Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Survei BI: Optimisme Konsumen April 2019 Menguat

Indeks Keyakinan Konsumen (IKK) pada April 2019 sebesar 128,1 lebih tinggi 3,6 poin dibanding bulan Maret 2019 sebesar 124,5.

Menurut Bank Indonesia, optimisme yang meningkat ini didorong oleh dua faktor, yaitu menguatnya ekspektasi konsumen terhadap kondisi ekonomi ke depan (IEK) dan membaiknya persepsi konsumen terhadap kondisi ekonomi saat ini (IKE).

"Indeks Ekspektasi Kondisi Ekonomi (IEK) meningkat sebesar 4,6 poin menjadi 144,8 poin. Peningkatan ini terutama ditopang oleh meningkatnya ekspektasi kegiatan dunia usaha 6 bulan mendatang," sebut BI dalam siaran pers, Senin (6/5/2019).

Selain itu, Indeks Kondisi Ekonomi Saat Ini (IKE) juga meningkat sebesar 2,5 poin menjadi 111,4 poin. Hal ini didukung oleh membaiknya persepsi terhadap penghasilan saat ini dan keyakinan untuk membeli barang tahan lama.

Hasil survei juga memproyeksi perlambatan tekanan kenaikan harga dalam 3 bulan mendatang hingga Juli 2019 menjadi 163,6 poin, lebih rendah dari bulan Maret sebesar 173,4 poin.

BI menyebut, penurunan tekanan kenaikan harga terutama dipengaruhi oleh kembali normalnya permintaan barang dan jasa seiring berlalunya periode Hari Raya Idul Fitri.

Tak hanya itu, BI juga memproyeksi penurunan tekanan kenaikan harga akan berlangsung hingga 6 bulan ke depan hingga bulan Oktober 2019 sebesar 155,8 poin, lebih rendah 158,3 poin di periode sebelumnya.

"Ini didukung oleh persepsi konsumen terhadap terjaganya pasokan barang konsumsi dan lancarnya distribusi barang. Secara spesial, penurunan tekanan harga ini akan dialami 9 kota, terdalam terjadi di Ambon -6,5 poin diikuti Denpasar -5,5 poin," sebut BI.

https://money.kompas.com/read/2019/05/06/113800826/survei-bi--optimisme-konsumen-april-2019-menguat

Terkini Lainnya

Kepala Bappenas Sebut Pembangunan IKN Capai 80,82 Persen

Kepala Bappenas Sebut Pembangunan IKN Capai 80,82 Persen

Whats New
Simak Kurs Rupiah Hari Ini di BCA hingga BNI

Simak Kurs Rupiah Hari Ini di BCA hingga BNI

Spend Smart
Pabrik Sepatu Bata di Purwakarta Tutup, Bagaimana Prospek Sahamnya?

Pabrik Sepatu Bata di Purwakarta Tutup, Bagaimana Prospek Sahamnya?

Earn Smart
Ada Regulasi Ketransmigrasian Baru, Kemendes Sebut Sebagai Modal Pengembangan Transmigrasi Modern

Ada Regulasi Ketransmigrasian Baru, Kemendes Sebut Sebagai Modal Pengembangan Transmigrasi Modern

Whats New
Bagaimana Rekomendasi IHSG Pekan Ini? Simak Aneka Sentimen yang Memengaruhinya

Bagaimana Rekomendasi IHSG Pekan Ini? Simak Aneka Sentimen yang Memengaruhinya

Whats New
Kepala Bappenas: Selama 10 Tahun Terakhir, Pertumbuhan Ekonomi Stabil di Angka 5 Persen

Kepala Bappenas: Selama 10 Tahun Terakhir, Pertumbuhan Ekonomi Stabil di Angka 5 Persen

Whats New
Bank BJB Syariah Resmi Tergabung dalam Jaringan ”Link”

Bank BJB Syariah Resmi Tergabung dalam Jaringan ”Link”

Whats New
Soal Pabrik Sepatu Bata Tutup, Asosiasi: Pesanan Turun karena Lebaran

Soal Pabrik Sepatu Bata Tutup, Asosiasi: Pesanan Turun karena Lebaran

Whats New
Pabrik Sepatu Bata Tutup, Kemenaker: Semua Hak Karyawan Harus Diberikan

Pabrik Sepatu Bata Tutup, Kemenaker: Semua Hak Karyawan Harus Diberikan

Whats New
Pertumbuhan Ekonomi Indonesia 5,11 Persen pada Kuartal I-2024

Pertumbuhan Ekonomi Indonesia 5,11 Persen pada Kuartal I-2024

Whats New
Hari Terakhir, Ini Cara Daftar Prakerja Gelombang 67

Hari Terakhir, Ini Cara Daftar Prakerja Gelombang 67

Whats New
Indofarma Hadapi Masalah Keuangan, Erick Thohir: Kalau Ada Penyelewengan, Kami Bawa ke Kejagung

Indofarma Hadapi Masalah Keuangan, Erick Thohir: Kalau Ada Penyelewengan, Kami Bawa ke Kejagung

Whats New
5 Tips Mengerjakan Psikotes Gambar Orang

5 Tips Mengerjakan Psikotes Gambar Orang

Work Smart
Bank Mandiri Imbau Nasabah Hati-hati terhadap Modus Penipuan Berkedok Undian Berhadiah

Bank Mandiri Imbau Nasabah Hati-hati terhadap Modus Penipuan Berkedok Undian Berhadiah

Whats New
IHSG Turun Tipis di Awal Sesi, Rupiah Dekati Level Rp 16.000

IHSG Turun Tipis di Awal Sesi, Rupiah Dekati Level Rp 16.000

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke