Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Perbaikan 2 Rangkaian Kereta LRT Jabodebek yang Sempat Kecelakaan Ditargetkan Rampung September 2023

JAKARTA, KOMPAS.com - Dua rangkaian LRT Jabodebek yang sempat mengalami kecelakaan saat uji coba pada Oktober 2021 di Cibubur, Jakarta Timur masih diperbaiki oleh PT Industri Kereta Api (INKA).

Manager Public Relations KAI Divisi LRT Jabodebek Kuswardojo mengatakan, perbaikan dua rangkaian kereta tersebut ditargetkan rampung pada September mendatang.

"Masih ada sarana yang belum masuk ke kita. Kan 2021 ada kecelakaan, nah itu kita kembalikan ke INKA dan mereka perbaiki," ujarnya saat media gathering di Kantor Pusat KAI, Bandung, Selasa (7/6/2023).

Sementara itu, LRT Jabodebek akan melakukan uji coba dengan penumpang secara terbatas atau soft launching pada 12 Juli sampai 15 Agustus 2023.

Lalu dilanjutkan dengan beroperasi secara komersil pada 17 Agustus 2023 bersamaan dengan mulai beroperasinya Kereta Cepat Jakarta Bandung (KCJB).

Dia memastikan, meski dua rangkaian kereta masih belum rampung perbaikannya, tidak akan mengganggu jadwal operasional LRT Jabodebek tersebut.

Pasalnya, saat ini LRT Jabodebek masih memiliki 29 rangkaian kereta yang bisa dioperasikan. Sedangkan saat beroperasi penuh nanti, LRT Jabodetabek hanya akan mengoperasikan sekitar 20-27 rangkaian kereta setiap harinya dimana pengoperasian terbanyak dilakukan di jam-jam sibuk pagi dan sore hari.

"Tapi 2 yang masih ada di INKA tak akan mengganggu operasional kita. Karena sehari kita operasikan 20-27 trainset. itu di pagi hari pukul 05.00-10.00 WIB. Tapi ketika siang kita tarik sebagian untuk perawatan," tuturnya.

Dengan demikian, jika dua rangkaian kereta tersebut sudah selesai diperbaiki PT INKA, maka total rangkaian LRT Jabodebek yang akan dioperasikan menjadi 31 rangkaian kereta.

Sebagai informasi, pada 25 Oktober 2021pukul 13.00 WIB terjadi tabrakan rangkaian kereta LRT Jabodebek di kawasan Munjul, Cibubur, Jakarta Timur. Kecelakaan itu terjadi pada rangkaian kereta LRT Jabodebek yang selesai menjalani pengujian.

Tabrakan tersebut melibatkan dua rangkaian kereta LRT di antara petak Stasiun Harjamukti-Stasiun Ciracas. Ini merupakan bagian dari uji coba dan di ruas ini belum ada operasional LRT.

Adapun pada insiden tersebut terdapat satu rangkaian kereta akan dipindah jalur menumbuk rangkaian yang sedang stabling.

Diketahui kereta ini dalam kondisi tidak berpenumpang. Namun ada satu korban luka-luka yakni masinis LRT Jabodebek yang langsung diberikan perawatan di Rumah Sakit Mellia, Cibubur.

https://money.kompas.com/read/2023/06/08/114000126/perbaikan-2-rangkaian-kereta-lrt-jabodebek-yang-sempat-kecelakaan-ditargetkan

Terkini Lainnya

Viral Video Petani Menangis, Bulog Bantah Harga Jagung Anjlok

Viral Video Petani Menangis, Bulog Bantah Harga Jagung Anjlok

Whats New
9,9 Juta Gen Z Indonesia Tidak Bekerja dan Tidak Sekolah

9,9 Juta Gen Z Indonesia Tidak Bekerja dan Tidak Sekolah

Whats New
Rombak Direksi ID Food, Erick Thohir Tunjuk Sis Apik Wijayanto Jadi Dirut

Rombak Direksi ID Food, Erick Thohir Tunjuk Sis Apik Wijayanto Jadi Dirut

Whats New
OJK Bakal Buka Akses SLIK kepada Perusahaan Asuransi, Ini Sebabnya

OJK Bakal Buka Akses SLIK kepada Perusahaan Asuransi, Ini Sebabnya

Whats New
Gelar RUPST, KLBF Tebar Dividen dan Rencanakan 'Buyback' Saham

Gelar RUPST, KLBF Tebar Dividen dan Rencanakan "Buyback" Saham

Whats New
Layanan LILO Lion Parcel Bidik Solusi Pergudangan untuk UMKM

Layanan LILO Lion Parcel Bidik Solusi Pergudangan untuk UMKM

Whats New
60 Persen Pekerja RI Bekerja di Sektor Informal dan Gig, Hadapi Tantangan Keterbatasan Akses Modal

60 Persen Pekerja RI Bekerja di Sektor Informal dan Gig, Hadapi Tantangan Keterbatasan Akses Modal

Whats New
Surat Utang Negara adalah Apa?

Surat Utang Negara adalah Apa?

Work Smart
Luhut Minta Kasus Tambak Udang di Karimunjawa Tak Terulang Lagi

Luhut Minta Kasus Tambak Udang di Karimunjawa Tak Terulang Lagi

Whats New
Kemenhub Bebastugaskan Sementara Kepala Kantor OBU Wilayah X Merauke yang Diduga KDRT

Kemenhub Bebastugaskan Sementara Kepala Kantor OBU Wilayah X Merauke yang Diduga KDRT

Whats New
Demi Tingkatkan Kinerja, Bakrie & Brothers Berencana Lakukan Kuasi Reorganisasi

Demi Tingkatkan Kinerja, Bakrie & Brothers Berencana Lakukan Kuasi Reorganisasi

Whats New
Seberapa Penting Layanan Wealth Management untuk Pebisnis?

Seberapa Penting Layanan Wealth Management untuk Pebisnis?

BrandzView
Kejar Produksi Tanaman Perkebunan Menuju Benih Unggul, Kementan Lakukan Pelepasan Varietas

Kejar Produksi Tanaman Perkebunan Menuju Benih Unggul, Kementan Lakukan Pelepasan Varietas

Whats New
Pemerintah Siapkan 2 Hektar Lahan Perkebunan Tebu di Merauke

Pemerintah Siapkan 2 Hektar Lahan Perkebunan Tebu di Merauke

Whats New
Mudahkan Reimbursement Perjalanan Bisnis, Gojek Bersama SAP Concur Integrasikan Fitur Profil Bisnis di Aplikasi

Mudahkan Reimbursement Perjalanan Bisnis, Gojek Bersama SAP Concur Integrasikan Fitur Profil Bisnis di Aplikasi

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke