Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Catat, Cara Mengumpulkan Dana Darurat

Kompas.com - 08/09/2023, 09:11 WIB
Sakina Rakhma Diah Setiawan

Penulis

Sumber Fortune

Ilustrasi dana darurat.SHUTTERSTOCK/WITSARUT SAKORN Ilustrasi dana darurat.

1. Hitung pendapatan dan pengeluaran Anda

Sebelum menyimpan uang ke dalam dana darurat, ada baiknya Anda menghitung beberapa angka dan membuat rencana. Anda harus menghitung gaji, pengeluaran untuk biaya hidup dasar, dan berapa banyak uang yang ingin ditabung.

Periksa slip gaji terbaru Anda untuk melihat berapa banyak uang yang Anda terima setiap bulannya. Kemudian buatlah daftar biaya hidup penting Anda, yang mungkin mencakup perumahan, transportasi, bahan makanan, utilitas, pinjaman atau pembayaran utang lainnya, dan biaya penting lainnya.

Baca juga: Berapa Banyak Uang yang Harus Ada di Dana Darurat?

Anda kemudian dapat mengetahui berapa banyak yang harus ditabung di dana darurat.

2. Rencanakan tujuan dana darurat dan berapa banyak yang harus disisihkan setiap bulannya

Meskipun tidak ada tujuan yang universal untuk semua orang, banyak pakar keuangan menyarankan untuk membuat dana darurat setara pengeluaran selama tiga hingga enam bulan.

Tapi pertimbangkan situasi Anda. Misalnya, Anda mungkin dapat menabung dana darurat setara pengeluaran tiga bulan jika Anda tinggal di daerah berbiaya rendah, sementara seseorang dengan banyak pembayaran utang berulang mungkin perlu dana darurat setara pengeluaran enam bulan.

Selain itu, jika Anda satu-satunya pencari nafkah dengan gaji terbatas, Anda mungkin merasa lebih nyaman dengan dana darurat setara pengeluaran selama 12 bulan.

Baca juga: 5 Tips Mudah Menyiapkan Dana Darurat

Menabung banyak uang mungkin tampak mustahil. Tapi tidak apa-apa untuk memulai dari yang kecil dan tingkatkan secara perlahan.

Penting untuk bersikap realistis tentang seberapa banyak Anda ingin simpan untuk dana darurat, sehingga Anda tidak memulai dengan besar dan kemudian kehabisan tenaga.

Bagilah tujuan Anda dengan jumlah yang ingin Anda sisihkan setiap bulan untuk mengetahui berapa lama waktu yang dibutuhkan untuk menabung dana darurat.

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com