Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

IMS GBK Diresmikan, Menteri PUPR Beri 2 Catatan Ini

Namun Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono mengungkapkan masih ada sejumlah catatan yang harus diperbaiki ke depannya.

Basuki mengatakan, fasilitas sound system yang ada di IMS masih harus diperbaiki. Hal ini diketahui ketika vokalis Band Cokelat, Kikan, tengah tampil bersama Menteri Basuki namun suara sang vokalis tidak terlalu terdengar meski sudah bernyanyi dengan suara yang kencang.

"Sound systemnya masih ada kurang kayak Mbak Kikan tadi kan gak keluar tuh vokalnya. Vokalnya gak keluar, susah, keras sekali, atos itu," ujarnya setelah acara peresmian IMS di GBK Senayan, Jakarta, Senin.

Kemudian, dia juga memperhatikan penanda tempat (signage) di IMS masih kurang lengkap. Padahal signage ini penting sebagai penunjuk jalan bagi para pengunjung IMS.

"Jadi kalau ada kurang-kurang sedikit, signagenya ini saya minta di(tambah), kurang greng," kata dia.

Selain dua catatan tersebut, dia menilai secara keseluruhan fasilitas-fasilitas yang ada di IMS sudah optimal.

"Menurut saya sudah oke. Soalnya ini ada pemeliharaan 180 hari atau 6 bulan pemeliharaan kontaktor," ucapnya.

Presiden Jokowi juga mengungkapkan, pembangunan IMS dengan anggaran Rp 639,1 miliar ini sudah baik.

Dia bilang, apabila pembangunan tidak sesuai dengan anggaran yang sudah digelontorkan dari APBN tidak sesuai, maka akan diketahui dari audit Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) dan Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP).

"Nanti kan setelah selesai itu mesti diaudit oleh BPK, oleh BPKP, tapi saya melihat secara umum sangat bagus kualitasnya," ungkap Jokowi pada kesempatan yang sama.

Jokowi berharap, stadion tertutup yang berkapasitas sekitar 16.000 penonton ini dapat digunakan untuk perhelatan berbagai jenis acara, mulai dari pertandingan olahraga hingga konser musik.

Namun dia memprediksi, IMS ini akan lebih banyak digunakan untuk acara konser musik.

"Kita harapkan nantinya setelah ini terus event-event, baik nasional maupun internasional bisa diadakan di Indonesia Arena ini. Ini melengkapi stadion tertutup yang dimiliki Indonesia dan saya kira ini standardnya kita lihat betul-betul sebuah standard yang sangat bagus," tuturnya.

Apapun jenis acara yang digelar di IMS ini, Jokowi yakin akan memberikan dampak pada perekonomian lantaran para penonton yang datang pasti akan mengeluarkan uang sehingga terjadi perputaran ekonomi.

https://money.kompas.com/read/2023/08/08/063900626/ims-gbk-diresmikan-menteri-pupr-beri-2-catatan-ini

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke