Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Laba BCA Tumbuh Ditopang Solidnya Kredit

Adapun pendapatan operasional tercatat sebesar Rp 74,2 triliun atau naik 18,2 persen secara tahunan. Seiring dengan peningkatan kualitas aset, biaya provisi tercatat turun Rp 1,6 triliun dibandingkan tahun sebelumnya.

Presiden Direktur PT Bank Central Asia Tbk, Jahja Setiaatmadja mengatakan, pencapaian tersebut didorong oleh oleh pertumbuhan volume kredit di semua segmen, perbaikan kualitas pinjaman secara konsisten, serta peningkatan volume transaksi dan pendanaan.

“Solidnya peningkatan kredit salah satunya didorong oleh penyelenggaraan BCA Expo 2023 di kuartal III tahun ini melanjutkan BCA ExpoVersary 2023 pada Februari lalu,” kata Jahja secara virtual, Kamis (19/10/2023).

“Kami juga melihat permintaan kredit konsumer yang masih solid tercermin dari perlaksanaan dua kali expo di tahun ini yang mampu mengumpulkan total aplikasi KPR dan KKB senilai Rp 46 triliun atau meningkat lebih dari 50 persen dibandingkan dengan capaian 2022,” tambah dia.

Dia menjelaskan, pada acara BCA lainnya seperti BCA UMKM Fest 2023 mampu menjangkau sekitar 1.400 perserta UMKM, serta BCA Wealth Summit 2023 mencatatkan lebih dari 900.000 pengunjung hanya dalam waktu 2 minggu pelaksanaan.

Sementara itu, kredit korporasi tumbuh 12,2 persen secara tahunan mencapai Rp 343,5 triliun, dan kredit komersial naik 6,5 persen menjadi Rp 121 triliun. Di segman kredit konsumen, KPR tumbuh 11,5 persen secara tahunan menjadi Rp 117,9 triliun, dan KKB naik 22,1 persen menjadi Rp 53,5 triliun.

Saldo outstanding kartu kredit dan pinjaman individu tumbuh 15,3 persen secara tahunan menjadi Rp 15 triliun, sehingga total portofolio kredit konsumen naik 14,4 persen menjadi Rp 189,6 triliun. Secara keseluruhan, total kredit BCA naik 12,3 persen secara tahunan menjadi Rp 766,1 triliun.

“Sehubungan dengan penyaluran kredit ke sektor-sektor berkelanjutan, portofolio BCA tumbuh 11,9 persen yoy menjadi Rp 193,2 triliun atau berkontribusi hingga 25 persen terhadap total portofolio pembiayaan BCA,” jelas dia.

Bisnis berkelanjutan

Di sisi lain, BCA berkomitmen untuk mendukung upaya penurunan emisi karbon di Indonesia. Hal ini diwujudkan melalui pembelian unit karbon sebanyak 71.500 ton CO2 pada peluncuran bursa karbon.

Selain itu, BCA juga menyalurkan pinjaman berkelanjutan sebesar Rp 319 miliar per September 2023 sebagai upaya kami untuk mendukung debitur dalam menjalankan praktik bisnis berkelanjutan.

“Kami bersyukur bahwa komitmen BCA dalam mengedepankan nilai-nilai environmental, social, governance (ESG) mampu mendapatkan apresiasi dari berbagai pihak. Seiring dengan pemulihan bisnis debitur, portofolio kredit yang direstrukturisasi terus mencatat perbaikan, yang tercermin dari menurunnya rasio loan at risk (LAR) ke 7,6 persen di sembilan bulan pertama tahun 2023, dibandingkan 11,7 persen di tahun sebelumnya,” ujar Jahja.

Sementara itu, rasio kredit bermasalah (NPL) tercatat sebesar 2 persen di sembilan bulan pertama tahun 2023, turun dari 2,2 persen di tahun sebelumnya. BCA juga memiliki pencadangan yang memadai, dengan rasio pencadangan NPL dan LAR berada pada level yang kokoh, masing-masing sebesar 226,9 persen dan 66,6 persen.

Di sisi pendanaan, CASA naik 4,7 persen secara tahunan mencapai Rp 869,8 triliun per September 2023, berkontribusi hingga sekitar 80 persen dari total dana pihak ketiga. Secara keseluruhan, total dana pihak ketiga tumbuh 6,2 persen menjadi Rp 1.089 triliun, sehingga mendorong total aset BCA naik 7,2 persen menjadi Rp 1.381 triliun.

Solidnya pendanaan CASA sejalan dengan peningkatan aktivitas perbankan transaksi serta pertumbuhan basis nasabah secara konsisten. Pada sembilan bulan pertama tahun 2023, total volume transaksi BCA naik 26,8 persen tahunan mencapai 22 miliar transaksi.

Di sisi lain, dari kanal mobile banking mencatat kenaikan volume transaksi tertinggi, tumbuh sebesar 43,4 persen secara tahunan. Sementara itu, jumlah rekening nasabah mencapai 38,8 juta per September 2023, atau naik sebesar 17,1 persen secara tahunan.

Terkait aplikasi myBCA yang dipersiapkan menjadi aplikasi pelayanan terintegrasi masa depan, BCA telah menambahkan fitur Paylater BCA yang merupakan fasilitas kredit untuk alternatif pembayaran melalui scan QRIS.

“Inovasi ini menjadi bentuk komitmen BCA dalam memperkuat ekosistem digital di myBCA, setelah sebelumnya menghadirkan beragam fitur seperti integrasi fitur wealth management (WELMA), login dengan teknologi biometrik, cardless, hingga Bayar dan Isi Ulang,” jelas dia.

https://money.kompas.com/read/2023/10/19/171927926/laba-bca-tumbuh-ditopang-solidnya-kredit

Terkini Lainnya

Cara Bayar Shopee lewat ATM BRI dan BRImo dengan Mudah

Cara Bayar Shopee lewat ATM BRI dan BRImo dengan Mudah

Spend Smart
Apa yang Dimaksud dengan Inflasi dan Deflasi?

Apa yang Dimaksud dengan Inflasi dan Deflasi?

Earn Smart
Gampang Cara Cek Mutasi Rekening lewat myBCA

Gampang Cara Cek Mutasi Rekening lewat myBCA

Spend Smart
Penurunan Yield Obligasi Tenor 10 Tahun Indonesia Berpotensi Tertahan

Penurunan Yield Obligasi Tenor 10 Tahun Indonesia Berpotensi Tertahan

Whats New
Gaji ke-13 untuk Pensiunan Cair Mulai 3 Juni 2024

Gaji ke-13 untuk Pensiunan Cair Mulai 3 Juni 2024

Whats New
Masuk ke Beberapa Indeks Saham Syariah, Elnusa Terus Tingkatkan Transparansi Kinerja

Masuk ke Beberapa Indeks Saham Syariah, Elnusa Terus Tingkatkan Transparansi Kinerja

Whats New
Pesawat Haji Boeing 747-400 Di-'grounded' Pasca-insiden Terbakar, Garuda Siapkan 2 Armada Pengganti

Pesawat Haji Boeing 747-400 Di-"grounded" Pasca-insiden Terbakar, Garuda Siapkan 2 Armada Pengganti

Whats New
ASDP Terus Tingkatkan Peran Perempuan pada Posisi Tertinggi Manajemen

ASDP Terus Tingkatkan Peran Perempuan pada Posisi Tertinggi Manajemen

Whats New
Jaga Loyalitas Pelanggan, Pemilik Bisnis Online Bisa Pakai Strategi IYU

Jaga Loyalitas Pelanggan, Pemilik Bisnis Online Bisa Pakai Strategi IYU

Whats New
Bulog Targetkan Serap Beras Petani 600.000 Ton hingga Akhir Mei 2024

Bulog Targetkan Serap Beras Petani 600.000 Ton hingga Akhir Mei 2024

Whats New
ShariaCoin Edukasi Keuangan Keluarga dengan Tabungan Emas Syariah

ShariaCoin Edukasi Keuangan Keluarga dengan Tabungan Emas Syariah

Whats New
Insiden Kebakaran Mesin Pesawat Haji Garuda, KNKT Temukan Ada Kebocoran Bahan Bakar

Insiden Kebakaran Mesin Pesawat Haji Garuda, KNKT Temukan Ada Kebocoran Bahan Bakar

Whats New
Kemenperin Pertanyakan Isi 26.000 Kontainer yang Tertahan di Pelabuhan Tanjung Priok dan Tanjung Perak

Kemenperin Pertanyakan Isi 26.000 Kontainer yang Tertahan di Pelabuhan Tanjung Priok dan Tanjung Perak

Whats New
Tingkatkan Akses Air Bersih, Holding BUMN Danareksa Bangun SPAM di Bandung

Tingkatkan Akses Air Bersih, Holding BUMN Danareksa Bangun SPAM di Bandung

Whats New
BEI: 38 Perusahaan Antre IPO, 8 di Antaranya Punya Aset di Atas Rp 250 Miliar

BEI: 38 Perusahaan Antre IPO, 8 di Antaranya Punya Aset di Atas Rp 250 Miliar

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke