Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Ingat, Diskon Tiket Kereta Promo 12.12 Bisa Dibeli Mulai Besok

Dilansir dari informasi resmi, tersedia sebanyak 35.000 tiket promo, baik kelas ekonomi, bisnis, dan eksekutif untuk keberangkatan tanggal 15 Desember 2023 sampai 8 Januari 2024.

Pembelian tiket promo kereta bisa dilakukan melalui seluruh channel pembelian tiket KAI, kecuali di loket stasiun dan loket box.

“Promo ini ditujukan untuk meningkatkan pelayanan kepada pelanggan pada periode liburan Natal dan Tahun Baru dengan tarif yang terjangkau. KAI berharap masyarakat memanfaatkan promo ini sebaik-baiknya,” kata VP Public Relations KAI Joni Martinus yang dikutip Kompas.com, Minggu (10/12/2023).

Lantas, apa saja daftar kereta api yang memperoleh tarif diskon tiket?

Daftar kereta tiket diskon promo 12.12

Daftar kereta api (KA) yang mendapatkan tarif diskon tiket promo 12.12 sebagai berikut:

Perlu diketahui, tarif diskon ini tidak dapat digabungkan dengan tarif reduksi (kecuali reduksi infant), tarif khusus, atau diskon tiket lainnya.

Tiket dengan tarif diskon kali ini dapat dibatalkan atau diubah jadwal sesuai aturan yang berlaku, baik melalui aplikasi Access by KAI maupun loket stasiun.

Untuk informasi lebih lanjut terkait promo tersebut, masyarakat dapat menghubungi Customer Service KAI di stasiun atau Contact Center KAI melalui telepon di 121, WhatsApp 08111-2111-121, email cs@kai. id, atau media sosial KAI121.

“Diharapkan melalui promo ini, mampu meningkatkan animo masyarakat dalam melakukan perjalanan menggunakan moda transportasi massal kereta api yang aman, nyaman, dan selamat,” kata Joni.

Tempat duduk kereta Natal dan Tahun baru 2023/2024 (Nataru)

Berdasarkan data hingga Minggu, 10 Desember 2023, ketersediaan tempat duduk kereta selama nataru 2023/2024 selama 18 hari (21 Desember 2023 sampai 7 Januari 2024, telah terjual sebanyak 886.540 tiket kereta atau 33,11 persen dari total tiket yang disediakan atau sebanyak 2.677.606 tiket, baik KA jarak jauh, menengah dan lokal.

Rincian tiket yang telah terjual selama periode angkutan Nataru 2023/2024 sebagai berikut:

Sementara itu, daftar 10 KA terfavorit selama libur Nataru sebagai berikut:

  1. KA Airlangga (KA 235) relasi Surabaya Pasarturi-Pasar Senen sebanyak 22.953 tiket
  2. KA Airlangga (KA 236) relasi Pasar Senen-Surabaya Pasarturi sebanyak 21.821 tiket
  3. KA Bengawan (KA 246) relasi Pasar Senen-Purwosari sebanyak 19.035 tiket
  4. KA Bengawan (KA 245) relasi Purwosari-Pasar Senen sebanyak18.929 tiket
  5. KA Kahuripan (KA 237) relasi Blitar-Kiaracondong sebanyak 17.006 tiket
  6. KA Kahuripan (KA 238) relasi Kiaracondong-Blitar sebanyak 16.476 tiket
  7.  KA Sri Tanjung (KA 242) relasi Lempuyangan-Ketapang sebanyak 16.460 tiket
  8. KA Sri Tanjung (KA 241) relasi Ketapang-Lempuyangan sebanyak 15.898 tiket
  9. KA Probowangi (KA 266) relasi Ketapang-Surabaya Gubeng sebanyak 11.793 tiket
  10. KA Serayu (KA 251) relasi Purwokerto-Pasar Senen sebanyak 11.569 tiket.

Demikian informasi mengenai tiket diskon kereta api dalam rangka promo 12.12. Sebagai informasi, tiket kereta periode Nataru masih cukup banyak tersedia, di mana pemesanan tiket kereta melalui aplikasi Access by KAI, website www.kai.id, serta seluruh channel resmi pemesanan tiket KA lainnya.

https://money.kompas.com/read/2023/12/11/155730426/ingat-diskon-tiket-kereta-promo-1212-bisa-dibeli-mulai-besok

Terkini Lainnya

Viral Video Petani Menangis, Bulog Bantah Harga Jagung Anjlok

Viral Video Petani Menangis, Bulog Bantah Harga Jagung Anjlok

Whats New
9,9 Juta Gen Z Indonesia Tidak Bekerja dan Tidak Sekolah

9,9 Juta Gen Z Indonesia Tidak Bekerja dan Tidak Sekolah

Whats New
Rombak Direksi ID Food, Erick Thohir Tunjuk Sis Apik Wijayanto Jadi Dirut

Rombak Direksi ID Food, Erick Thohir Tunjuk Sis Apik Wijayanto Jadi Dirut

Whats New
OJK Bakal Buka Akses SLIK kepada Perusahaan Asuransi, Ini Sebabnya

OJK Bakal Buka Akses SLIK kepada Perusahaan Asuransi, Ini Sebabnya

Whats New
Gelar RUPST, KLBF Tebar Dividen dan Rencanakan 'Buyback' Saham

Gelar RUPST, KLBF Tebar Dividen dan Rencanakan "Buyback" Saham

Whats New
Layanan LILO Lion Parcel Bidik Solusi Pergudangan untuk UMKM

Layanan LILO Lion Parcel Bidik Solusi Pergudangan untuk UMKM

Whats New
60 Persen Pekerja RI Bekerja di Sektor Informal dan Gig, Hadapi Tantangan Keterbatasan Akses Modal

60 Persen Pekerja RI Bekerja di Sektor Informal dan Gig, Hadapi Tantangan Keterbatasan Akses Modal

Whats New
Surat Utang Negara adalah Apa?

Surat Utang Negara adalah Apa?

Work Smart
Luhut Minta Kasus Tambak Udang di Karimunjawa Tak Terulang Lagi

Luhut Minta Kasus Tambak Udang di Karimunjawa Tak Terulang Lagi

Whats New
Kemenhub Bebastugaskan Sementara Kepala Kantor OBU Wilayah X Merauke yang Diduga KDRT

Kemenhub Bebastugaskan Sementara Kepala Kantor OBU Wilayah X Merauke yang Diduga KDRT

Whats New
Demi Tingkatkan Kinerja, Bakrie & Brothers Berencana Lakukan Kuasi Reorganisasi

Demi Tingkatkan Kinerja, Bakrie & Brothers Berencana Lakukan Kuasi Reorganisasi

Whats New
Seberapa Penting Layanan Wealth Management untuk Pebisnis?

Seberapa Penting Layanan Wealth Management untuk Pebisnis?

BrandzView
Kejar Produksi Tanaman Perkebunan Menuju Benih Unggul, Kementan Lakukan Pelepasan Varietas

Kejar Produksi Tanaman Perkebunan Menuju Benih Unggul, Kementan Lakukan Pelepasan Varietas

Whats New
Pemerintah Siapkan 2 Hektar Lahan Perkebunan Tebu di Merauke

Pemerintah Siapkan 2 Hektar Lahan Perkebunan Tebu di Merauke

Whats New
Mudahkan Reimbursement Perjalanan Bisnis, Gojek Bersama SAP Concur Integrasikan Fitur Profil Bisnis di Aplikasi

Mudahkan Reimbursement Perjalanan Bisnis, Gojek Bersama SAP Concur Integrasikan Fitur Profil Bisnis di Aplikasi

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke