats New
Bank Muamalat Buka Lowongan Kerja hingga 31 Mei 2024, Cek Posisi dan Syaratnya

Bank Muamalat Buka Lowongan Kerja hingga 31 Mei 2024, Cek Posisi dan Syaratnya

Work Smart
Viral Video Youtuber Korsel Diajak Mampir ke Hotel, Ini Tanggapan Kemenhub

Viral Video Youtuber Korsel Diajak Mampir ke Hotel, Ini Tanggapan Kemenhub

Whats New
Finaccel Digital Indonesia Berubah Nama jadi KrediFazz Digital Indonesia

Finaccel Digital Indonesia Berubah Nama jadi KrediFazz Digital Indonesia

Whats New
Dampak Fluktuasi Harga Pangan Awal 2024

Dampak Fluktuasi Harga Pangan Awal 2024

Whats New
Mengenal 2 Fitur Utama dalam Asuransi Kendaraan

Mengenal 2 Fitur Utama dalam Asuransi Kendaraan

Earn Smart
Penggunaan Gas Domestik Didominasi Industri, Paling Banyak Industri Pupuk

Penggunaan Gas Domestik Didominasi Industri, Paling Banyak Industri Pupuk

Whats New
Libur Panjang, Angkasa Pura II Proyeksikan Penumpang Capai 1 Juta Orang

Libur Panjang, Angkasa Pura II Proyeksikan Penumpang Capai 1 Juta Orang

Whats New
Percepat Peluncuran Produk untuk Perusahaan Teknologi, XpandEast Terapkan Strategi Pengurangan Time-to-Market

Percepat Peluncuran Produk untuk Perusahaan Teknologi, XpandEast Terapkan Strategi Pengurangan Time-to-Market

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com