Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Lima Saham Paling Boncos Sepekan, dari PTMP hingga ANTM

Kompas.com - 27/04/2024, 16:00 WIB
Kiki Safitri,
Yoga Sukmana

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Terdapat lima saham yang paling rugi atau boncos dalam sepekan perdagangan yakni 22-26 April 2024.S

Saham tersebut yaitu Mitra Pack (PTMP), AKR Corporindo (AKRA), Merdeka Copper Gold (MDKA), Semen Indonesia (SMGR), dan Aneka Tambang (ANTM).

Dalam perdagangan sepekan, Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pekan ini mengalami penurunan sebesar 0,72 persen menjadi berada pada level 7.036,075, dari 7.087,317 pada penutupan pekan yang lalu.

Baca juga: Saham Alphabet Melonjak, Wall Street Menghijau di Akhir Pekan

Data rata-rata nilai transaksi harian mengalami perubahan sebesar 12,91 persen yaitu menjadi Rp 13,62 triliun dari Rp15,64 triliun pada penutupan pekan yang lalu.

Data rata-rata frekuensi transaksi selama sepekan mengalami perubahan sebesar 22,63 persen menjadi 1,06 juta kali transaksi, dari 1,37 juta kali transaksi pada pekan lalu.

Saham PTMP dalam sepekan turun tajam 20,13 persen atau 30 poin ke level Rp 119 per saham. Dalam sepekan saham PTMP mencatatkan volume transaksi sebesar 472,8 juta dengan nilai Rp 71,1 miliar.

Baca juga: Perusahaan Asuransi Korea Bakal Akuisisi 40 Persen Saham Nobu Bank

Saham SMGR juga mencatat penurunan tajam sebesar 10,2 persen dalam sepekan ke level Rp 4.800 per saham. Selama seminggu perdagangan volume transaksi SMGR sebesar 92,1 juta dengan nilai Rp 456,2 miliar.

MDKA dalam sepekan mencatat penurunan 8,7 persen atau 240 poin ke level Rp 2.520 per saham. Adapun volume perdagangan MDKA sebesar 266,4 juta dengan nilai Rp 708,6 miliar.

Selanjutnya saham ANTM juga mencatat penurunan harga dalam lima hari perdagangan sebesar 7,8 persena tau 135 poin ke posisi Rp 1.590 per saham. Adapun dalam perdagangan seminggu ini volume transaksi ANTM sebesar 331,3 juta dengan nilai Rp 569,9 miliar.

Selanjutnya saham AKRA yang melemah 6,2 persen atau 115 poin ke level Rp 1.735 per saham. Dalam sepekan AKRA mencatat volume transaksi sebesar 118,2 juta dengan nilai Rp 212,7 miliar.

Baca juga: Hartadinata Abadi Bakal Tebar Dividen Rp 15 Per Saham

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Bos Bulog Sebut Hanya Sedikit Petani yang Manfaatkan Jemput Gabah Beras, Ini Sebabnya

Bos Bulog Sebut Hanya Sedikit Petani yang Manfaatkan Jemput Gabah Beras, Ini Sebabnya

Whats New
Emiten Gas Industri SBMA Bakal Tebar Dividen Rp 1,1 Miliar

Emiten Gas Industri SBMA Bakal Tebar Dividen Rp 1,1 Miliar

Whats New
Citi Indonesia Tunjuk Edwin Pribadi jadi Head of Citi Commercial Bank

Citi Indonesia Tunjuk Edwin Pribadi jadi Head of Citi Commercial Bank

Whats New
OJK: Guru Harus Punya Pengetahuan tentang Edukasi Keuangan

OJK: Guru Harus Punya Pengetahuan tentang Edukasi Keuangan

Whats New
Sekjen Anwar: Kemenaker Punya Tanggung Jawab Besar Persiapkan SDM Unggul dan Berdaya Saing

Sekjen Anwar: Kemenaker Punya Tanggung Jawab Besar Persiapkan SDM Unggul dan Berdaya Saing

Whats New
Lowongan Kerja BUMN Viramakarya untuk Posisi di IKN, Ini Posisi dan Persyaratannya

Lowongan Kerja BUMN Viramakarya untuk Posisi di IKN, Ini Posisi dan Persyaratannya

Whats New
Soal Relaksasi HET Beras Premium, Dirut Bulog: Biasanya Sulit Dikembalikan...

Soal Relaksasi HET Beras Premium, Dirut Bulog: Biasanya Sulit Dikembalikan...

Whats New
Potensi Pasar Geospasial di Indonesia

Potensi Pasar Geospasial di Indonesia

Whats New
OJK Minta Lembaga Keuangan Bikin 'Student Loan' Khusus Mahasiswa S-1

OJK Minta Lembaga Keuangan Bikin "Student Loan" Khusus Mahasiswa S-1

Whats New
Soal Tarif PPN 12 Persen, Sri Mulyani: Kami Serahkan kepada Pemerintahan Baru

Soal Tarif PPN 12 Persen, Sri Mulyani: Kami Serahkan kepada Pemerintahan Baru

Whats New
Citilink Buka Lowongan Kerja Pramugari untuk Lulusan SMA, D3, dan S1, Ini Syaratnya

Citilink Buka Lowongan Kerja Pramugari untuk Lulusan SMA, D3, dan S1, Ini Syaratnya

Whats New
Kerangka Ekonomi Makro 2025: Pertumbuhan Ekonomi 5,1 - 5,5 Persen, Inflasi 1,5 - 3,5 Persen

Kerangka Ekonomi Makro 2025: Pertumbuhan Ekonomi 5,1 - 5,5 Persen, Inflasi 1,5 - 3,5 Persen

Whats New
Tinjau Fluktuasi Bapok, KPPU Lakukan Sidak Serentak di Sejumlah Pasar

Tinjau Fluktuasi Bapok, KPPU Lakukan Sidak Serentak di Sejumlah Pasar

Whats New
Simak Rincian Kurs Rupiah Hari Ini di BRI hingga CIMB Niaga

Simak Rincian Kurs Rupiah Hari Ini di BRI hingga CIMB Niaga

Whats New
Kemenhub: KNKT Akan Investigasi Penyebab Jatuhnya Pesawat di BSD

Kemenhub: KNKT Akan Investigasi Penyebab Jatuhnya Pesawat di BSD

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com