Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

5 Etika Kerja yang Wajib Dimiliki untuk Tingkatkan Karier

Kompas.com - 04/11/2023, 13:35 WIB
Elsa Catriana,
Sakina Rakhma Diah Setiawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Beradaptasi di lingkungan kerja, bagi sebagian orang, bisa menjadi sebuah tantangan. Salah satunya adalah adaptasi mengenai etika kerja.

Walau sudah punya pengalaman di dunia kerja, terkadang hal ini masih menantang.

Etika dalam bekerja adalah sikap seseorang dalam mempertahankan nilai-nilai baik di lingkungan kerja. Hal ini mencakup cara seseorang melakukan tugas pekerjaannya, cara berinteraksi dengan rekan kerja, dan cara berkomunikasi.

Baca juga: Miliki 5 Soft Skill Ini untuk Perkembangan Karier

Dalam lingkungan pekerjaan, etika kerja penting untuk menciptakan lingkungan kerja yang aman, nyaman, rapi, dan efisien. Pekerjaan kantor dapat berjalan dengan lancar jika semua individu dalam kantor bekerja dengan baik dan bekerja sama dengan baik pula.

Etika kerja juga sebaiknya disesuaikan dengan yang berlaku di perusahaan masing-masing.

Mengutip dari laman resmi Job Street, Sabtu (4/11/2023), berikut adalah beberapa etika kerja yang baik di kantor.

1. Menghargai batasan orang lain

Kantor adalah ruang bersama, tetapi bukan berarti barang-barang pribadi menjadi milik bersama.

Baca juga: 3 Fungsi AI yang Mendukung Pengembangan Karier di Kantor, Apa Saja?

Jika Anda menemukan makanan di kulkas kantor milik rekan kerja dan bukan untuk kebutuhan bersama, Anda tidak boleh mengambilnya.

Barang-barang pribadi lain yang harus dihormati dan tidak digunakan tanpa izin adalah laptop atau komputer, buku, alat tulis, dekorasi meja kerja, dan lain-lain.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com