Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kemendag Akui Tak Mudah Capai Target Pertumbuhan Ekonomi Kuartal II-2021

Kompas.com - 31/05/2021, 16:59 WIB
Kiki Safitri,
Yoga Sukmana

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Dirjen Perdagangan Dalam Negeri Kemendag Oke Nurwan mengakui upaya mencapai pertumbuhan ekonomi 7 persen di kuartal II -2021 merupakan hal yang sulit.

Menurut dia, untuk mencapai pertumbuhan ekonomi di atas 5 persen, konsumsi rumah tangga harus di atas 5 persen. Selain itu, ekspor juga harus digenjot lebih dari 2 persen, dan impor tetap tumbuh namun ditahan pada level 2 persen.

“Target pertumbuhan ekonomi di kuartal II adalah 7 persen, ini merupakan tantangan berat, karena serapanya masih sedikit sekali,” ungkap Oke secara virtual, Senin (31/5/2021).

Oke mengatakan konsumsi rumah tangga berkontribusi pada pertumbuhan ekonomi 56,4 persen.

Baca juga: Mau Beli Produk Asuransi? Sisihkan 10 Persen dari Pengeluaran Sehari-hari

Dia bilang, untuk meningkatkan konsumsi rumah tangga, perdagangan domestik harus berjalan. Ia berharap akan lebih baik lagi jika terjadi peningkatan penjualan produk lokal, utamanya produk UMKM.

“Konsumsi rumah tangga berkontribusi terhadap pertumbuhan ekonomi hampir 60 persen, artinya perdagangan domestik harus jalan, dan jika konsumsi rumah tangga ini diwarnai dengan produk lokal, akan sangat bagus sekali karena sekaligus menggerakkan dan mengoptimalkan produk lokal,” ujar dia.

Oke menilai untuk meningkatkan potensi UMKM terhadap konsumsi rumah tangga, butuh peran pemerintah dalam mengoptimalkan produk dalam negeri.

Adapun beberapa strategi yang bisa dilakukan, pertama adalah dengan membangun kemudahan berusaha bagi siapapun, temasuk UMKM.

Baca juga: Gerai Giant BakalTutup Semua, Aprindo Sebut Dampak dari Pandemi Covid-19

“Pada dasarnya harus di bangun kemudahan berusaha, khusus bagi UMKM pemerintah harus memberi jaminan dalam rangka kemudahan berusaha, mulai dari lapangan usaha yang terbuka, dan regulasinya,” kata dia.

Setelah lapangan usahanya dijamin pemerintah, hal selanjutnya adalah akses pasarnya. Menurut Oke, akses pasar terhadap UMKM tidak kalah penting, seperti melalui promosi, kerja sama, atau rencana membuat pusat perdagangan untuk UMKM.

“Jadi kita harus kreatif dan inovatif memastikan lapangan usaha, akses pasar, dan memfasilitasi UMKM. Selanjutnya membangun budaya bangsa agar cinta terhadap produk dalam negeri. Banyak negara maju yang mencintai produk dalam negerinya dulu. setelah mengusai pasar dalam negeri, barulah merambah ekspor,” ucap dia.

Baca juga: BNI Masih Buka Lowongan Kerja, Cek Posisi dan Syaratnya

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com