Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Airbnb Resmi Menjadi Partner Olimpiade hingga 2028

Kompas.com - 19/11/2019, 09:14 WIB
Rina Ayu Larasati,
Erlangga Djumena

Tim Redaksi

NEW YOR, KOMPAS.com - Airbnb akan menjadi mitra dari Olimpiade hingga tahun 2028 mendatang.

Dikutip dari Business Insider Selasa (19/11/2019), Airbnb menjadi mitra Olimpiade untuk Olimpiade 2020 di Tokyo dikarenakan penyelenggara pertandingan berupaya memotong biaya untuk menyelenggarakan ajang tersebut.

Airbnb menyatakan, kemitraan dengan Komite Olimpiade Internasional (IOC) akan mencakup lima Olimpiade dan Paralimpiade selama sembilan tahun ke depan.

Baca juga: Tahun Depan, Airbnb Bakal Catat Sahamnya di Wall Street

Sebanyak lima Olimpiade itu termasuk pertandingan Olimpiade Tokyo 2020, pertandingan musim dingin dan musim panas Beijing 2022, Paris 2024, Milan 2026 dan LA 2028. Semua lokasi tersebut adalah pusat keramaian yang menawarkan banyak kamar di layanan Airbnb.

Rincian kemitraan tidak disebutkan, namun diketahui kesepakatan itu mencapai 500 juta dollar AS.

Presiden IOC Thomas Bach mengatakan, adanya kemitraan itu tidak akan menggantikan Desa Olimpiade tetapi akan diperuntukan untuk akomodasi bagi para penonton, keluarga atlet, dan pejabat.

Menurut dia, hal itu akan membantu kota penyelenggara untuk mengurangi pengeluaran dalam berinvestasi sarana hotel.

"Salah satu tujuan dari agenda (kami) adalah untuk membuat Olimpiade lebih layak dan lebih berkelanjutan," kata Bach di sebuah acara di London untuk mengumumkan kemitraan.

"Kemitraan ini akan sangat membantu, karena akan menyediakan akomodasi yang akan mengurangi biaya untuk penyelenggara Olimpiade dan semua pemangku kepentingan," sebutnya.

Besarnya biaya penyeleggaran event olahraga terbesar di dunia itu kerap menjadi perhatian berbagai pihak.

Misalnya saat olimpiade 2016 di Rio de Janeiro Brasil, yang menelan anggaran 11,5 miliar dollar AS.  Warga Brazil pun memprotes besarnya biaya ajang empat tahunan itu karena saat itu ekonomi mereka tengah resesi.

Baca juga: Airbnb Suntik Modal ke Jaringan Hotel India OYO

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Soroti Kinerja Sektor Furnitur, Menperin: Masih di Bawah Target

Soroti Kinerja Sektor Furnitur, Menperin: Masih di Bawah Target

Whats New
Harga Jagung Turun di Sumbawa, Presiden Jokowi: Hilirisasi Jadi Kunci Stabilkan Harga

Harga Jagung Turun di Sumbawa, Presiden Jokowi: Hilirisasi Jadi Kunci Stabilkan Harga

Whats New
IHSG Ditutup Merosot 1,61 Persen, Rupiah Perkasa

IHSG Ditutup Merosot 1,61 Persen, Rupiah Perkasa

Whats New
Emiten TPIA Milik Prajogo Pangestu Rugi Rp 539 Miliar pada Kuartal I 2024, Ini Sebabnya

Emiten TPIA Milik Prajogo Pangestu Rugi Rp 539 Miliar pada Kuartal I 2024, Ini Sebabnya

Whats New
BI Beberkan 3 Faktor Keberhasilan Indonesia Mengelola Sukuk

BI Beberkan 3 Faktor Keberhasilan Indonesia Mengelola Sukuk

Whats New
Pertemuan Tingkat Menteri OECD Dimulai, Menko Airlangga Bertemu Sekjen Cormann

Pertemuan Tingkat Menteri OECD Dimulai, Menko Airlangga Bertemu Sekjen Cormann

Whats New
Induk Usaha Blibli Cetak Pendapatan Bersih Rp 3,9 Triliun pada Kuartal I 2024

Induk Usaha Blibli Cetak Pendapatan Bersih Rp 3,9 Triliun pada Kuartal I 2024

Whats New
Kembali ke Aturan Semula, Barang Bawaan dari Luar Negeri Tak Lagi Dibatasi

Kembali ke Aturan Semula, Barang Bawaan dari Luar Negeri Tak Lagi Dibatasi

Whats New
Cek Tagihan Listrik secara Online, Ini Caranya

Cek Tagihan Listrik secara Online, Ini Caranya

Work Smart
Harga Beras Alami Deflasi Setelah 8 Bulan Berturut-turut Inflasi

Harga Beras Alami Deflasi Setelah 8 Bulan Berturut-turut Inflasi

Whats New
17 Bandara Internasional yang Dicabut Statusnya Hanya Layani 169 Kunjungan Turis Asing Setahun

17 Bandara Internasional yang Dicabut Statusnya Hanya Layani 169 Kunjungan Turis Asing Setahun

Whats New
Berikan Pelatihan Keuangan untuk UMKM Lokal, PT GNI Bantu Perkuat Ekonomi di Morowali Utara

Berikan Pelatihan Keuangan untuk UMKM Lokal, PT GNI Bantu Perkuat Ekonomi di Morowali Utara

Rilis
Harga Saham Bank Mandiri Terkoreksi, Waktunya 'Serok'?

Harga Saham Bank Mandiri Terkoreksi, Waktunya "Serok"?

Earn Smart
Tutuka Ariadji Lepas Jabatan Dirjen Migas, Siapa Penggantinya?

Tutuka Ariadji Lepas Jabatan Dirjen Migas, Siapa Penggantinya?

Whats New
Panen Jagung bersama Mentan di Sumbawa, Jokowi Tekankan Pentingnya Keseimbangan Harga

Panen Jagung bersama Mentan di Sumbawa, Jokowi Tekankan Pentingnya Keseimbangan Harga

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com