Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kasihan Tokek Jadi Buruan, Gara-gara Harganya Puluhan Juta

Kompas.com - 30/09/2009, 10:30 WIB

LEBAK, KOMPAS.com - Maraknya perburuan binatang sejenis cicak atau tokek di Kabupaten Lebak, Banten, karena dikabarkan binatang melata tersebut bisa menyembuhkan penyakit HIV/AIDS dan tumor.

"Saat ini warga beramai-ramai mencari tokek di perumahan maupun di pohon besar yang ada di kawasan hutan," kata Didi (45) warga Cikatomas, Kecamatan Cilograng, Kabupaten Lebak, Rabu (30/9).

Ia mengatakan, perburuan tokek di Kabupaten Lebak semakin ramai karena nilai jual seekor tokek bisa mencapai jutaan rupiah.

Apabila warga menemukan tokek seberat 4 ons bisa dijual Rp 5 juta, bahkan jika di atas 6 ons akan mendapatkan uang puluhan juta rupiah.

Saat ini, harga satwa tokek yang menggiurkan itu ditanggapi serius masyarakat, sehingga banyak warga melakukan perburuan.

Perburuan dilakukan pada malam hingga dinihari karena binatang itu beraktivitas di malam hari. "Kalau siang binatang tokek itu tidur dan tidak beraktivitas," katanya.

Menurut dia, tokek hasil perburuan itu mereka jual ke penampung di daerah Sukabumi dan Bogor, Jawa Barat. Setiap pekan, warga menemukan tokek seberat 3-5 ons dengan harga jutaan rupiah.

Menurut Adi (30), warga Desa Rangkasbitung Timur, Kecamatan Rangkasbitung, Kabupaten Lebak, saat ini telah membudidayakan binatang tokek karena nilai jualnya mencapai jutaan rupiah.

"Kami membudidayakan tokek ini hanya membesarkan saja karena tokek yang didapat dari perburuan warga dengan berat antara dua sampai tiga ons," katanya.

Dia menyebutkan, apabila tokek itu beratnya sudah mencapai di atas empat ons maka ditampung pembeli dari Jakarta.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Per Februari 2024, Jumlah Pengangguran RI Turun Jadi 7,20 Juta Orang

Per Februari 2024, Jumlah Pengangguran RI Turun Jadi 7,20 Juta Orang

Whats New
Pembangunan Infrastruktur di Australia Jadi Peluang untuk Produsen Baja Lapis RI

Pembangunan Infrastruktur di Australia Jadi Peluang untuk Produsen Baja Lapis RI

Whats New
KAI Ubah Pola Operasi, 21 Kereta Berhenti di Stasiun Jatinegara

KAI Ubah Pola Operasi, 21 Kereta Berhenti di Stasiun Jatinegara

Whats New
Kejar Target 1 Juta Barrel Minyak, Industri Hulu Migas Hadapi Keterbatasan Rig

Kejar Target 1 Juta Barrel Minyak, Industri Hulu Migas Hadapi Keterbatasan Rig

Whats New
PGN Suplai Gas Bumi untuk Smelter Tembaga Freeport

PGN Suplai Gas Bumi untuk Smelter Tembaga Freeport

Whats New
KKP Kembangkan Jejaring Perbenihan Nasional Ikan Nila

KKP Kembangkan Jejaring Perbenihan Nasional Ikan Nila

Whats New
Kemenhub Evaluasi Pola Pengasuhan di STIP Jakarta

Kemenhub Evaluasi Pola Pengasuhan di STIP Jakarta

Whats New
Konsumsi Rumah Tangga Kembali Jadi Penopang Pertumbuhan Ekonomi Indonesia pada Kuartal I-2024

Konsumsi Rumah Tangga Kembali Jadi Penopang Pertumbuhan Ekonomi Indonesia pada Kuartal I-2024

Whats New
Frekuensi Perjalanan LRT Jabodebek Ditambah, Waktu Tunggu Lebih Cepat

Frekuensi Perjalanan LRT Jabodebek Ditambah, Waktu Tunggu Lebih Cepat

Whats New
Kepala Bappenas Sebut Pembangunan IKN Capai 80,82 Persen

Kepala Bappenas Sebut Pembangunan IKN Capai 80,82 Persen

Whats New
Simak Kurs Rupiah Hari Ini di BCA hingga BNI

Simak Kurs Rupiah Hari Ini di BCA hingga BNI

Spend Smart
Pabrik Sepatu Bata di Purwakarta Tutup, Bagaimana Prospek Sahamnya?

Pabrik Sepatu Bata di Purwakarta Tutup, Bagaimana Prospek Sahamnya?

Earn Smart
Ada Regulasi Ketransmigrasian Baru, Kemendes Sebut Sebagai Modal Pengembangan Transmigrasi Modern

Ada Regulasi Ketransmigrasian Baru, Kemendes Sebut Sebagai Modal Pengembangan Transmigrasi Modern

Whats New
Bagaimana Rekomendasi IHSG Pekan Ini? Simak Aneka Sentimen yang Memengaruhinya

Bagaimana Rekomendasi IHSG Pekan Ini? Simak Aneka Sentimen yang Memengaruhinya

Whats New
Kepala Bappenas: Selama 10 Tahun Terakhir, Pertumbuhan Ekonomi Stabil di Angka 5 Persen

Kepala Bappenas: Selama 10 Tahun Terakhir, Pertumbuhan Ekonomi Stabil di Angka 5 Persen

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com