Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

IHSG Hari Ini Bakal Lanjut Menguat? Simak Analisisnya

Associate Director of Research and Investment Maximilianus Nico Demus mengungkapkan, hari ini IHSG berpeluang menguat. Sentimen positif muncul dari Indeks Keyakinan Konsumen (IKK) Juni 2023 yang terjaga dalam zona optimis (>100) pada level 127,1.

“Hasil suvei yang dilakukan Bank Indonesia tersebut memberikakan indikasi bagaimana persepsi dan atau keyakinan kosumen akan terhadap ekonomi dalam negeri semakin menguat. Berdasarkan analisa teknikal, kami melihat IHSG berpotensi menguat terbatas dengan support and resistance 6.720-6.763,” kata Maximilianus dalam analisisnya.

Terjaganya optimisme konsumen tersebut sejalan dengan terus membaiknya aktivitas ekonomi dan penghasilan masyarakat didorong meningkatnya mobilitas seiring berlanjutnya pelonggaran pembatasan mobilitas.

“Ekspektasi konsumen terhadap kondisi ekonomi mendatang juga tercatat membaik ditopang kenaikan pada seluruh indeks pembentuknya, dengan peningkatan tertinggi pada indeks ekspektasi kegiatan usaha,” tambah dia.

Di sisi lain, China diharapkan dapat memberikan dukungan bagi pasar propertynya yang sedang tertatih tatih dengan memperluas langkah langkah bantuan bagi para developer yang kekurangan uang hingga tahun depan.

Dua dari regulator keuangan utama China telah memberikan dorongan kepada lembaga keuangan untuk dapat melonggarkan persyaratan bagi perusahaan property, dengan mendorong negosiasi untuk memperpanjang pinjaman.

Bank Sentral China dan National Financial Regulatory Administration mengatakan dalam pernyataan bersama kemarin bahwa tujuannya adalah untuk dapat memastikan bahwa pengiriman rumah tetap berjalan bagi yang sedang dalam pembangunan.

“Tentu saja hal ini diharapkan dapat membantu menopang perekonomian China meskipun kami melihat masih jauh dari kata cukup, namun setidaknya lumayan sedikit tapi ada,” tambahnya.

Analis BinaArtha Sekuritas Ivan Rosanova mengatakan, IHSG akan menguji menguji kembali garis SMA-20, setelah berada di bawah level 6.767 sebagai resisten Fiboancci terdekat. Kemarin, IHSG ditutup di bawah garis SMA-60.

“IHSG akan menguji menguji kembali garis SMA-20, dan dapat melemah menuju level 6.700. Level support IHSG berada di 6.700, 6.622 dan 6.589, sementara level resistennya di 6.767, 6.815 dan 6.884. Berdasarkan indikator MACD menandakan momentum bullish,” kata Ivan.

Bagaimana dengan saham-saham yang bisa dicermati pada perdagangan hari ini? Simak rekomendasi teknikal dari tiga perusahaan sekuritas ini:

1. WH Project
ISAT rekomendasi buy, support 8.500, resistance 9.300.
DRMA rekomendasi buy, support 1.395, resistance 1.500.
INTP rekomendasi buy, support 9.800, resistance 10.500 – 11.000.

2. BhinaArtha Sekuritas
ANTM rekomendasi buy on weakness, support 1.895, resistance 2.040 - 2.260, target 2.040.
BBNI rekomendasi accumulative buy, support 8.550, resistance 9.300 - 9.700, target 9.300
BMRI rekomendasi buy, support 5.075, resistance 5.500 - 5.800, target 5.500

3. Pilarmas Investindo
SMGR last price 6.425, support 6.325, resistance 6.625, target 6.525
ELSA last price 366, support 360, resistance 390, target 384
HRTA last price 456, support 442, resistance 480, target 474

Disclaimer: Artikel ini bukan untuk mengajak membeli atau menjual saham. Segala rekomendasi dan analisa saham berasal dari analis dari sekuritas yang bersangkutan, dan Kompas.com tidak bertanggung jawab atas keuntungan atau kerugian yang timbul. Keputusan investasi ada di tangan Investor. Pelajari dengan teliti sebelum membeli/menjual saham.

https://money.kompas.com/read/2023/07/11/075308726/ihsg-hari-ini-bakal-lanjut-menguat-simak-analisisnya

Terkini Lainnya

Menteri Teten Ungkap Alasan Kewajiban Sertifikat Halal UMKM Ditunda

Menteri Teten Ungkap Alasan Kewajiban Sertifikat Halal UMKM Ditunda

Whats New
Viral Video Petani Menangis, Bulog Bantah Harga Jagung Anjlok

Viral Video Petani Menangis, Bulog Bantah Harga Jagung Anjlok

Whats New
9,9 Juta Gen Z Indonesia Tidak Bekerja dan Tidak Sekolah

9,9 Juta Gen Z Indonesia Tidak Bekerja dan Tidak Sekolah

Whats New
Rombak Direksi ID Food, Erick Thohir Tunjuk Sis Apik Wijayanto Jadi Dirut

Rombak Direksi ID Food, Erick Thohir Tunjuk Sis Apik Wijayanto Jadi Dirut

Whats New
OJK Bakal Buka Akses SLIK kepada Perusahaan Asuransi, Ini Sebabnya

OJK Bakal Buka Akses SLIK kepada Perusahaan Asuransi, Ini Sebabnya

Whats New
Gelar RUPST, KLBF Tebar Dividen dan Rencanakan 'Buyback' Saham

Gelar RUPST, KLBF Tebar Dividen dan Rencanakan "Buyback" Saham

Whats New
Layanan LILO Lion Parcel Bidik Solusi Pergudangan untuk UMKM

Layanan LILO Lion Parcel Bidik Solusi Pergudangan untuk UMKM

Whats New
60 Persen Pekerja RI Bekerja di Sektor Informal dan Gig, Hadapi Tantangan Keterbatasan Akses Modal

60 Persen Pekerja RI Bekerja di Sektor Informal dan Gig, Hadapi Tantangan Keterbatasan Akses Modal

Whats New
Surat Utang Negara adalah Apa?

Surat Utang Negara adalah Apa?

Work Smart
Luhut Minta Kasus Tambak Udang di Karimunjawa Tak Terulang Lagi

Luhut Minta Kasus Tambak Udang di Karimunjawa Tak Terulang Lagi

Whats New
Kemenhub Bebastugaskan Sementara Kepala Kantor OBU Wilayah X Merauke yang Diduga KDRT

Kemenhub Bebastugaskan Sementara Kepala Kantor OBU Wilayah X Merauke yang Diduga KDRT

Whats New
Demi Tingkatkan Kinerja, Bakrie & Brothers Berencana Lakukan Kuasi Reorganisasi

Demi Tingkatkan Kinerja, Bakrie & Brothers Berencana Lakukan Kuasi Reorganisasi

Whats New
Seberapa Penting Layanan Wealth Management untuk Pebisnis?

Seberapa Penting Layanan Wealth Management untuk Pebisnis?

BrandzView
Kejar Produksi Tanaman Perkebunan Menuju Benih Unggul, Kementan Lakukan Pelepasan Varietas

Kejar Produksi Tanaman Perkebunan Menuju Benih Unggul, Kementan Lakukan Pelepasan Varietas

Whats New
Pemerintah Siapkan 2 Hektar Lahan Perkebunan Tebu di Merauke

Pemerintah Siapkan 2 Hektar Lahan Perkebunan Tebu di Merauke

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke