Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
E-COMMERCE

Shopee 3.3 Grand Fashion Sale Sukses Digelar, Pesanan Produk Fesyen Meningkat 3 Kali Lipat

Kompas.com - 07/03/2023, 11:54 WIB
Hisnudita Hagiworo,
Aditya Mulyawan

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Kampanye Shopee 3.3 Grand Fashion Sale yang diselenggarakan pada Jumat (3/3/2023) mencatat peningkatan pesanan produk fesyen mencapai tiga kali lipat ketimbang hari biasa.

Head of Lifestyle and Fashion Shopee Indonesia Adi Rahardja mengatakan bahwa setiap program dan kampanye Shopee selalu didasari oleh komitmen untuk memberikan pengalaman berbelanja online terbaik bagi pengguna.

“Oleh karena itu, kami merasa senang dapat kembali menemani pengguna dalam memenuhi kebutuhan head-to-toe fashion pada kampanye 3.3 Grand Fashion Sale,” ujarnya dalam keterangan pers yang diterima Kompas.com, Selasa (7/3/2023).

Adi menuturkan, antusiasme tinggi terhadap kampanye tersebut tidak hanya datang dari sisi pembeli, tetapi juga dari semangat para pelaku usaha. Mereka menyediakan koleksi produk fesyen yang stylish dan variatif untuk menjawab preferensi pengguna.

Baca juga: Cara Bayar Shopee PayLater via ATM, m-Banking, Indomaret, dan Alfamart

“Ke depan, Shopee akan menghadirkan berbagai inovasi dan inisiatif yang memberikan manfaat bagi seluruh ekosistem kami,” kata Adi.

Adi menjelaskan, pihaknya menghadirkan pilihan produk fesyen pada 3.3 Grand Fashion Sale. Harga yang ditawarkan pun cukup kompetitif, mulai dari Rp 12.000 – Rp 100.000. Tak heran bila produk-produk pada kampanye ini laris manis diborong pengguna.

Adapun produk yang paling banyak dicari pengguna Shopee adalah jas hujan. Pada kampanye tersebut, permintaan jas hujan meningkat lebih dari 20 kali lipat dibandingkan hari biasa.

Selanjutnya, produk fesyen pria yang menjadi tren pada puncak kampanye 3.3 Grand Fashion Sale adalah pakaian dan aksesori semiformal, seperti kemeja, celana chino, dan jam tangan.

Sementara untuk fesyen wanita,produk outfit minimalis yang mudah dipadupadankan untuk berbagai aktivitas menjadi primadona, seperti celana kulot crinkle, blouse tunik, dan flat shoes.

Fitur interaktif

Tidak hanya memberikan kenyamanan dan keuntungan dalam berbelanja, 3.3 Grand Fashion Sale juga dilengkapi dengan beragam fitur interaktif yang dapat dinikmati pengguna.

Baca juga: Berapa Komisi Shopee Affiliate Berikut Perhitungan Pajaknya?

Salah satu fitur tersebut adalah kompetisi Shopee Look. Fitur ini merupakan wadah yang disediakan Shopee untuk kreativitas pengguna untuk membuat video inspirasi fesyen terkini.

Melalui kompetisi Shopee Look, pengguna dapat mengkreasikan berbagai produk fesyen dengan beragam style, mulai dari gaya kasual yang cocok dikenakan untuk hangout hingga pakaian yang lebih elegan untuk menghadiri acara formal.

Kompetisi tersebut mendapat sambutan baik dari pengguna. Video dengan tagar #ShopeeLook pun ditonton lebih dari 155 juta kali di Shopee Video.

Fitur selanjutnya yang memberikan ide produk fesyen adalah Shopee Affiliates Program. Selama kampanye tersebut berlangsung, Shopee Affiliate telah membagikan 10 juta tautan produk fesyen untuk menginspirasi masyarakat.

Baca juga: Cara Daftar Shopee Affiliate Program dan Beragam Keuntungannya

“Kami berterima kasih atas kolaborasi dari para penjual dan mitra brand yang berpartisipasi, serta kepercayaan pengguna yang telah memanfaatkan berbagai promo dan fitur di kampanye 3.3,” ujar Adi.

Anda yang ingin menikmati berbagai penawaran menarik dan kampanye dari Shopee dapat mengunduh aplikasi Shopee secara gratis di App Store atau Google Play Store.

 

 
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Menperin Bantah Investasi Apple di Indonesia Batal

Menperin Bantah Investasi Apple di Indonesia Batal

Whats New
Jago Syariah Jajaki Kerja Sama dengan Fintech Lending

Jago Syariah Jajaki Kerja Sama dengan Fintech Lending

Whats New
Kolaborasi Es Krim Aice dan Teguk, Total Investasi Rp 700 Miliar

Kolaborasi Es Krim Aice dan Teguk, Total Investasi Rp 700 Miliar

Whats New
OJK: Pendapatan Premi di Sektor Asuransi Capai Rp 87,53 Triliun Per Maret 2024

OJK: Pendapatan Premi di Sektor Asuransi Capai Rp 87,53 Triliun Per Maret 2024

Whats New
Sudah Dibuka, Ini Cara Daftar Kartu Prakerja Gelombang 67

Sudah Dibuka, Ini Cara Daftar Kartu Prakerja Gelombang 67

Whats New
Barang Bawaan dari Luar Negeri Tak Lagi Dibatasi, Mendag Minta Jastiper Patuhi Aturan

Barang Bawaan dari Luar Negeri Tak Lagi Dibatasi, Mendag Minta Jastiper Patuhi Aturan

Whats New
Pasca-Lebaran, Kereta Cepat Whoosh Jadi 48 Perjalanan dengan Tarif mulai Rp 150.000

Pasca-Lebaran, Kereta Cepat Whoosh Jadi 48 Perjalanan dengan Tarif mulai Rp 150.000

Whats New
Bagaimana Aturan Perlintasan Kereta Api di Indonesia? Ini Penjelasan KAI

Bagaimana Aturan Perlintasan Kereta Api di Indonesia? Ini Penjelasan KAI

Whats New
Penempatan di IKN, Pemerintah Buka Formasi 14.114 CPNS dan 57.529 PPPK

Penempatan di IKN, Pemerintah Buka Formasi 14.114 CPNS dan 57.529 PPPK

Whats New
Daftar 8 Instansi yang Buka Lowongan CPNS 2024 Lewat Sekolah Kedinasan

Daftar 8 Instansi yang Buka Lowongan CPNS 2024 Lewat Sekolah Kedinasan

Whats New
Harga Emas Terbaru 4 Mei 2024 di Pegadaian

Harga Emas Terbaru 4 Mei 2024 di Pegadaian

Spend Smart
Mendag Sebut Rumah Potong Hewan Wajib Punya Sertifikat Halal Oktober 2024

Mendag Sebut Rumah Potong Hewan Wajib Punya Sertifikat Halal Oktober 2024

Whats New
Keluar di Gerbang Tol Ini, Bekasi-Yogyakarta Hanya 8 Jam 8 Menit

Keluar di Gerbang Tol Ini, Bekasi-Yogyakarta Hanya 8 Jam 8 Menit

Spend Smart
Harga Emas Antam: Detail Harga Terbaru pada Sabtu 4 Mei 2024

Harga Emas Antam: Detail Harga Terbaru pada Sabtu 4 Mei 2024

Spend Smart
Antisipasi Darurat Pangan, Kementan Bagikan Pompa Irigasi Gratis di Jawa Timur

Antisipasi Darurat Pangan, Kementan Bagikan Pompa Irigasi Gratis di Jawa Timur

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com