Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

BCA Gelar Wealth Summit 2022, Apa Itu?

Kompas.com - 06/09/2022, 08:12 WIB
Isna Rifka Sri Rahayu,
Erlangga Djumena

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - PT Bank Central Asia Tbk (BCA) menggelar BCA Wealth Summit 2022 untuk meningkatkan kesadaran masyarakat dalam pengelolaan keuangan sekaligus memperkenalkan ragam dan karakteristik produk investasi maupun proteksi.

Direktur BCA Haryanto T Budiman mengatakan, minat masyarakat Indonesia untuk berinvestasi terus meningkat , sementara ketidakpastian global masih terus berlanjut.

Oleh karenanya, BCA menggelar BCA Wealth Summit 2022 untuk mengedukasi masyarakat agar dapat memutuskan dengan bijak saat akan melakukan investasi dan memiliki proteksi, termasuk menilai profil risiko dan alokasi aset portofolio.

Baca juga: QRIS Antarnegara, Belanja di Thailand Kini Bisa Pakai Aplikasi BCA Mobile

"Harapan kami, masyarakat dan nasabah BCA dapat menyikapi ketidakpastian di masa depan dengan pengelolaan aset yang terencana dengan baik melalui solusi wealth management yang disediakan oleh kami," ujarnya saat konferensi pers di Hotel Indonesia Kempinski, Jakarta, Senin (5/9/2022).

Adapun BCA Wealth Summit 2022 akan berlangsung secara hybrid dan dibagi menjadi dua sesi. Pada 8-9 September 2022 diselenggarakan secara offline di Jakarta khusus bagi nasabah BCA Solitaire dan BCA Prioritas.

Kemudian pada 10-23 September 2022 dilangsungkan secara online untuk masyarakat umum melalui website wealthsummit.bca.co.id.

Haryanto menyebut, pihaknya telah memudahkan nasabah untuk mengembangkan portofolio investasi melalui aplikasi wealth management atau Welma. Dalam aplikasi tersebut, nasabah dapat memilih beragam produk investasi sesuai dengan kebutuhan finansialnya.

Dengan WELMA, nasabah dapat membuat SID online dan bertransaksi jual beli secara online pada produk investasi seperti obligasi perdana dan sekunder mulai dari Rp 1 juta, reksadana mulai dari Rp 100.000, dan reksadana off shore mulai dari 10.000 dollar AS.

Baca juga: Bank BCA Sudah Layani Penukaran Uang Rupiah Baru 2022

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com