Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

[KURASI KOMPASIANA] 3 Sajian Bubur, Pilihan Menu Buka Puasa

KOMPASIANA-- Berburu takjil jadi kegiatan yang paling menyenangkan selama bulan Ramadhan, terutama saat mengisi waktu ngabuburit jelang berbuka.

Ada banyak menu takjil yang biasanya jadi pilihan masyarakat Indonesia, mulai dari yang manis seperti kolak dan es buah, atau yang asin gurih seperti berbagai jenis gorengan.

Kalau Anda masuk ke dalam tim manis atau asin saat memilih takjil?

Jika bosan dengan menu yang itu-itu saja, mungkin 3 jenis menu bubur berikut bisa jadi rekomendasi menu berbuka puasa Anda.

1. Mencicip Barobbo, Bubur Jagung Khas Bugis di Pelosok Sumsel

Saat melakukan perjalanan tugas ke daerah Musi Banyu Asin, Sumatra Selatan, Kompasianer Arakoo berkesempatan mencicipi Barobbo.

Barobbo sendiri sebenarnya adalah bubur jagung khas Suku Bugis, Sulawesi Selatan.

Bubur berbahan dasar jagung yang dimasak dengan kaldu dan sayuran ini disajikan dengan pelengkap sambal dan taburan bawang goreng.

Sajian lezat nan menggugah selera yang cocok buat Anda penyuka makanan asih gurih sebagai menu buka puasa. (Baca selengkapnya)

2. Membuat Bubur Kanji Rumbi, Pelengkap Menu Buka Puasa

Satu lagi bubur khas daerah yang wajib dicicipi, yaitu bubur kanji rumbi.

Bubur yang satu ini merupakan kuliner khas dari Aceh. Saat bulan Ramadhan, bubur kanji rumbi biasa disajikan dan dibagikan kepada orang-orang saat berbuka puasa dan setelah salat tarawih.

Bagi Kompasianer Hennie Triana, Ramadhan selalu identik dengan bubur kanji rumbi ini. Sajian bubur Aceh istimewa yang tak hanya lezat dan memiliki aroma yang kaya rempah, tapi juga selalu menghadirkan kenangan indah masa kecil dan pengobat rindu.

Untuk mencobanya tidak perlu jauh-jauh terbang ke Aceh, karena dalam artikelnya Hennie membagikan resep dan cara membuat bubur kanji rumbi ini untuk dipraktikan di rumah. (Baca selengkapnya) 

3. Bikin Bubur Sumsum untuk Takjil, Yuk!

Siapa yang tidak kenal dengan bubur sumsum?

Bubur dari tepung beras yang disiram kuah gula merah ini bisa jadi salah satu jenis bubur yang punya banyak penggemar di Indonesia.

Dalam artikelnya, Kompasianer Gaganawati Stegmann tak hanya berbagi resep membuat bubur sumsum, tapi juga mengungkapkan makna dari bubur yang dulunya konon disebut sebagai makanan bagi masyarakat dari kasta bawah karena bahannya murah dan sangat sederhana.

Tapi di balik keserhanaan bahan yang digunakan, tekstur bubur yang lembut ini ternyata ramah bagi pencernaan sehingga cocok dikonsumsi oleh Anda yang punya penyakit maag atau kembung. (Baca selengkapnya)

***

Tertarik dengan beragam rekomendasi berbuka puasa? Silakan ikuti program Samber THR Kompasiana pada topik: Kreasi Menu Buka Puasa yang Tidak Biasa. (NDY)

https://money.kompas.com/read/2021/05/08/161600826/-kurasi-kompasiana-3-sajian-bubur-pilihan-menu-buka-puasa

Terkini Lainnya

Kemenperin Bantah Kemendag soal Terbitkan 'Pertek' Lamban,: Paling Lama 5 Hari

Kemenperin Bantah Kemendag soal Terbitkan "Pertek" Lamban,: Paling Lama 5 Hari

Whats New
[POPULER MONEY] Cara Cek Formasi CPNS 2024 di SSCASN | Prabowo soal Anggaran Makan Siang Gratis

[POPULER MONEY] Cara Cek Formasi CPNS 2024 di SSCASN | Prabowo soal Anggaran Makan Siang Gratis

Whats New
Insiden Pesawat Haji Terbakar, Bos Garuda: 'Confirm' Disebabkan Internal 'Engine'

Insiden Pesawat Haji Terbakar, Bos Garuda: "Confirm" Disebabkan Internal "Engine"

Whats New
Cara Bayar Shopee lewat ATM BRI dan BRImo dengan Mudah

Cara Bayar Shopee lewat ATM BRI dan BRImo dengan Mudah

Spend Smart
Apa yang Dimaksud dengan Inflasi dan Deflasi?

Apa yang Dimaksud dengan Inflasi dan Deflasi?

Earn Smart
Gampang Cara Cek Mutasi Rekening lewat myBCA

Gampang Cara Cek Mutasi Rekening lewat myBCA

Spend Smart
Penurunan Yield Obligasi Tenor 10 Tahun Indonesia Berpotensi Tertahan

Penurunan Yield Obligasi Tenor 10 Tahun Indonesia Berpotensi Tertahan

Whats New
Gaji ke-13 untuk Pensiunan Cair Mulai 3 Juni 2024

Gaji ke-13 untuk Pensiunan Cair Mulai 3 Juni 2024

Whats New
Masuk ke Beberapa Indeks Saham Syariah, Elnusa Terus Tingkatkan Transparansi Kinerja

Masuk ke Beberapa Indeks Saham Syariah, Elnusa Terus Tingkatkan Transparansi Kinerja

Whats New
Pesawat Haji Boeing 747-400 Di-'grounded' Pasca-insiden Terbakar, Garuda Siapkan 2 Armada Pengganti

Pesawat Haji Boeing 747-400 Di-"grounded" Pasca-insiden Terbakar, Garuda Siapkan 2 Armada Pengganti

Whats New
ASDP Terus Tingkatkan Peran Perempuan pada Posisi Tertinggi Manajemen

ASDP Terus Tingkatkan Peran Perempuan pada Posisi Tertinggi Manajemen

Whats New
Jaga Loyalitas Pelanggan, Pemilik Bisnis Online Bisa Pakai Strategi IYU

Jaga Loyalitas Pelanggan, Pemilik Bisnis Online Bisa Pakai Strategi IYU

Whats New
Bulog Targetkan Serap Beras Petani 600.000 Ton hingga Akhir Mei 2024

Bulog Targetkan Serap Beras Petani 600.000 Ton hingga Akhir Mei 2024

Whats New
ShariaCoin Edukasi Keuangan Keluarga dengan Tabungan Emas Syariah

ShariaCoin Edukasi Keuangan Keluarga dengan Tabungan Emas Syariah

Whats New
Insiden Kebakaran Mesin Pesawat Haji Garuda, KNKT Temukan Ada Kebocoran Bahan Bakar

Insiden Kebakaran Mesin Pesawat Haji Garuda, KNKT Temukan Ada Kebocoran Bahan Bakar

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke