Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Daftar Miliarder Dunia yang Jadi Politisi, Ada Nama Hary Tanoe

Kompas.com - 29/12/2019, 13:04 WIB
Yoga Sukmana

Editor

JAKARTA, KOMPAS.com - Sebelum Donald Trump terpilih menjadi Presiden Amerika Serikat (AS) pada 2016 yang menjadikannya presiden miliarder pertama dalam sejarah Amerika, selama dekade terakhir, puluhan miliarder mencalonkan diri untuk jabatan publik dalam pemilihan umum di seluruh dunia.

Seperti dikutip Kontan.co.id dari Forbes, selain Trump, saat ini ada dua negara lain dengan seorang miliarder di pucuk pimpinan.

Presiden Chile dan investor miliarder Sebastián Piñera, yang menjabat sejak tahun lalu, berada di posisi kedua setelah masa jabatan empat tahun sebelumnya berakhir pada 2014.

Baca juga: Ini Daftar Miliarder Dunia Paling Untung dan Buntung di Tahun 2019

Republik Ceko juga dipimpin miliarder. Perdana Menteri Ceko Andrej Babiš, merupakan pebisnis sektor pertanian yang memenangkan kursi perdana menteri pada tahun 2017.

Forbes memperkirakan kekayaan bersih Babis mencapai 3,6 miliar dollar AS yang menjadikannya pemimpin negara terkaya di dunia, mengalahkan kekayaan Trump yang senilai 3,1 miliar dollar AS.

Namun memiliki harta miliaran dolar tidak selalu menjamin kemenangan. Di Ukraina, "raja cokelat" Petro Poroshenko memenangkan kursi kepresidenan pada tahun 2014. Saat itu Forbes memperkirakan kekayaan bersihnya mencapai 1,3 miliar dollar AS.

Baca juga: Tarif Listrik 900 VA Batal Naik Tahun Depan

Namun pada pemilihan tahun ini. Poroshenko kalah dari komedian Volodymyr Zelensky. Di Rusia, salah satu pemilik Brooklyn Nets, Mikhail Prokhorov, hanya mengumpulkan 8 persen suara dalam upayanya untuk menggeser Vladimir pada tahun 2012 silam.

Pendiri Foxconn, Terry Gou, juga gagal melenggang ke kompetisi kursi presiden Taiwan. Miliarder Taiwan itu hanya menempati urutan kedua dalam pemilihan pendahuluan presiden 2019 untuk partai oposisi Taiwan, Kuomintang Party.

Tidak setiap miliarder mencari jabatan tertinggi di negerinya. Banyak yang memperebutkan kursi di parlemen.

Contohnya, pengusaha baja India, Savitri Jindal duduk di badan legislatif negara bagian India Haryana dari 2005 hingga 2014 dan memiliki kekayaan bersih 6,5 miliar dollar AS.

Baca juga: Ini Daftar Miliarder yang Jumlah Hartanya Meningkat Paling Pesat dalam 10 Tahun

Ada juga Chung Mong-Joon Korea Selatan yang memiliki kekayaan bersih 1,2 miliar dollar AS, keturunan pendiri almarhum Hyundai yang menghabiskan lebih dari dua dekade di parlemen sebelum mengundurkan diri pada 2014 setelah gagal mencalonkan diri sebagai walikota Seoul.

Dari Indonesia, yang masuk daftar adalah pengusaha media, Hary Tanoesoedibjo. Kekayaan bersihnya 1 miliar dollar AS. Sumber kekayaan berasal dari perusahaan media.

Berikut 5 daftar miliarder saat ini dan mantan miliarder yang memasuki dunia politik dalam dekade terakhir. Peringkat berdasarkan jumlah kekayaan bersih.

1. Michael Bloomberg

Kekayaan bersih: 56,1 miliar dollar AS
Sumber kekayaan: Bloomberg LP
Posisi: Walikota New York City (2002-2013), Sekarang maju menjadi kandidat Presiden AS lewat Partai Demokrat.

Baca juga: Ini 10 Negara yang Beri Upah Per Jam Tertinggi di Dunia

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Efisiensi Anggaran Makan Siang Gratis

Efisiensi Anggaran Makan Siang Gratis

Whats New
Utang Pemerintah ke Bulog Capai Rp 16 Triliun, Dirut: Hampir Semua Sudah Dibayarkan

Utang Pemerintah ke Bulog Capai Rp 16 Triliun, Dirut: Hampir Semua Sudah Dibayarkan

Whats New
Kian Susut, Surplus APBN Tinggal Rp 8,1 Triliun

Kian Susut, Surplus APBN Tinggal Rp 8,1 Triliun

Whats New
IHSG Turun 34 Poin, Rupiah Melemah di Awal Sesi

IHSG Turun 34 Poin, Rupiah Melemah di Awal Sesi

Whats New
Harga Emas Dunia Menguat Usai Rilis Data Pertumbuhan Ekonomi AS

Harga Emas Dunia Menguat Usai Rilis Data Pertumbuhan Ekonomi AS

Whats New
Simak Rincian Kurs Rupiah Hari Ini di BCA hingga BNI

Simak Rincian Kurs Rupiah Hari Ini di BCA hingga BNI

Whats New
Daftar 30 Mitra Distribusi Pembelian Sukuk Tabungan ST012 dan Linknya

Daftar 30 Mitra Distribusi Pembelian Sukuk Tabungan ST012 dan Linknya

Whats New
Lowongan Kerja PT Honda Prospect Motor untuk S1, Ini Persyaratannya

Lowongan Kerja PT Honda Prospect Motor untuk S1, Ini Persyaratannya

Whats New
Sudah Bisa Dibeli, Ini Besaran Kupon Sukuk Tabungan ST012

Sudah Bisa Dibeli, Ini Besaran Kupon Sukuk Tabungan ST012

Whats New
Revisi Target Penyaluran Kredit, BTN Antisipasi Era Suku Bunga Tinggi

Revisi Target Penyaluran Kredit, BTN Antisipasi Era Suku Bunga Tinggi

Whats New
Mampukah IHSG Bangkit Hari Ini ? Simak Analisis dan Rekomendasi Sahamnya

Mampukah IHSG Bangkit Hari Ini ? Simak Analisis dan Rekomendasi Sahamnya

Whats New
Kekhawatiran Inflasi Mencuat, Wall Street Berakhir di Zona Merah

Kekhawatiran Inflasi Mencuat, Wall Street Berakhir di Zona Merah

Whats New
Ada Hujan Lebat, Kecepatan Whoosh Turun hingga 40 Km Per Jam, Perjalanan Terlambat

Ada Hujan Lebat, Kecepatan Whoosh Turun hingga 40 Km Per Jam, Perjalanan Terlambat

Whats New
BTN Buka Kemungkinan Lebarkan Bisnis ke Timor Leste

BTN Buka Kemungkinan Lebarkan Bisnis ke Timor Leste

Whats New
[POPULER MONEY] Respons Bulog soal Program Makan Siang Gratis Butuh 6,7 Ton Beras Per Tahun | Iuran Pariwisata Bisa Bikin Tiket Pesawat Makin Mahal

[POPULER MONEY] Respons Bulog soal Program Makan Siang Gratis Butuh 6,7 Ton Beras Per Tahun | Iuran Pariwisata Bisa Bikin Tiket Pesawat Makin Mahal

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com