Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Miliki Aset Rp 7,8 triliun, Ini Strategi Prudential Syariah Jangkau Masyarakat Indonesia

JAKARTA, KOMPAS.com - PT Prudential Sharia Life Assurance (Prudential Syariah) memiliki aset sebesar Rp 7,8 triliun.

President Director of Prudential Syariah Omar Sjawaldy Anwar mengklaim, Prudential Syariah memilih jumlah aset terbesar di industri asuransi jiwa syariah Indonesia saat ini.

Ia bilang, jumlah tersebut tidak datang begitu saja. Sebab, layanan syariah Prudential sudah dimulai dejak tahun 2007.

"Kenapa kami bilang paling besar. Pangsa pasar kita dari sisi dana tabarru' itu mencapai 45 persen dari pangsa pasar yang ada di Indonesia," kata dia dalam konferensi pers Selasa (5/4/2022).

Menyitir data AAJI kuartal-IV 2021, Omar bilang dari sisi new bisnis contribution, pangsa pasar dari Prudential untuk Syariah di Indonesia sebesar 29 persen.

Sementara, untuk tenaga pemasar, ia bilang pihaknya memiliki 130.000 orang berlisensi yang tersebar di 152 kota.

"Itu yang membuat kami nomor satu. Namun, kami tidak akan tinggal diam. Kami akan terus berinovasi untuk memberikan produk terbaik untuk seluruh masyarakat Indonesia," jelas dia.

Ia bilang, ada tiga strategi yang akan dilakukan Prudential Syariah untuk dapat menjangkau seluruh masyarakat Indonesia.

Pertama adalah inovasi, yang tercermin dari adanya 49 produk syariah yang siap ditawarkan ke masyarakat mulai dari kalangan atas sampai kalangan bawah.

Kemudian, kedua adalah digitalisasi yang memungkinkan Prudential Syariah menjangkau semua masyarakat di manapun.

Untuk itu, tak lama lagi pihaknya akan meluncurkan DEEN by Prudential. Ini merupakan digital platform ekosistem dari Prudential Syariah.

"Ketiga adalah kolaborasi, kami butuh regulator, butuh Komite Nasional Ekonomi Keuangan Syariah (KNEKS), butuh Masyarakat Ekonomi Syariah (MES), kami perlu berkolaborasi untuk membesarkan produk syariah dan konsep syariah. Sehingga Indonesia dapat menjadi Syariah Global Hub di dunia," urai dia.

Selain itu, Prudential Syariah juga akan memberi perhatian lebih kepada segmen wanita. Sebab, segmen wanita dinilai lebih banyak mencerminkan prinsip ekonomi syariah dengan kegiatan sosialisasi dan media sosialnya yang tinggi.

https://money.kompas.com/read/2022/04/05/201500726/miliki-aset-rp-7-8-triliun-ini-strategi-prudential-syariah-jangkau-masyarakat

Terkini Lainnya

Gelar RUPST, Astra Tetapkan Direksi dan Komisaris Baru

Gelar RUPST, Astra Tetapkan Direksi dan Komisaris Baru

Whats New
Emiten Sawit BWPT Catat Pertumbuhan Laba Bersih 364 Persen pada Kuartal I-2024

Emiten Sawit BWPT Catat Pertumbuhan Laba Bersih 364 Persen pada Kuartal I-2024

Whats New
Ekonom: Investasi Apple dan Microsoft Bisa Jadi Peluang RI Tingkatkan Partisipasi di Rantai Pasok Global

Ekonom: Investasi Apple dan Microsoft Bisa Jadi Peluang RI Tingkatkan Partisipasi di Rantai Pasok Global

Whats New
Kemenko Perekonomian Buka Lowongan Kerja hingga 2 Mei 2024, Simak Kualifikasinya

Kemenko Perekonomian Buka Lowongan Kerja hingga 2 Mei 2024, Simak Kualifikasinya

Work Smart
Gapki: Ekspor Minyak Sawit Turun 26,48 Persen Per Februari 2024

Gapki: Ekspor Minyak Sawit Turun 26,48 Persen Per Februari 2024

Whats New
MPMX Cetak Pendapatan Rp 3,9 Triliun pada Kuartal I 2024, Ini Penopangnya

MPMX Cetak Pendapatan Rp 3,9 Triliun pada Kuartal I 2024, Ini Penopangnya

Whats New
Allianz Syariah: Premi Mahal Bakal Buat Penetrasi Asuransi Stagnan

Allianz Syariah: Premi Mahal Bakal Buat Penetrasi Asuransi Stagnan

Whats New
Holding Ultra Mikro Pastikan Tak Menaikkan Bunga Kredit

Holding Ultra Mikro Pastikan Tak Menaikkan Bunga Kredit

Whats New
Menteri Teten: Warung Madura di Semua Daerah Boleh Buka 24 Jam

Menteri Teten: Warung Madura di Semua Daerah Boleh Buka 24 Jam

Whats New
Bangun Ekosistem Energi Baru di Indonesia, IBC Gandeng 7 BUMN

Bangun Ekosistem Energi Baru di Indonesia, IBC Gandeng 7 BUMN

Whats New
Apple hingga Microsoft Investasi di RI, Pengamat: Jangan Sampai Kita Hanya Dijadikan Pasar

Apple hingga Microsoft Investasi di RI, Pengamat: Jangan Sampai Kita Hanya Dijadikan Pasar

Whats New
Bank DKI Raup Laba Bersih Rp 187 Miliar pada Kuartal I 2024

Bank DKI Raup Laba Bersih Rp 187 Miliar pada Kuartal I 2024

Whats New
Mendag Zulhas Terbitkan Aturan Baru Soal Batasan Impor, Ini Rinciannya

Mendag Zulhas Terbitkan Aturan Baru Soal Batasan Impor, Ini Rinciannya

Whats New
Microsoft Komitmen Berinvestasi di RI Senilai Rp 27,54 Triliun, Buat Apa Saja?

Microsoft Komitmen Berinvestasi di RI Senilai Rp 27,54 Triliun, Buat Apa Saja?

Whats New
Allianz Syariah Tawarkan Asuransi Persiapan Warisan Keluarga Muda, Simak Manfaatnya

Allianz Syariah Tawarkan Asuransi Persiapan Warisan Keluarga Muda, Simak Manfaatnya

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke