Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

BCA dan Blibli.com Gelar Webinar Marketing Online

Kompas.com - 20/11/2020, 20:36 WIB
Fika Nurul Ulya,
Yoga Sukmana

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - PT Bank Central Asia Tbk bersama platform e-commerce Blibli.com, menggelar webinar marketing online yang ditujukan bagi nasabah yang ingin memulai bisnis di platform e-commerce.

Webinar sebagai bentuk Corporate Social Responsibility (CSR) ini berkolaborasi dengan Kanwil XII yang diikuti oleh lebih dari 130 peserta.

Executive Vice President SKCSR BCA, Inge Setiawati mengatakan, cara ini merupakan bentuk peduli BCA terhadap keberlangsungan bisnis dari nasabah. Apalagi di masa pandemi, banyak bisnis yang mengalami kesulitan.

“Salah satu solusi yang kami hadirkan hari ini adalah melalui webinar marketing online yang dapat menginspirasi dan memberikan alternatif bagi nasabah untuk melalukan bisnis melalui platform e-commerce," ujar Inge dalam siaran pers, Jumat (20/11/2020).

Baca juga: Telkomsel Suntik Gojek Rp 2,1 Triliun, Apa Keuntungannya?

Melalui webinar, kata Inge, pihaknya memberikan beragam solusi bisnis modern yang bermanfaat bagi debitur maupun calon debitur di BCA.

Utamanya saat ini, ilmu digital marketing merupakan salah satu yang harus dipahami untuk dapat mendongkrak bisnis online.

Adapun Blibli.com sebagai platform e-commerce di Indonesia dapat menjadi jembatan untuk customer dan penjual untuk menemukan kesepakatan bisnisnya.

"Semoga dengan kehadiran webinar hari ini dapat memberikan manfaat bagi peserta untuk segera menerapkan digital marketing bagi bisnisnya," ujar Inge.

Sebagai informasi, webinar tersebut merupakan Program Solusi Bisnis Unggul, yakni bagian dari Corporate Social Responsibility (CSR) yang dimiliki oleh BCA untuk pembinaan terhadap UMKM, komunitas dan desa yang mempunyai potensi pariwisata, serta edukasi budaya.

Melalui program ini, manajemen berharap proses pembinaan yang dilakukan oleh BCA dapat meningkatkan kualitas sumber daya manusia dalam jangka panjang, sehingga mampu meningkatkan kemampuan ekonomi dan berkembang secara mandiri.

Baca juga: Cek Rekening, Subsidi Gaji Tahap IV Termin II Telah Disalurkan

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Detail Harga Emas Antam Senin 6 Mei 2024, Turun Rp 3.000

Detail Harga Emas Antam Senin 6 Mei 2024, Turun Rp 3.000

Spend Smart
Harga Emas Terbaru 6 Mei 2024 di Pegadaian

Harga Emas Terbaru 6 Mei 2024 di Pegadaian

Spend Smart
Bappeda DKI Jakarta Buka Lowongan Kerja untuk Lulusan D3 dan S1, Ini Syarat dan Cara Daftarnya

Bappeda DKI Jakarta Buka Lowongan Kerja untuk Lulusan D3 dan S1, Ini Syarat dan Cara Daftarnya

Work Smart
Transfer Pengetahuan dari Merger TikTok Shop dan Tokopedia Bisa Percepat Digitalisasi UMKM

Transfer Pengetahuan dari Merger TikTok Shop dan Tokopedia Bisa Percepat Digitalisasi UMKM

Whats New
Harga Bahan Pokok Senin 6 Mei 2024, Harga Ikan Tongkol Naik

Harga Bahan Pokok Senin 6 Mei 2024, Harga Ikan Tongkol Naik

Whats New
IHSG Diperkirakan Melaju, Simak Analisis dan Rekomendasi Sahamnya

IHSG Diperkirakan Melaju, Simak Analisis dan Rekomendasi Sahamnya

Earn Smart
Kesenjangan Konsumsi Pangan dan Program Makan Siang Gratis

Kesenjangan Konsumsi Pangan dan Program Makan Siang Gratis

Whats New
Lowongan Kerja Anak Usaha Pertamina untuk S1 Semua Jurusan, Ini Syarat dan Cara Daftarnya

Lowongan Kerja Anak Usaha Pertamina untuk S1 Semua Jurusan, Ini Syarat dan Cara Daftarnya

Work Smart
Erick Thohir: 82 Proyek Strategis BUMN Rampung, tapi Satu Proyek Sulit Diselesaikan

Erick Thohir: 82 Proyek Strategis BUMN Rampung, tapi Satu Proyek Sulit Diselesaikan

Whats New
Ketika Pajak Warisan Jadi Polemik di India

Ketika Pajak Warisan Jadi Polemik di India

Whats New
BTN Konsisten Dongkrak Inklusi Keuangan lewat Menabung

BTN Konsisten Dongkrak Inklusi Keuangan lewat Menabung

Whats New
[POPULER MONEY] HET Beras Bulog Naik | Kereta Tanpa Rel dan Taksi Terbang Bakal Diuji Coba di IKN

[POPULER MONEY] HET Beras Bulog Naik | Kereta Tanpa Rel dan Taksi Terbang Bakal Diuji Coba di IKN

Whats New
Bakal Diumumkan Hari Ini, Ekonomi Indonesia Diramal Masih Tumbuh di Atas 5 Persen

Bakal Diumumkan Hari Ini, Ekonomi Indonesia Diramal Masih Tumbuh di Atas 5 Persen

Whats New
Panduan Bayar Tagihan IndiHome di Indomaret dan Alfamart

Panduan Bayar Tagihan IndiHome di Indomaret dan Alfamart

Spend Smart
Simak Cara Melihat Nomor ShopeePay yang Terdaftar

Simak Cara Melihat Nomor ShopeePay yang Terdaftar

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com