Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

295 Unit Kerja Pemerintahan Tidak Lolos Seleksi Zona Bebas Korupsi

Kompas.com - 04/07/2023, 21:40 WIB
Ade Miranti Karunia,
Akhdi Martin Pratama

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com – Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB) mengumumkan 200 unit kerja lulus seleksi administrasi Zona Integritas Menuju Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM) Tahun 2023.

Terdiri dari 111 unit kerja kementerian/lembaga, 21 unit kerja pemerintah provinsi, serta 68 unit kerja kabupaten/kota dinyatakan lulus administrasi. Namun terdapat unit kerja pemerintahan dinyatakan tidak lulus administrasi sebanyak 295 unit.

“Bagi unit kerja yang dinyatakan lulus selanjutnya akan dilakukan desk evaluasi oleh Tim Penilai Nasional (TPN),” jelas Deputi Bidang Reformasi Birokrasi, Akuntabilitas Aparatur, dan Pengawasan Kementerian PANRB Erwan Agus Purwanto melalui siaran pers tertulis, Selasa (4/7/2023).

Baca juga: Menteri ESDM Akan Pecat Pegawai yang Jadi Tersangka Korupsi Tukin

Kata Erwan, bagi setiap unit kerja yang dinyatakan tidak lulus administrasi tidak dapat melanjutkan ke tahap desk evaluasi.

Sebaliknya bagi yang lulus dengan catatan dapat mengajukan sanggahan dan bukti dukung tambahan sesuai catatan hasil seleksi administrasi melalui https://bit.ly/FormSanggahdanTindakLanjutZI2023 paling lambat 6 Juli 2023 .

Baca juga: Kantor Bea Cukai Digeledah Kejagung terkait Dugaan Korupsi Emas, Dirjen: Kita Ikuti Proses

“Sanggahan dilayangkan dengan mengirimkan surat sanggah yang mencantumkan nama unit kerja, alasan sanggah, serta bukti dukung yang valid,” pungkas Erwan.

Lalu, sebanyak 895 unit kerja lulus dengan catatan. Rinciannya 584 unit kerja dari kementerian/lembaga, 66 unit kerja pemerintah provinsi, dan 245 unit kerja dari kabupaten/kota.

Baca juga: Kejagung Usut Dugaan Korupsi di Antam, Erick Thohir: Bersih-bersih BUMN

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com