Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

PLN Rilis Fitur Informasi Titik SPKLU bagi Pemudik Pengguna Mobil Listrik

Kompas.com - 03/04/2024, 17:38 WIB
Elsa Catriana,
Sakina Rakhma Diah Setiawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - PT PLN meluncurkan layanan fitur Trip Planner untuk mempermudah pemudik mengakses informasi lokasi SPKLU sepanjang rute perjalanan melalui EV Digital Services (EVDS) yang ada dalam aplikasi PLN Mobile.

Direktur Utama PLN Darmawan Prasodjo mengungkapkan, dengan adanya fitur tersebut para pemudik bisa mengetahui informasi lokasi SPKLU sepanjang waktu perjalanan.

"Apabila di tahun lalu pemudik yang pakai mobil listrik harus menandai daerah yang ada SPKLU-nya, kini dengan fitur tersebut pemudik tahu titik SPKLU terdekat dari titik pusat posisinya," ujarnya dalam RDP dengan Komisi VI DPR RI di Jakarta, Rabu (3/4/2024).

Baca juga: Simak 2 Cara Mencari Lokasi SPKLU Terdekat secara Online

Ilustrasi mobil listrik.SHUTTERSTOCK/BIGPIXEL PHOTO Ilustrasi mobil listrik.

Lebih lanjut Darmawan mengatakan, apabila di tahun lalu PLN hanya menyiapkan SPKLU di beberapa rest area saja, namun saat ini sudah tersedia di seluruh rest area tol Trans Jawa dan tol Trans Sumatera (Lampung-Palembang) serta di ruas jalan nasional.

"PLN telah menyiapkan jalur-jalur mudik di swlueuh rest area dari Merak sampai Banyuwangi dan Bakauheni sampai Palembang ada 239 SPKLU di 98 lokasi dan 3 SPKLU Mobile dengan rata-rata jarak antar SPKLU sekitar 23 kilometer. Sehingga sangat aman untuk mudik menggunakan kendaraan listrik," jelas dia.

Selain itu, apabila terjadi gangguan mobil listrik atau kehabisan listrik di tengah jalan, pemudik bisa menggunakan hotline layanan PLN di call center 123 atau layanan WhatsApp di 087771112123.

"Dengan tombol siaga Lebaran yang ada di PLN mobile, sehingga ini kalau dipencet langsung bisa chat dengan petugas kami yang mulai hari ini bersiaga 24 jam," jelasnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com