Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Perbedaan LRT Jabodebek, LRT Jakarta, dan LRT Palembang

Kompas.com - 19/09/2023, 12:12 WIB
Isna Rifka Sri Rahayu,
Erlangga Djumena

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Saat ini, Indonesia mempunyai moda transportasi umum kereta api ringan (light rail transit/LRT).  Ada LRT Jabodebek, LRT Jakarta, dan LRT Palembang.

Meskipun sama-sama kereta api ringan, LRT Jabodebek, LRT Jakarta, dan LRT Palembang memiliki berbagai perbedaan.

Sebelum membahas perbedaan masing-masing moda transportasi itu, baiknya ketahui dahulu apa itu LRT.

LRT merupakan salah satu jenis kereta api yang kerap digunakan sebagai moda transportasi umum di perkotaan seperti MRT dan KRL.

Baca juga: Meski Sudah Dibuka, Stasiun LRT Halim Tidak Disarankan untuk Naik dan Turun Penumpang

Mengutip laman indonesiabaik.id, LRT memiliki keunggulan dibanding MRT dan KRL meskipun dari sisi kapasitas LRT menjadi yang terkecil di antara MRT dan KRL.

Keunggulan LRT terletak pada kemampuannya mengangkut sejumlah penumpang, yang dihitung berdasarkan frekuensi perjalanannya dalam sehari. Frekuensi perjalanan tersebut tergantung pada jarak antar rangkaian kereta (headway).

Dari sisi sumber daya listrik, LLRT akan mengambil listrik dari bawah atau Listrik Aliran Bawah. Oleh karenanya, LRT memiliki rel ketiga yang berisi aliran listrik atau disebut third rail.

Saat ini Indonesia memiliki tiga LRT, yaitu LRT Jabodebek, LRT Jakarta dan LRT Palembang. Ketiganya memiliki perbedaan dari segi rute, jalur, kontraktor, maupun struktur bangunannya.

Perbedaan LRT Jabodebek, LRT Jakarta, dan LRT Palembang

Berikut beberapa perbedaan LRT Jabodebek, LRT Jakarta dan LRT Palembang yang dirangkum Kompas.com dari berbagai sumber:

1. Tujuan Pembangunan

LRT Jabodebek

Pembangunan LRT Jabodebek bertujuan untuk mengurangi kemacetan di sekitar Jabodebek.

Pasalnya, kehadiran LRT Jabodebek melengkapi deretan moda transportasi massal yang dibangun oleh pemerintah di DKI Jakarta dan sekitarnya setelah MRT, KRL, TransJakarta, hingga kereta bandara.

Oelh karenanya, dengan hadirnya LRT Jabodebek, masyarakat bisa beralih dari transportasi pribadi ke transportasi massal sehingga bisa mengurangi kemacetan di ibu kota dan sekitarnya.

LRT Jakarta

Mengutip lrtjabodebek.adhi.co.id, berbeda dengan LRT Jabodebek, LRT Jakarta mulanya dibangun oleh PT Wijaya Karya (Persero) untuk menunjang kegiatan Asian Games 2018.

LRT Palembang

Tidak jauh berbeda dengan LRT Jakarta, LRT Palembang yang terletak di Sumatera Selatan pun juga dibangun untuk Asian Games 2018.

Baca juga: Tiket Gratis Uji Coba KCJB Tahap I Ludes, Registrasi Dibuka Lagi 24 September 2023

PT LRT Jakarta membuka dua lowongan kerja untuk lulusan D3Dokumentasi KAI PT LRT Jakarta membuka dua lowongan kerja untuk lulusan D3

2. Rute

LRT Jabodebek

Saat ini LRT Jabodebek melayani naik dan turun penumpang di 18 stasiun dengan panjang lintasan 41,2 kilometer.

Halaman:


Terkini Lainnya

Bos Bulog Sebut Hanya Sedikit Petani yang Manfaatkan Jemput Gabah Beras, Ini Sebabnya

Bos Bulog Sebut Hanya Sedikit Petani yang Manfaatkan Jemput Gabah Beras, Ini Sebabnya

Whats New
Emiten Gas Industri SBMA Bakal Tebar Dividen Rp 1,1 Miliar

Emiten Gas Industri SBMA Bakal Tebar Dividen Rp 1,1 Miliar

Whats New
Citi Indonesia Tunjuk Edwin Pribadi jadi Head of Citi Commercial Bank

Citi Indonesia Tunjuk Edwin Pribadi jadi Head of Citi Commercial Bank

Whats New
OJK: Guru Harus Punya Pengetahuan tentang Edukasi Keuangan

OJK: Guru Harus Punya Pengetahuan tentang Edukasi Keuangan

Whats New
Sekjen Anwar: Kemenaker Punya Tanggung Jawab Besar Persiapkan SDM Unggul dan Berdaya Saing

Sekjen Anwar: Kemenaker Punya Tanggung Jawab Besar Persiapkan SDM Unggul dan Berdaya Saing

Whats New
Lowongan Kerja BUMN Viramakarya untuk Posisi di IKN, Ini Posisi dan Persyaratannya

Lowongan Kerja BUMN Viramakarya untuk Posisi di IKN, Ini Posisi dan Persyaratannya

Whats New
Soal Relaksasi HET Beras Premium, Dirut Bulog: Biasanya Sulit Dikembalikan...

Soal Relaksasi HET Beras Premium, Dirut Bulog: Biasanya Sulit Dikembalikan...

Whats New
Potensi Pasar Geospasial di Indonesia

Potensi Pasar Geospasial di Indonesia

Whats New
OJK Minta Lembaga Keuangan Bikin 'Student Loan' Khusus Mahasiswa S-1

OJK Minta Lembaga Keuangan Bikin "Student Loan" Khusus Mahasiswa S-1

Whats New
Soal Tarif PPN 12 Persen, Sri Mulyani: Kami Serahkan kepada Pemerintahan Baru

Soal Tarif PPN 12 Persen, Sri Mulyani: Kami Serahkan kepada Pemerintahan Baru

Whats New
Citilink Buka Lowongan Kerja Pramugari untuk Lulusan SMA, D3, dan S1, Ini Syaratnya

Citilink Buka Lowongan Kerja Pramugari untuk Lulusan SMA, D3, dan S1, Ini Syaratnya

Whats New
Kerangka Ekonomi Makro 2025: Pertumbuhan Ekonomi 5,1 - 5,5 Persen, Inflasi 1,5 - 3,5 Persen

Kerangka Ekonomi Makro 2025: Pertumbuhan Ekonomi 5,1 - 5,5 Persen, Inflasi 1,5 - 3,5 Persen

Whats New
Tinjau Fluktuasi Bapok, KPPU Lakukan Sidak Serentak di Sejumlah Pasar

Tinjau Fluktuasi Bapok, KPPU Lakukan Sidak Serentak di Sejumlah Pasar

Whats New
Simak Rincian Kurs Rupiah Hari Ini di BRI hingga CIMB Niaga

Simak Rincian Kurs Rupiah Hari Ini di BRI hingga CIMB Niaga

Whats New
Kemenhub: KNKT Akan Investigasi Penyebab Jatuhnya Pesawat di BSD

Kemenhub: KNKT Akan Investigasi Penyebab Jatuhnya Pesawat di BSD

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com