Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Kementerian PUPR Pastikan Kesiapan Jalan Jelang Periode Mudik Lebaran

Kementerian PUPR memperkirakan tidak akan ada lagi pembatasan perjalanan pada mudik Lebaran seperti dua tahun terakhir akibat pandemi Covid-19.

Direktur Preservasi Jalan dan Jembatan Wilayah II Ditjen Bina Marga Kementerian PUPR Thomas Setiabudi Aden menyiapkan berbagai jalan tol dan jalan nasional di Pulau Jawa, Bali, Sumatera, Sulawesi dan Kalimantan agar dapat digunakan mudik.

"Khususnya pada hari-hari istimewa yang menimbulkan pergerakan barang dan jasa lebih besar dari biasanya seperti Lebaran, Natal, dan Tahun Baru," ujarnya dalam keterangan tertulis, Jumat (18/3/2022).

Sepanjang 5.026 kilometer jalan nasional di Pulau Jawa sudah siap digunakan. Dengan rincian ruas Lintas Utara Jawa, Lintas Tengah Jawa, Lintas Selatan Jawa, dan Pantai Selatan sepanjang Pulau Jawa.

Sementara, untuk jalan nasional di Pulau Bali sepanjang 363,3 kilometer dalam kondisi siap digunakan 99,26 persen, yaitu Jalan Lintas Utara dan Jalan Lintas Selatan.

Kemudian untuk kesiapan jalan tol di Pulau Jawa dan Bali yaitu Jalan Tol Trans Jawa operasional sepanjang 1.629 kilometer, Jalan Tol Bali–Mandara operasional sepanjang 10,07 kilometer, dan Jalan Batas Kota Singaraja–Mengwitani sepanjang 3,5 kilometer.

Terdapat 11 ruas jalan tol tambahan di Pulau Jawa yang siap difungsikan yaitu Bogor Ring Road Seksi 3A (Simpang Yasmin–Kayu Manis), Cibitung–Cilincing Seksi 1 (Cibitung – Telaga Asih), Serpong – Cinere Seksi 1 (Serpong IC–Pamulang IC).

Selanjutnya ada Cengkareng–Kunciran, Cimanggis–Cibitung Seksi 1A (Cimanggis–Jatikarya), Bekasi-Cawang-Kp Melayu Seksi 1A (Koneksi Toll to Toll Wiyoto Wiyono + On Ramp Jatiwaringin), Jakarta Cikampek Selatan (SS Sadang – SS Kutanegara), On/Off Ramp Km 42+500 Jalan Tol Jagorawi, SS Bojong Pekalongan Jalan Tol Pemalang – Batang, Cisumdawu seksi 1,2 & 3, dan Serang – Panimbang seksi I (Serang–Rangkas Bitung).

Kemudian di Pulau Sumatra Jalan Tol Trans Sumatera yang operasional sepanjang 673 kilometer, di antaranya Bakauheni–Terbanggi Besar, Terbanggi Besar–Pematang Panggang–Kayu Agung, dan Kayu Agung–Palembang–Betung (Kayu Agung–SS Kramasan).

Selanjutnya, terdapat ruas Medan– Kualanamu–Tebing Tinggi, Belawan–Medan–Tanjung Morawa, Palembang–Indralaya, Pekanbaru–Dumai, Medan–Binjai, Binjai-Stabat, Sigli–Banda Aceh-Sigli Seksi 3 Jantho-Indrapuri, dan Seksi 4 Indrapuri-Blang Bintang.

Untuk ruas jalan nasional yang siap digunakan di pulau Sumatera sepanjang 7.918 kilometer, di antaranya Jalan Lintas Barat, Jalan Lintas Timur, dan Jalan Lintas Tengah.

Selanjutnya di Pulau Kalimantan, ruas jalan nasional yang siap digunakan sepanjang 6.556,4 kilometer terdiri dari Jalan Lintas Utara, Jalan Lintas Tengah, dan Jalan Lintas Selatan.

Sedangkan untuk jalan tol yang operasional di Pulau Kalimantan dan Sulawesi, antara lain Balikpapan–Samarinda, Manado–Bitung sepanjang, Ujung Pandang/Makassar Seksi 1-3, dan Ujung Pandang/Makassar Seksi 4.

https://money.kompas.com/read/2022/03/18/174508726/kementerian-pupr-pastikan-kesiapan-jalan-jelang-periode-mudik-lebaran

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke