Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Gelar RUPS, Hendrik Tanojo Jadi Komut di Bank Multi Arta Sentosa

Direktur Utama Bank MAS Danny Hartono mengatakan, RUPST menyetujui perubahan susunan pengurus Perseroan. RUPST-LB juga menyetujui pengangkatan Hendrik Tanojo sebagai komisaris utama menggantikan posisi Juwita Ekawati Winoto yang selanjutnya menjabat sebagai Komisaris.

Adapun jabatan terserut resmi efektif sejak persetujuan Fit and Proper dari Otoritas Jasa Keuangan atau OJK. Dengan demikian susunan anggota Dewan Komisaris dan Direksi Perseroan yang menjabat sebagai berikut :

Dewan Komisaris :

Komisaris Utama : Hendrik Tanojo

Komisaris : Juwita Ekawati Winoto

Komisaris Independen : Tommy Mukdani

Komisaris Independen : Nancy Herawati

Direksi :

Direktur Utama : Danny Hartono

Direktur : Budi Afandi Winoto

Direktur : Fely Retnowati

Direktur : Iwan Yuda Pramudhi

Direktur : Haryati Lawidjaja

Direktur : Rahmat Bagas Santoso

Pada kuartal I 2023, MASB mencatatkan pendapatan bersih sebesar Rp 181,9 miliar atau turun dibandingkan periode sama tahun sebelumnya Rp 189,2 miliar. Pada kuartal I-2023 perseroan mencatatkan laba bersih Rp 67 miliar atau naik dibandingkan periode sama tahun sebelumnya Rp 60,2 miliar.

Sepanjang tahun 2022, MASB mencatakan pertumbuhan pendapatan menjadi Rp 763,5 miliar dibanding periode sebelumnya tahun 2021 sebesar Rp 627 miliar. Perseroan juga mencatatkan laba bersih yang mengalami kenaikan sebesar Rp 304,6 miliar dibandingkan tahun 2021 sebesar Rp 213,1 miliar.


Danny optimis pihaknya di tengah kondisi ekonomi makro yang semakin membaik akan turut memberikan dampak positif pada pertumbuhan bisnisnya.

“Bank MAS memproyeksikan bisnis di tahun 2023 akan mendorong peningkatan laba hingga 14,9 persen, dari sisi Aset bisa tumbuh 5,03 persen, untuk Dana Pihak Ketiga bisa mencapai 5,43 persen dan penyaluran Kredit hingga 16,65 persen,” kata Danny dalam siaran pers, Sabtu (10/6/2023).

Danny mengatakan di tahun 2023 ini Bank MAS akan melanjutkan inovasi pengembangan digital banking untuk produk pinjaman dan simpanan, serta meningkatkan penyaluran kredit untuk mendukung pertumbuhan ekonomi nasional yang terus membaik.

“Dengan semakin kompleksnya aktivitas usaha Bank, maka struktur pengurus Perseroan juga diperkuat dengan menambah jumlah komisaris, demi pengawasan aktivitas usaha yang lebih baik. Bank MAS juga akan membuka beberapa kantor cabang baru, sebagai upaya untuk bertumbuh secara hybrid baik melalui digital banking maupun kantor cabang,” tegas dia.

https://money.kompas.com/read/2023/06/10/200000626/gelar-rups-hendrik-tanojo-jadi-komut-di-bank-multi-arta-sentosa

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke