Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

[POPULER MONEY] Daftar 10 Instansi yang Masih Sepi Peminat di CPNS 2021 | BlueBird Buka Layanan Angkut OTG Covid-19

Pendaftaran CPNS 2021 telah dibuka sejak 30 Juni 2021 lalu. Bagi masyarakat yang berminat untuk mengikuti seleksi CPNS 2021 bisa melakukan pendaftaran secara daring memalui laman ssacsn.bkn.go.id (SSACSN 2021).

Selain CPNS, pada seleksi CASN 2021 kali ini, pemerintah juga membuka kesempatan untuk pendaftaran tenaga pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja (PPPK).

Formasi terbanyak yang dibuka yakni untuk PPPK guru.

Berdasarkan data Badan Kepegawaian Negara (BKN) yang diunggah di akun instagram resmi @bkngoidofficial total akun yang sudah dibuat di laman SSACSN sebanyak 1.740.267 akun dengan jumlah daftar akun sebanyak 46.854 per Minggu (4/7/2021) pukul 10.00 WIB.

Nah intansi mana saja yang sepi peminat? Simak daftarnya di sini

2. Ada Lowongan Kerja Susi Air, Ini Persyaratan dan Cara Daftarnya

PT ASI Pudjiastuti Aviation alias Susi Air membuka lowongan kerja bagi lulusan Diploma (D3) dari berbagai jurusan.

Susi Air merupakan perusahaan penerbangan milik Menteri Perikanan dan Kelautan periode 2014-2019 Susi Pudjiastuti.

Hingga saat ini Susi Air mengoperasikan penerbangan dari beberapa pangkalan utama di antaranya adalah Medan (Sumatera Utara), Halim Perdanakusuma (Jakarta), Jawa Tengah (Cilacap), Jawa Barat (Pangandaran dan Bandung), Balikpapan (Kalimantan Timur), dan Jayapura (Papua).

Mengutip dari media sosial Instagram resmi @kemnaker, Senin (5/7/2021), posisi yang dibutuhkan adalah Management Trainee.

Apa saja syaratnya? Baca di sini

3. Harga Susu Beruang Melonjak, Nestle: Kami Tak Bisa Menentukan Harga

Baru-baru ini terjadi fenomena berburu produk susu Bear Brand, yang lebih dikenal sebagai Susu Beruang, oleh masyarakat di sejumlah toko hingga marketplace. Di beberapa daerah, selain stoknya mulai langka, harganya pun melonjak tinggi.

Bahkan dalam sebuah video yang viral, puluhan pengunjung di sebuah pusat perbelanjaan di Tangerang saling berebut produk susu beruang.

Menanggapi hal tersebut, Nestle Indonesia akhirnya buka suara setelah permintaan produk mereka semakin melonjak dan harganya di pasaran melambung.

Direktur Corporate Affairs Nestle Indonesia, Debora R Tjandrakusuma mengatakan bahwa pihaknya tak bisa menentukan harga produk Susu Beruang di konsumen akhir.

Simak selengkapnya di sini

4. Menkeu: Kartu Prakerja Tambah 2,8 Juta Peserta, Eksekusi Juli-Agustus

Pemerintah berencana untuk melanjutkan program Kartu Prakerja pada semester II-2021 ini.

Hal tersebut seiring dengan kebijakan pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) yang berlaku pada 3 Juli hingga 20 Juli 2021.

Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati pun mengatakan, pemerintah telah mengalokasikan anggaran sebesar Rp 10 triliun.

Anggaran tersebut digunakan untuk 2,8 juta peserta baru. Rencananya, kelanjutan Kartu Prakerja akan dieksekusi pada Juli-Agustus 2021.

Selengkapnya baca di sini

5. Bluebird Buka Layanan Angkut Penumpang Terkait Covid-19, Ini Caranya

PT Blue Bird Tbk melalui Goldenbird Special Care menyediakan armada untuk melayani penumpang terkait Covid-19.

Direktur PT Blue Bird Tbk Sigit Djokosoetono mengatakan, pihaknya berkomitmen untuk membantu masyarakat dalam mendapatkan penanganan yang cepat dan tepat di masa pandemi, khususnya bagi masyarakat yang membutuhkan pelayanan ekstra untuk pemeriksaan dan penyembuhan virus Covid-19.

“Dalam upaya memenuhi kebutuhan masyarakat, Bluebird Group melalui armada khusus Goldenbird Special Care kini melayani pengantaran masyarakat yang membutuhkan layanan mobilitas darurat. Layanan ini dapat digunakan masyarakat untuk menuju dan kembali dari lokasi rujukan pelaksanaan tes Covid-19 serta lokasi rujukan perawatan,” sebut dia dalam siaran persnya, dikutip Kompas.com, Senin (5/7/2021).

Sigit menyebutkan, Goldenbird Special Care telah memiliki panduan protokol kesehatan yang ketat bagi pengemudi dan armada untuk menjamin pengemudi dan armada dalam keadaan steril ketika memberikan layanan.

Bagaimana caranya kalau mau memesan? Baca di sini

https://money.kompas.com/read/2021/07/06/053900226/-populer-money-daftar-10-instansi-yang-masih-sepi-peminat-di-cpns-2021

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke