Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

BI Kerek Suku Bunga Acuan, Ini Tanggapan Dirut Bank Mandiri

Kompas.com - 30/10/2023, 17:00 WIB
Rully R. Ramli,
Aprillia Ika

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Bank Indonesia (BI) telah menaikkan suku bunga acuannya ke level 6 persen. Seiring dengan kenaikan tersebut, Direktur Utama PT Bank Mandiri (Persero) Tbk Darmawan Junaidi optimis, kinerja bisnis perbankan nasional masih akan tumbuh positif.

Menurut Darmawan, keputusan BI untuk mengerek suku bunga acuannya merupakan langkah antisipatif atau preemptive terhadap arah kebijakan bank sentral AS, The Federal Reserve. Pasalnya, The Fed diproyeksi masih akan mengerek suku bunga acuannya, sehingga kenaikan suku bunga BI diperlukan untuk menjaga jarak suku bunga antar kedua bank sentral.

"Memang kebijakan menaikan suku bunga BI 7 Days Repo Rate menurut kami merupakan langkah preemptive dari otoritas moneter untuk mengantisipasi fluktuasi kebijakan bank sentral Amerika atau Federal Reserve," ujar dia, dalam konferensi pers kinerja keuangan, Senin (30/10/2023).

Baca juga: Risiko Pesatnya Pertumbuhan Transaksi Digital, Bos BI: Digunakan Judi Online hingga Pinjol

Meskipun suku bunga BI meningkat, Darmawan optimis kinerja perbankan masih dapat tumbuh positif. Pasalnya, kinerja perekonomian nasional masih terjaga, sehingga kebutuhan akan pembiayaan tetap tinggi.

"Oleh karena itu, kami juga memproyeksikan bisnis masih akan tetap tumbuh, mengingat secara umum perbankan masih memiliki likuiditas yang cukup untuk mendukung ekspansi bisnis dalam bentuk kredit," tutur dia.

Terkait dengan kemampuan penyaluran kredit perbankan, Darmawan mengapresiasi kebijakan insentif likuiditas yang diberikan dalam bentuk pelonggaran Giro Wajib Minimum (GWM). Keputusan BI untuk memperbarui insentif GWM disebut dapat memberikan ruang lebih kepada perbankan untuk menyalurkan kredit.

Baca juga: Tumbuh 27,4 Persen, Bank Mandiri Bukukan Laba Bersih Rp 39,1 Triliun


Oleh karenanya, Darmawan memproyeksi, industri perbankan nasional dapat merealisasikan target pertumbuhan kredit sebesar 9 persen pada pengujung 2023. Bank Mandiri pun diprediksi mampu merealisasikan target pertumbuhan kredit yang telah dicanangkan yakni di kisaran 10-12 persen.

"Kita sudah berada di ksiaran yg sangat baik, ada di angka 12,7 persen secara konsolidasi. Ini juga tentunya tetap dengan strategi fokus menggarap peluang ekosistem nasabah," ucap Darmawan.

Sebagai informasi, Bank Mandiri berhasil menyalurkan kredit secara konsolidasi sebesar Rp 1.315,92 triliun pada September 2023 dari posisi setahun sebelumnya sebesar Rp 1.167,51 triliun atau tumbuh 12,71 persen secara tahunan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Bos Bulog Sebut Hanya Sedikit Petani yang Manfaatkan Jemput Gabah Beras, Ini Sebabnya

Bos Bulog Sebut Hanya Sedikit Petani yang Manfaatkan Jemput Gabah Beras, Ini Sebabnya

Whats New
Emiten Gas Industri SBMA Bakal Tebar Dividen Rp 1,1 Miliar

Emiten Gas Industri SBMA Bakal Tebar Dividen Rp 1,1 Miliar

Whats New
Citi Indonesia Tunjuk Edwin Pribadi jadi Head of Citi Commercial Bank

Citi Indonesia Tunjuk Edwin Pribadi jadi Head of Citi Commercial Bank

Whats New
OJK: Guru Harus Punya Pengetahuan tentang Edukasi Keuangan

OJK: Guru Harus Punya Pengetahuan tentang Edukasi Keuangan

Whats New
Sekjen Anwar: Kemenaker Punya Tanggung Jawab Besar Persiapkan SDM Unggul dan Berdaya Saing

Sekjen Anwar: Kemenaker Punya Tanggung Jawab Besar Persiapkan SDM Unggul dan Berdaya Saing

Whats New
Lowongan Kerja BUMN Viramakarya untuk Posisi di IKN, Ini Posisi dan Persyaratannya

Lowongan Kerja BUMN Viramakarya untuk Posisi di IKN, Ini Posisi dan Persyaratannya

Whats New
Soal Relaksasi HET Beras Premium, Dirut Bulog: Biasanya Sulit Dikembalikan...

Soal Relaksasi HET Beras Premium, Dirut Bulog: Biasanya Sulit Dikembalikan...

Whats New
Potensi Pasar Geospasial di Indonesia

Potensi Pasar Geospasial di Indonesia

Whats New
OJK Minta Lembaga Keuangan Bikin 'Student Loan' Khusus Mahasiswa S-1

OJK Minta Lembaga Keuangan Bikin "Student Loan" Khusus Mahasiswa S-1

Whats New
Soal Tarif PPN 12 Persen, Sri Mulyani: Kami Serahkan kepada Pemerintahan Baru

Soal Tarif PPN 12 Persen, Sri Mulyani: Kami Serahkan kepada Pemerintahan Baru

Whats New
Citilink Buka Lowongan Kerja Pramugari untuk Lulusan SMA, D3, dan S1, Ini Syaratnya

Citilink Buka Lowongan Kerja Pramugari untuk Lulusan SMA, D3, dan S1, Ini Syaratnya

Whats New
Kerangka Ekonomi Makro 2025: Pertumbuhan Ekonomi 5,1 - 5,5 Persen, Inflasi 1,5 - 3,5 Persen

Kerangka Ekonomi Makro 2025: Pertumbuhan Ekonomi 5,1 - 5,5 Persen, Inflasi 1,5 - 3,5 Persen

Whats New
Tinjau Fluktuasi Bapok, KPPU Lakukan Sidak Serentak di Sejumlah Pasar

Tinjau Fluktuasi Bapok, KPPU Lakukan Sidak Serentak di Sejumlah Pasar

Whats New
Simak Rincian Kurs Rupiah Hari Ini di BRI hingga CIMB Niaga

Simak Rincian Kurs Rupiah Hari Ini di BRI hingga CIMB Niaga

Whats New
Kemenhub: KNKT Akan Investigasi Penyebab Jatuhnya Pesawat di BSD

Kemenhub: KNKT Akan Investigasi Penyebab Jatuhnya Pesawat di BSD

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com