Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hari Ini Diprediksi Puncak Arus Balik Pertama, Ini Imbauan Kemenhub

Kompas.com - 25/04/2023, 11:00 WIB
Yohana Artha Uly,
Aprillia Ika

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Kementerian Perhubungan (Kemenhub) memprediksi, puncak arus balik Lebaran 2023 akan terjadi di hari ini, Selasa (25/4/2023). Adapun pergerakan arus balik sudah dimulai sejak kemarin, Senin (24/4/2023).

Juru Bicara Kemenhub Adita Irawati mengatakan, perkiraan puncak arus balik tersebut dikarenakan masyarakat pekerja formal sudah mulai kembali masuk ke kantor pada Rabu (26/4/2023) besok.

"Diprediksi pada Selasa atau H+2 Lebaran, akan terjadi puncak pergerakan penumpang angkutan umum untuk arus balik," ujar Adita dalam keterangan tertulis, Selasa (25/4/2023).

Baca juga: Jadwal Lengkap One Way, Contraflow, dan Ganjil Genap Arus Balik 2023

Menurutnya, puncak arus balik pada 24-25 April 2023 tersebut, merupakan puncak arus balik pertama. Selanjutnya akan ada puncak arus balik kedua yang diprediksi terjadi pada 30 April-1 Mei 2023.

"Kami mengimbau masyarakat yang akan melakukan perjalanan balik agar menghindari puncak arus balik untuk menghindari kepadatan,” kata Adita.

Ia menuturkan, Kemenhub melalui Posko Angkutan Lebaran Terpadu tahun ini, terus memantau titik pergerakan penumpang dan kendaraan.

Pemantauan dilakukan pada 111 terminal, 16 pelabuhan penyeberangan, 51 bandara, 110 pelabuhan laut, 13 Daop/Divre, 42 gerbang tol, dan 20 ruas jalan arteri.

Baca juga: Jokowi Imbau Pemudik Balik Usai 26 April, Pekerja Disarankan Tambah Cuti

Pengguna angkutan umum pada Libur Lebaran meningkat

Menurut Adita, pergerakan pengguna angkutan umum pada periode libur Lebaran cukup tinggi. Seperti pada hari kedua Lebaran (H2) atau Minggu (23/4/2023), tetap terjadi peningkatan jumlah pengguna angkutan umum sebesar 18,49 persen.

Tercatat sebanyak 635.714 orang menggunakan angkutan umum pada H2 Lebaran, meningkat dari pergerakan penumpang pada hari pertama Lebaran atau H1 yang sebanyak 532.881 orang.

Adapun jumlah pengguna angkutan umum terbanyak pada H2 kemarin yaitu penumpang angkutan udara sebanyak 179.589 orang atau 28,25 persen dari total pengguna angkutan umum.

Baca juga: 5 Pelabuhan Terpadat Saat Mudik Lebaran 2023

Secara kumulatif, lanjut Adita, pergerakan penumpang sepanjang H-8 hingga H+2 Lebaran cukup tinggi, yakni mencapai 7.662.818 orang. Jumlah ini naik 7,77 persen dibandingkan periode sama di tahun lalu yang sebanyak 7.110.499 orang.

Rinciannya, penumpang angkutan sebanyak 2.279.255 orang, yang sekaligus menjadi tertinggi dibanding moda transportasi lainnya.

Lalu disusul angkutan sungai danau dan penyeberangan sebesar 1.852.276 orang, angkutan kereta api 1.450.503 orang, angkutan jalan 1.426.726 orang, dan angkutan laut 654.058 orang.

"Persentase peningkatan jumlah penumpang tertinggi terjadi pada angkutan kereta api yang meningkat 33,31 persen, kemudian disusul angkutan udara sebesar 15,92 persen," jelasnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Frekuensi Perjalanan LRT Jabodebek Ditambah, Waktu Tunggu Lebih Cepat

Frekuensi Perjalanan LRT Jabodebek Ditambah, Waktu Tunggu Lebih Cepat

Whats New
Kepala Bappenas Sebut Pembangunan IKN Capai 80,82 Persen

Kepala Bappenas Sebut Pembangunan IKN Capai 80,82 Persen

Whats New
Simak Kurs Rupiah Hari Ini di BCA hingga BNI

Simak Kurs Rupiah Hari Ini di BCA hingga BNI

Spend Smart
Pabrik Sepatu Bata di Purwakarta Tutup, Bagaimana Prospek Sahamnya?

Pabrik Sepatu Bata di Purwakarta Tutup, Bagaimana Prospek Sahamnya?

Earn Smart
Ada Regulasi Ketransmigrasian Baru, Kemendes Sebut Sebagai Modal Pengembangan Transmigrasi Modern

Ada Regulasi Ketransmigrasian Baru, Kemendes Sebut Sebagai Modal Pengembangan Transmigrasi Modern

Whats New
Bagaimana Rekomendasi IHSG Pekan Ini? Simak Aneka Sentimen yang Memengaruhinya

Bagaimana Rekomendasi IHSG Pekan Ini? Simak Aneka Sentimen yang Memengaruhinya

Whats New
Kepala Bappenas: Selama 10 Tahun Terakhir, Pertumbuhan Ekonomi Stabil di Angka 5 Persen

Kepala Bappenas: Selama 10 Tahun Terakhir, Pertumbuhan Ekonomi Stabil di Angka 5 Persen

Whats New
Bank BJB Syariah Resmi Tergabung dalam Jaringan ”Link”

Bank BJB Syariah Resmi Tergabung dalam Jaringan ”Link”

Whats New
Soal Pabrik Sepatu Bata Tutup, Asosiasi: Pesanan Turun karena Lebaran

Soal Pabrik Sepatu Bata Tutup, Asosiasi: Pesanan Turun karena Lebaran

Whats New
Pabrik Sepatu Bata Tutup, Kemenaker: Semua Hak Karyawan Harus Diberikan

Pabrik Sepatu Bata Tutup, Kemenaker: Semua Hak Karyawan Harus Diberikan

Whats New
Pertumbuhan Ekonomi Indonesia 5,11 Persen pada Kuartal I-2024

Pertumbuhan Ekonomi Indonesia 5,11 Persen pada Kuartal I-2024

Whats New
Hari Terakhir, Ini Cara Daftar Prakerja Gelombang 67

Hari Terakhir, Ini Cara Daftar Prakerja Gelombang 67

Whats New
Indofarma Hadapi Masalah Keuangan, Erick Thohir: Kalau Ada Penyelewengan, Kami Bawa ke Kejagung

Indofarma Hadapi Masalah Keuangan, Erick Thohir: Kalau Ada Penyelewengan, Kami Bawa ke Kejagung

Whats New
5 Tips Mengerjakan Psikotes Gambar Orang

5 Tips Mengerjakan Psikotes Gambar Orang

Work Smart
Bank Mandiri Imbau Nasabah Hati-hati terhadap Modus Penipuan Berkedok Undian Berhadiah

Bank Mandiri Imbau Nasabah Hati-hati terhadap Modus Penipuan Berkedok Undian Berhadiah

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com