Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sri Mulyani-Erick Thohir Terbang ke Bali, Cek Persiapan Pertemuan G20

Kompas.com - 09/11/2022, 18:53 WIB
Yohana Artha Uly,
Aprillia Ika

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Para pejabat negara sudah mulai terbang ke Bali untuk memastikan kesiapan perhelatan Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) G20. Seperti yang dilakukan Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati dan Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir.

Adapun KTT G20 akan berlangsung pada 15-16 November 2022 yang dihadiri oleh para kepala negara G20. Meski demikian, side event dari KTT G20 akan mulai berlangsung sejak akhir pekan ini.

Baca juga: Jokowi dan Xi Jinping Akan Saksikan Uji Dinamis Kereta Cepat Jakarta-Bandung secara Online di Bali

Sri Mulyani diketahui sudah tiba di Bali sejak Rabu (8/11/2022) malam. Ia mengaku, sempat meninjau persiapan di Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai, khususnya kesiapan petugas Bea Cukai di bandara Pulau Dewata itu.

"Segera setelah mendarat di Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai tadi malam, saya langsung meninjau persiapan puncak acara Presidensi G20 Indonesia, khususnya kesiapan dari tim @beacukaingurahrai yang bertugas di bandara," tulis Sri Mulyani dalam postingan di Instagram-nya @smindrawati, Rabu (9/11/2022).

Baca juga: Jelang G20 di Bali, Simak Arti Logo Gunungan atau Kayon G20

 


Ia pun berbincang dengan petugas Bea Cukai Bandara Ngurah Rai, yang kemudian dilaporkan bahwa sebanyak 176 personil ditugaskan untuk mengawal sepanjang perhelatan KTT G20.

Sri Mulyani menyebut, tim Kementerian Keuangan telah melakukan persiapan dengan baik dan matang. Pasukan K-9 termasuk anjing jenis Labrador Retrievers, telah siap siaga memberikan dukungan demi kesuksesan Presidensi G20 Indonesia.

"Semoga seluruh jerih payah kita sepanjang rangkaian G20 tahun ini akan memberikan kelancaran dan hasil terbaik sesuai harapan," tulis Bendahara Negara itu.

Baca juga: Jokowi Bakal Cek Langsung Simulasi Pengamanan Jelang KTT G20

Halaman:


Terkini Lainnya

Empat Emiten Bank Ini Bayar Dividen pada Pekan Depan

Empat Emiten Bank Ini Bayar Dividen pada Pekan Depan

Whats New
[POPULER MONEY] Sri Mulyani 'Ramal' Ekonomi RI Masih Positif | Genset Mati, Penumpang Argo Lawu Dapat Kompensasi 50 Persen Harga Tiket

[POPULER MONEY] Sri Mulyani "Ramal" Ekonomi RI Masih Positif | Genset Mati, Penumpang Argo Lawu Dapat Kompensasi 50 Persen Harga Tiket

Whats New
Ketahui, Pentingnya Memiliki Asuransi Kendaraan di Tengah Risiko Kecelakaan

Ketahui, Pentingnya Memiliki Asuransi Kendaraan di Tengah Risiko Kecelakaan

Spend Smart
Perlunya Mitigasi Saat Rupiah 'Undervalued'

Perlunya Mitigasi Saat Rupiah "Undervalued"

Whats New
Ramai Alat Belajar Siswa Tunanetra dari Luar Negeri Tertahan, Bea Cukai Beri Tanggapan

Ramai Alat Belajar Siswa Tunanetra dari Luar Negeri Tertahan, Bea Cukai Beri Tanggapan

Whats New
Sri Mulyani Jawab Viral Kasus Beli Sepatu Rp 10 Juta Kena Bea Masuk Rp 31 Juta

Sri Mulyani Jawab Viral Kasus Beli Sepatu Rp 10 Juta Kena Bea Masuk Rp 31 Juta

Whats New
Sri Mulyani Jelaskan Duduk Perkara Alat Belajar Tunanetra Milik SLB yang Ditahan Bea Cukai

Sri Mulyani Jelaskan Duduk Perkara Alat Belajar Tunanetra Milik SLB yang Ditahan Bea Cukai

Whats New
Apa Itu Reksadana Terproteksi? Ini Pengertian, Karakteristik, dan Risikonya

Apa Itu Reksadana Terproteksi? Ini Pengertian, Karakteristik, dan Risikonya

Work Smart
Cara Transfer BNI ke BRI lewat ATM dan Mobile Banking

Cara Transfer BNI ke BRI lewat ATM dan Mobile Banking

Spend Smart
Suku Bunga Acuan Naik, Apa Dampaknya ke Industri Multifinance?

Suku Bunga Acuan Naik, Apa Dampaknya ke Industri Multifinance?

Whats New
Aturan Impor Produk Elektronik Dinilai Bisa Perkuat Industri Dalam Negeri

Aturan Impor Produk Elektronik Dinilai Bisa Perkuat Industri Dalam Negeri

Whats New
Cara Beli Pulsa melalui myBCA

Cara Beli Pulsa melalui myBCA

Spend Smart
Lima Emiten yang Akan Bayar Dividen Pekan Depan

Lima Emiten yang Akan Bayar Dividen Pekan Depan

Whats New
Pemerintah Dinilai Perlu Buat Formula Baru Kenaikan Tarif Cukai Rokok

Pemerintah Dinilai Perlu Buat Formula Baru Kenaikan Tarif Cukai Rokok

Whats New
5 Cara Beli Emas di Pegadaian, Bisa Tunai dan Nyicil

5 Cara Beli Emas di Pegadaian, Bisa Tunai dan Nyicil

Spend Smart
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com