Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Susi Pudjiastuti Sorot Beberapa Proyek Pemerintah

Menurut Susi, berantakannya proyek tersebut tak lain karena pola pikir yang terbalik. Banyak pemimpin yang dia rasa belum bisa memprioritaskan satu dari lain hal.

"Saya dulu waktu masuk jadi menteri, kepala saya terbalik-balik logikanya. Saya pikir saya tidak terbalik, tapi orang yang (pola pikirnya) terbalik. Terlalu banyak inkonsisten," kata Susi saat berbincang bersama Pemimpin Redaksi Kompas.com, Wisnu Nugroho, Senin (18/1/2021).

Salah satu proyek yang carut-marut adalah pembangunan bandara di salah satu wilayah. Setelah dibangun bandara, tidak disediakan lampu sehingga bandara tersebut tidak bisa digunakan pada malam hari.

Namun lucunya ungkap Susi, lampu jalan menuju bandara berkilo-kilo meter jauhnya justru disediakan.

"Lampu dari kota ke bandara, itu 30 kilometer dibikin. Saya tanya buat apa lampu itu? Saya bilang, on the way tidak ada (juga tidak) apa-apa, sedangkan di bandara gelap. Lampu bandara (dianggap) tidak perlu, yang mungkin cuma Rp 1 miliar," seloroh Susi.

Contoh lainnya adalah pembangunan pelabuhan perikanan yang tak disertai dengan akses jalan menuju ke pelabuhan tersebut.


Pembangunan pelabuhan tak lain bertujuan untuk bisa melakukan ekspor perikanan terintegrasi. Jika ingin terintegrasi, seharusnya pelabuhan dibuat dekat dengan bandara.

Namun dalam banyak kasus, pelabuhan justru jauh dari bandara.

"Ini pelabuhan di sisi pulau mana, bandaranya di pulau mana," papar Susi.

Belum lagi soal distribusi logistik. Ayam beku yang menjadi makanan favorit masyarakat Indonesia Timur harus dikirim dari Surabaya. Susi bilang, ayam-ayam tersebut harus berkeliling dahulu melewati Makassar hingga Sorong untuk sampai ke tujuan.

Susi menyarankan, pemerintah bisa membuat distribusi logistik dari Papua bagian selatan ke Darwin, Australia atau dari Nusa Tenggara Timur ke Darwin. Selain lebih efisien dari sisi logistik, Indonesia juga bisa mengekspor ikan hasil tangkap ke sana.

"Jadi ayam beli di Darwin, ikan kita bawa ke sana. Tapi katanya ada yang punya bisnis ayam besar di Surabaya dan transportasi logistiknya. Banyak hal tidak masuk akal," pungkas Susi.

https://money.kompas.com/read/2021/01/19/110000126/susi-pudjiastuti-sorot-beberapa-proyek-pemerintah

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke