Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Menteri Teten Targetkan Pembiayaan UMKM Capai 30 Persen dari Total Fasilitas Perbankan di 2024

JAKARTA, KOMPAS.com - Menteri Koperasi dan UKM (MenkopUKM) RI Teten Masduki mengatakan, fasilitas pembiayaan untuk UMKM perlu ditingkatkan.

Targetnya, sampai tahun 2024 pembiayaan untuk UMKM dapat mencapai 30 persen dari total kredit perbankan di Indonesia.

"Sekarang (fasilitas pembiayaan dari perbankan untuk UMKM) baru sampai 20 persen," kata dia dalam acara webinar DEWG Webinar 2022 Digitizing Indonesia's Informal Economy, Selasa (6/9/2022).

Ia menyampaikan, target tersebut masih jauh tertinggal dibandingkan negara kawasan Asia Tenggara lainnya.

Sebagai perbandingan, Teten memaparkan, fasilitas pembiayaan untuk UMKM dari perbankan di Malaysia dan Thailand telah mencapai angka 40 persen.

"Apalagi kalau Korea Selatan sudah sampai 81 persen kredit perbankan untuk UMKM," imbuh dia.

Kemudian, Teten menuturkan penyaluran kredit usaha rakyat (KUR) juga mengalami kesulitan. Padahal, saat ini sudah ada aturan kredit tanpa agunan hingga Rp 100 juta.

Untuk itu, Teten mendorong bank penyalur KUR memanfaatkan teknologi digital untuk melakukan credit scoring. Di samping itu, UMKM juga diminta untuk melakukan pembukuan secara digital.

Dengan begitu, credit scoring akan efektif menyalurkan kredit perbankan termasuk KUR di dalamnya. Tujuan penyaluran KUR ini terutama untuk usaha mikro yang tidak memiliki agunan.

Lebih jauh, Teten menceritakan, UMKM telah dibantu oleh digital marketers dalam memasarkan produk ke pasar digital. Tidak hanya ecommerce, dalam ekosistem digital sekarang telah terdapat pula social commerce, game commerce, dan TV commerce.

"Para reseller peranannya penting, yang tadinya menjual produk asing, sekarang sudah bergeser menjual produk UMKM dan sekarang sudah memproduksi sendiri barangnya," terang dia.

Teten bilang, bagi para internet marketers struktur harga produk UMKM tidak menarik. Hal ini lantaran keuntungan yang didapatkan internet marketers relatif kecil.

"Akhirnya mereka membuat produk sendiri atau produk luar. Saat membuat sendiri ini bagus, karena meskipun produknya hanya satu atau dua tetapi memiliki kualitas industri," tandas dia.

https://money.kompas.com/read/2022/09/06/161000826/menteri-teten-targetkan-pembiayaan-umkm-capai-30-persen-dari-total-fasilitas

Terkini Lainnya

Emiten Logistik Pertambangan MAHA Bakal Tebar Dividen, Simak Besarannya

Emiten Logistik Pertambangan MAHA Bakal Tebar Dividen, Simak Besarannya

Whats New
Bea Cukai Jember Sita 59 Liter Miras Ilegal Bernilai Belasan Juta Rupiah di Kecamatan Silo

Bea Cukai Jember Sita 59 Liter Miras Ilegal Bernilai Belasan Juta Rupiah di Kecamatan Silo

Whats New
IHSG Berakhir di Zona Merah, Rupiah Stabil

IHSG Berakhir di Zona Merah, Rupiah Stabil

Whats New
Laba Bersih PTBA Turun 51,2 Persen Menjadi Rp 5,2 Triliun pada 2023

Laba Bersih PTBA Turun 51,2 Persen Menjadi Rp 5,2 Triliun pada 2023

Whats New
PTBA Bakal Tebar Dividen Rp 4,6 Triliun dari Laba Bersih 2023

PTBA Bakal Tebar Dividen Rp 4,6 Triliun dari Laba Bersih 2023

Whats New
Bos BI: Kenaikan Suku Bunga Berhasil Menarik Modal Asing ke Pasar Keuangan RI

Bos BI: Kenaikan Suku Bunga Berhasil Menarik Modal Asing ke Pasar Keuangan RI

Whats New
Saat Persoalan Keuangan Indofarma Bakal Berujung Pelaporan ke Kejagung

Saat Persoalan Keuangan Indofarma Bakal Berujung Pelaporan ke Kejagung

Whats New
Luhut Perkirakan Pembangunan Bandara VVIP IKN Rampung Tahun Depan

Luhut Perkirakan Pembangunan Bandara VVIP IKN Rampung Tahun Depan

Whats New
5 Hal di CV yang Bikin Kandidat Tampak Lemah di Mata HRD, Apa Saja?

5 Hal di CV yang Bikin Kandidat Tampak Lemah di Mata HRD, Apa Saja?

Work Smart
Cegah Persaingan Usaha Tidak Sehat, KPPU Tingkatkan Kerja Sama dengan Bea Cukai

Cegah Persaingan Usaha Tidak Sehat, KPPU Tingkatkan Kerja Sama dengan Bea Cukai

Whats New
Pelepasan Lampion Waisak, InJourney Targetkan 50.000 Pengunjung di Candi Borobudur

Pelepasan Lampion Waisak, InJourney Targetkan 50.000 Pengunjung di Candi Borobudur

Whats New
Didukung Pertumbuhan Kredit, Sektor Perbankan Masih Menjanjikan

Didukung Pertumbuhan Kredit, Sektor Perbankan Masih Menjanjikan

Whats New
Bangun Smelter Nikel Berkapasitas 7,5 Ton, MMP Targetkan Selesai dalam 15 Bulan

Bangun Smelter Nikel Berkapasitas 7,5 Ton, MMP Targetkan Selesai dalam 15 Bulan

Whats New
Gelar RUPS, Antam Umumkan Direksi Baru

Gelar RUPS, Antam Umumkan Direksi Baru

Whats New
Siap-siap, Antam Bakal Tebar Dividen 100 Persen dari Laba Bersih 2023

Siap-siap, Antam Bakal Tebar Dividen 100 Persen dari Laba Bersih 2023

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke