Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Indonesia dan Malaysia Kerja Sama Tingkatkan Kualitas SDM

KOMPAS.com – Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) M. Hanif Dhakiri beserta Komite Pelatihan Vokasi Nasional (KPVN) melakukan pertemuan dengan CEO Human Resource Development Fund (HRDF) di Malaysia.

Pertemuan tersebut di antaranya untuk berbagi informasi kebijakan pengembangan pelatihan vokasi Tanah Air. Salah satu isinya mengenai Skills Development Fund (SDF) dan Unemployment Benefits (UB) bagi korban yang terkena pemutusan hubungan kerja (PHK) sebagai dampak dari digitalisasi.

"Kebijakan skema pembiayaan SDF dan UB tersebut diharapkan dapat meningkatkan kualitas sumber daya manusia (SDM) Indonesia, mempercepat pengurangan pengangguran, dan meningkatkan kesejahteraan pekerja," kata Menaker melalui rilis tertulis, Rabu (7/8/2019).

Kedua kebijakan tersebut, lanjutnya, juga untuk memastikan terciptanya long life learning dan long life employment.

Sebagai informasi, SDF atau dana pengembangan pelatihan keterampilan kerja adalah pembiayaan yang digunakan untuk mendukung program peningkatan keterampilan tenaga kerja melalui pelatihan vokasi (skilling, reskilling, dan upskilling).

Sedangkan UB adalah tunjangan sosial bagi pengangguran dan korban PHK serta keluarganya.

Mekanisme

Pertemuan ini, tambah Hanif, mendiskusikan seputar kebijakan Skills Development Fund (SDF), baik dari segi sumber pendanaannya, desain kelembagaannya, serta mekanisme, dan tata kelolanya di Malaysia.

"Pertemuan ini bertujuan pula untuk sharing informasi terkait dukungan mitra industri dalam implementasi SDF serta pembagian peran pemerintah dan mitra sosial dalam pengembangan SDF di Malaysia," kata Hanif.

Sebagai informasi, kerja sama yang dilakukan dengan Malaysia ini telah melalui pertimbangan matang karena Malaysia berhasil dalam mengimplementasikan program HRD Fund dan memiliki karakteristik yang mirip dengan keadaan di Indonesia.

Oleh dari itu, pemerintah Indonesia akan melakukan comparative study dan kajian lebih dalam implementasi SDF di Malaysia sebagai referensi dalam penyusunan konsep SDF dan UB di Indonesia.

Di antaranya konsep skema pembiayaan, skema pelatihan, skema iuran, dan dukungan regulasi serta keterlibatan semua pihak.

"Setelah pertemuan ini akan dilakukan comparative study terhadap tingkat keberhasilan dan tingkat kegagalan maupun hambatan atau tantangan di Malaysia," kata Hanif.

https://money.kompas.com/read/2019/08/07/143305526/indonesia-dan-malaysia-kerja-sama-tingkatkan-kualitas-sdm

Terkini Lainnya

Viral Video Youtuber Korsel Diajak Mampir ke Hotel, Ini Tanggapan Kemenhub

Viral Video Youtuber Korsel Diajak Mampir ke Hotel, Ini Tanggapan Kemenhub

Whats New
Finaccel Digital Indonesia Berubah Nama jadi KrediFazz Digital Indonesia

Finaccel Digital Indonesia Berubah Nama jadi KrediFazz Digital Indonesia

Whats New
Dampak Fluktuasi Harga Pangan Awal 2024

Dampak Fluktuasi Harga Pangan Awal 2024

Whats New
Mengenal 2 Fitur Utama dalam Asuransi Kendaraan

Mengenal 2 Fitur Utama dalam Asuransi Kendaraan

Earn Smart
Penggunaan Gas Domestik Didominasi Industri, Paling Banyak Industri Pupuk

Penggunaan Gas Domestik Didominasi Industri, Paling Banyak Industri Pupuk

Whats New
Bank Muamalat Buka Lowongan Kerja hingga 31 Mei 2024, Cek Posisi dan Syaratnya

Bank Muamalat Buka Lowongan Kerja hingga 31 Mei 2024, Cek Posisi dan Syaratnya

Work Smart
Libur Panjang, Angkasa Pura II Proyeksikan Penumpang Capai 1 Juta Orang

Libur Panjang, Angkasa Pura II Proyeksikan Penumpang Capai 1 Juta Orang

Whats New
Percepat Peluncuran Produk untuk Perusahaan Teknologi, XpandEast Terapkan Strategi Pengurangan Time-to-Market

Percepat Peluncuran Produk untuk Perusahaan Teknologi, XpandEast Terapkan Strategi Pengurangan Time-to-Market

Whats New
Pasar Kripto Berpotensi 'Rebound', Simak Prospek Jangka Panjangnya

Pasar Kripto Berpotensi "Rebound", Simak Prospek Jangka Panjangnya

Earn Smart
Asosiasi 'Fintech Lending' Buka Suara Soal Pencabutan Izin Usaha TaniFund

Asosiasi "Fintech Lending" Buka Suara Soal Pencabutan Izin Usaha TaniFund

Whats New
Pihak Minimarket Diminta Ikut Tanggung Jawab Keamanan Parkir, Asosiasi: Kami Sudah Pasang CCTV dan Beri Peringatan

Pihak Minimarket Diminta Ikut Tanggung Jawab Keamanan Parkir, Asosiasi: Kami Sudah Pasang CCTV dan Beri Peringatan

Whats New
Pasar Kripto 'Sideways', Simak Tips 'Trading' untuk Pemula

Pasar Kripto "Sideways", Simak Tips "Trading" untuk Pemula

Earn Smart
Sederet Langkah Kemenhub Pasca Kasus Kekerasan di STIP Jakarta

Sederet Langkah Kemenhub Pasca Kasus Kekerasan di STIP Jakarta

Whats New
Harga Emas Terbaru 10 Mei 2024 di Pegadaian

Harga Emas Terbaru 10 Mei 2024 di Pegadaian

Spend Smart
Harga Emas Antam: Detail Harga Terbaru Pada Jumat 10 Mei 2024

Harga Emas Antam: Detail Harga Terbaru Pada Jumat 10 Mei 2024

Spend Smart
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke