Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Prabowo Inginkan Kolaborasi untuk Berantas Kemiskinan

Kompas.com - 05/03/2024, 14:22 WIB
Filipi Jhonatan Partogi Situmorang,
Sakina Rakhma Diah Setiawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Menteri Pertahanan (Menhan) Prabowo Subianto mengatakan hal yang dibutuhkan Indonesia untuk mengentaskan kemiskinan adalah kolaborasi.

“Pendekatan kita di Indonesia adalah kolaborasi, kerja sama ekonomi yang besar, ekonomi menengah, ekonomi kecil, koperasi, pedagang, pasar, petani, nelayan, ini satu kerja sama yang baik” ujarnya pada acara Mandiri Investment Forum di Jakarta, Selasa (5/3/2024). 

Prabowo juga menegaskan bahwa untuk terjadinya hal tersebut dibutuhkan kesepakatan dan kerja keras.

Baca juga: Kata Prabowo di Depan Investor: InsyaAllah Saya Dilantik 20 Oktober

Ilustrasi kemiskinan.UNSPLASH/JORDAN OPEL Ilustrasi kemiskinan.

“Karena ini kita harus sepakat, dan jika sudah sepakat kita harus hilangkan kemiskinan dan kita harus kerja keras,” ujarnya.

Kepercayaan tersebut dilandasi oleh kemampuan Indonesia dalam mengatasi krisis dan ketidakpastian dunia.

“Di tengah krisis-krisis dunia, di tengah ketidakpastian dunia, dan Indonesia, dari awal merdeka mengatasi krisis terus, dan kita berhasil, dan kita sekarang diakui (dunia),” ujarnya

Prabowo juga menambahkan bahwa Indonesia juga memiliki sistem ekonomi dan politik yang baik.

Baca juga: Prabowo Minta Erick Thohir-Chatib Basri Rekomendasikan Nama untuk Dirjen Pajak

Selain kolaborasi, Prabowo juga menyebutkan hal lain yang dibutuhkan Indonesia untuk terus maju.

“Jadi kita optimis kali, di dunia kita salah satu negara yang dianggap yang paling dinamis, paling atraktif, jadi ya kita butuh investasi," tambah Prabowo. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com