Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tips Belanja Cerdas Saat Pandemi Covid-19

Kompas.com - 04/05/2020, 16:35 WIB
Kiki Safitri,
Bambang P. Jatmiko

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com – Masyarakat harus cerdas dalam mengalokasikan dana untuk belanja dalam masa pandemic Covid-19,

Hal ini mengingat pada kondisi yang tidak pasti tentunya berhemat menjadi wajib dan memilih barang yang prioritas lebih penting daripada harus memaksakan keinginan konsumtif.

Djumariah Tenteram selaku Director of Retail Banking PermataBank mengatakan, meskipun milenial sangat selektif dan kritis dalam berbelanja, sebagian dari mereka tetap dipengaruhi oleh keinginan mengikuti tren untuk mengantisipasi Fear of Missing Out (FOMO).

Baca juga: Belanja untuk Lebaran di Tengah Pandemi Covid-19, Pentingkah?

“Penting bagi milenial untuk mengetahui tips dan trik dalam berbelanja online, termasuk menyeimbangkan dengan tetap menabung,” kata Djumariah, melalui siaran media Senin (4/5/2020)

Berikut adalah beberapa tips dan trik yang dapat diterapkan selama menjalani #RamadanDiRumahAja dari Permata Bank, antara lain:

1. Berpikir dua kali sebelum membeli

Berpikir dua kali sebelum membeli merupakan hal penting yang harus Anda lakukan di masa pandemic Covid-19. Apakah barang tersebut sesuai dengan budget? Seberapa penting pemakaiannya selama masa pandemi ini? Milenial tentunya akan penuh pertimbangan dihadapi dengan berbagai opsi yang tersedia.

2. Membuat daftar prioritas

Sebelum e-commerce hunting, Anda tentunya harus membuat daftar prioritas. Salah satu cara belanja tepat guna adalah membuat daftar belanja dan membandingkannya dengan berbagai pilihan e-commerce terpercaya.

3. Berbelanja sesuai budget

Dengan penghasilan yang tidak pasti saat ini, belanja dengan budget yang telah disisihkan akan membantu Anda berhemat. Disiplin terhadap uang yang Anda tabung merupakan salah satu kunci mandiri secara finansial.

Maka dari itu, penting bagi milenial untuk memiliki budget belanja e-commerce yang telah disisihkan dari tabungan pribadi. Memilih tabungan yang terpercaya dan mendukung gaya hidup kekinian menjadi pertimbangan utama.

4. Rajin mencari promo dan diskon

Salah satu hal yang tidak kalah penting adalah rajin mengikuti promo dan diskon dari e-commerce pilihan. Dengan beragam promosi dan diskon yang diberikan selama masa #RamadanDiRumahAja tentunya akan menggiurkan.

Namun Anda juga bisa lebih bijak dalam memilih keuntungan yang diberikan oleh tabungan. 

“Namun di luar hal tersebut, kebiasaan berbelanja online dan cashless sebenarnya telah terbentuk pada generasi milenial. Kami berusaha menjawab kebutuhan belanja online melalui PermataME sebagai lifestyle digital saving yang memberikan beragam keuntungan, serta memfasilitasi milenial untuk tetap dapat menabung,” kata Djumariah.

Ddjumariah menambahkan, khusus dalam memenuhi kebutuhan berbelanja selama Ramadan tahun ini, ada beberapa keuntungan yang dapat dimaksimalkan diantaranya yaitu cashback sebesar 20 persen untuk belanja di e-commerce, serta cashback sebesar 25 persen untuk setiap transaksi QR Pay melalui sistem QRIS, yang telah diterima oleh ribuan merchant daring maupun luring.

“Keuntungan lainnya adalah Bonus Saldo Awal khusus bagi masyarakat yang baru membuka Rekening PermataME melalui PermataMobile X dan segera melakukan penempatan dana di rekening sesuai dengan ketentuan yang berlaku,” tambah dia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Intip Rincian Permendag Nomor 7 Tahun 2024 Tentang Kebijakan dan Pengaturan Impor, Berlaku 6 Mei 2024

Intip Rincian Permendag Nomor 7 Tahun 2024 Tentang Kebijakan dan Pengaturan Impor, Berlaku 6 Mei 2024

Whats New
Kebijakan Makroprudensial Pasca-Kenaikan BI Rate

Kebijakan Makroprudensial Pasca-Kenaikan BI Rate

Whats New
Peringati May Day 2024, Forum SP Forum BUMN Sepakat Tolak Privatisasi

Peringati May Day 2024, Forum SP Forum BUMN Sepakat Tolak Privatisasi

Whats New
MJEE Pasok Lift dan Eskalator untuk Istana Negara, Kantor Kementerian hingga Rusun ASN di IKN

MJEE Pasok Lift dan Eskalator untuk Istana Negara, Kantor Kementerian hingga Rusun ASN di IKN

Whats New
Great Eastern Life Indonesia Tunjuk Nina Ong Sebagai Presdir Baru

Great Eastern Life Indonesia Tunjuk Nina Ong Sebagai Presdir Baru

Whats New
Dukung Kemajuan Faskes, Hutama Karya Percepat Pembangunan RSUP Dr Sardjito dan RSUP Prof Ngoerah

Dukung Kemajuan Faskes, Hutama Karya Percepat Pembangunan RSUP Dr Sardjito dan RSUP Prof Ngoerah

Whats New
Bantuan Pangan Tahap 2, Bulog Mulai Salurkan Beras 10 Kg ke 269.000 KPM

Bantuan Pangan Tahap 2, Bulog Mulai Salurkan Beras 10 Kg ke 269.000 KPM

Whats New
Menperin: PMI Manufaktur Indonesia Tetap Ekspansif Selama 32 Bulan Berturut-turut

Menperin: PMI Manufaktur Indonesia Tetap Ekspansif Selama 32 Bulan Berturut-turut

Whats New
Imbas Erupsi Gunung Ruang: Bandara Sam Ratulangi Masih Ditutup, 6 Bandara Sudah Beroperasi Normal

Imbas Erupsi Gunung Ruang: Bandara Sam Ratulangi Masih Ditutup, 6 Bandara Sudah Beroperasi Normal

Whats New
Jumlah Penumpang LRT Jabodebek Terus Meningkat Sepanjang 2024

Jumlah Penumpang LRT Jabodebek Terus Meningkat Sepanjang 2024

Whats New
Hingga Maret 2024, BCA Syariah Salurkan Pembiayaan ke UMKM Sebesar Rp 1,9 Triliun

Hingga Maret 2024, BCA Syariah Salurkan Pembiayaan ke UMKM Sebesar Rp 1,9 Triliun

Whats New
Antisipasi El Nino, Mentan Amran Dorong Produksi Padi NTB Lewat Pompanisasi

Antisipasi El Nino, Mentan Amran Dorong Produksi Padi NTB Lewat Pompanisasi

Whats New
Harga Emas ANTAM: Detail Harga Terbaru pada Jumat 3 Mei 2024

Harga Emas ANTAM: Detail Harga Terbaru pada Jumat 3 Mei 2024

Spend Smart
Keberatan Penetapan Besaran Bea Masuk Barang Impor, Begini Cara Ajukan Keberatan ke Bea Cukai

Keberatan Penetapan Besaran Bea Masuk Barang Impor, Begini Cara Ajukan Keberatan ke Bea Cukai

Whats New
Ada Penyesuaian, Harga Tiket Kereta Go Show Naik per 1 Mei

Ada Penyesuaian, Harga Tiket Kereta Go Show Naik per 1 Mei

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com