Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

DAMRI Buka Rute Yogyakarta-Jakarta-Tangerang PP, Ini Tarifnya

Kompas.com - 11/12/2023, 17:38 WIB
Yohana Artha Uly,
Erlangga Djumena

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - DAMRI memperluas layanannya dengan membuka rute Yogyakarta-Jakarta-Tangerang dan sebaliknya (pp). Tarif rute ini pun ditetapkan sebesar Rp 160.000 per sekali perjalanan.

Plt Corporate Secretary DAMRI Chrystian RM Pohan mengatakan, layanan ini termasuk kategori angkutan kota antarprovinsi (AKAP) yang menghubungkan satu kota ke kota lainnya melalui lebih dari satu daerah.

Tersediannya rute ini untuk memenuhi kebutuhan masyarakat bermobilitas ke tujuannya masing-masing, khususnya Yogyakarta.

Baca juga: DAMRI Buka Rute Singkawang-Kuching Malaysia, Tarifnya Rp 300.000

Yogyakarta sendiri merupakan salah satu daerah yang paling diminati masyarakat karena memiliki banyak destinasi wisata hingga disebut sebagai kota pelajar.

"Kami antusias melayani perjalanan yang menghubungkan Yogyakarta dengan Jakarta untuk meningkatkan tren pergerakan lalu lintas transportasi darat sehingga dapat membangkitkan sektor transportasi," ujarnya dalam keterangan tertulis, Senin (11/12/2023).

Secara rinci, untuk layanan Yogyakarta-Jakarta-Tangerang, pelanggan dapat mengakses melalui Pool DAMRI Yogyakarta pukul 12.30 WIB dan Pool DAMRI Purworejo pukul 15.00 WIB.

Sedangkan untuk layanan Tangerang-Jakarta-Yogyakarta, pelanggan dapat mengakses melalui Agen Terminal Kotabumi pukul 16.00 WIB, Agen Terminal Pasar Kemis pukul 16.30, dan Pool DAMRI Kemayoran pukul 19.00 WIB.

Tarif yang dikenakan untuk rute ini Rp 160.000 yang dapat dipesan melalui aplikasi DAMRI Apps atau melalui loket keberangkatan DAMRI, dengan jadwal keberangkatan bus tersedia setiap hari.

Adapun jalur lintasan yang akan dilewati meliputi Purworejo-Kebumen-Gombong-Banyumas-Sampang-Cirebon-Jatibarang-Jakarta.

Sebagai informasi, DAMRI juga melayani berbagai rute dari dan menuju destinasi wisata lainnya di Yogyakarta, di antaranya Candi Borobudur, Candi Prambanan, Pantai Baron, Pantai Parangtritis, Tebing Breksi, dan Makam Raja Imogiri dengan tarif sebesar Rp 20.000.

Baca juga: Aneka Cara Menuju Stasiun Kereta Cepat Halim, dengan LRT, TransJakarta, DAMRI, Taksi, dan Kendaraan Pribadi

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

BI Upayakan Kurs Rupiah Turun ke Bawah Rp 16.000 Per Dollar AS

BI Upayakan Kurs Rupiah Turun ke Bawah Rp 16.000 Per Dollar AS

Whats New
Pasar Lampu LED Indonesia Dikuasai Produk Impor

Pasar Lampu LED Indonesia Dikuasai Produk Impor

Whats New
Produksi Naik 2,2 Persen, SKK Migas Pastikan Pasokan Gas Bumi Domestik Terpenuhi

Produksi Naik 2,2 Persen, SKK Migas Pastikan Pasokan Gas Bumi Domestik Terpenuhi

Whats New
Hasil Temuan Ombudsman atas Laporan Raibnya Dana Nasabah di BTN

Hasil Temuan Ombudsman atas Laporan Raibnya Dana Nasabah di BTN

Whats New
Penumpang LRT Jabodebek Tembus 10 Juta, Tertinggi pada April 2024

Penumpang LRT Jabodebek Tembus 10 Juta, Tertinggi pada April 2024

Whats New
Harga Emas Terbaru 9 Mei 2024 di Pegadaian

Harga Emas Terbaru 9 Mei 2024 di Pegadaian

Spend Smart
Sri Mulyani Masuk Bursa Cagub Jakarta, Stafsus: Belum Ada Pembicaraan..

Sri Mulyani Masuk Bursa Cagub Jakarta, Stafsus: Belum Ada Pembicaraan..

Whats New
Detail Harga Emas Antam Kamis 9 Mei 2024, Turun Rp 2.000

Detail Harga Emas Antam Kamis 9 Mei 2024, Turun Rp 2.000

Spend Smart
Harga Bahan Pokok Kamis 9 Mei 2024, Semua Bahan Pokok Naik, Kecuali Ikan Tongkol

Harga Bahan Pokok Kamis 9 Mei 2024, Semua Bahan Pokok Naik, Kecuali Ikan Tongkol

Whats New
Chandra Asri Group Akuisisi Kilang Minyak di Singapura

Chandra Asri Group Akuisisi Kilang Minyak di Singapura

Whats New
BTN Tegaskan Tak Sediakan Deposito dengan Suku Bunga 10 Persen Per Bulan

BTN Tegaskan Tak Sediakan Deposito dengan Suku Bunga 10 Persen Per Bulan

Whats New
[POPULER MONEY] TKW Beli Cokelat Rp 1 Juta Kena Pajak Rp 9 Juta | Pengusaha Ritel Minta Penjualan Elpiji di Warung Madura Diperketat

[POPULER MONEY] TKW Beli Cokelat Rp 1 Juta Kena Pajak Rp 9 Juta | Pengusaha Ritel Minta Penjualan Elpiji di Warung Madura Diperketat

Whats New
Jadwal Operasional BCA Selama Libur dan Cuti Bersama Kenaikan Isa Almasih

Jadwal Operasional BCA Selama Libur dan Cuti Bersama Kenaikan Isa Almasih

Whats New
Duduk Perkara Gagal Bayar TaniFund sampai Pencabutan Izin Usaha

Duduk Perkara Gagal Bayar TaniFund sampai Pencabutan Izin Usaha

Whats New
Hanwha Life Akuisisi 40 Persen Saham Nobu Bank

Hanwha Life Akuisisi 40 Persen Saham Nobu Bank

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com