JAKARTA, KOMPAS.com - Peneliti Ekonomi Syariah dari INDEF Fauziah Rizki Yuniarti menilai, setidaknya ada beberapa hal yang harus dilakukan bank syariah Badan Usaha Milik Negara (BUMN) yang tengah melangsungkan proses merger.
Sepuluh hal tersebut mulai dari pemilihan pemimpin (CEO), pengembangan produk, hingga penambahan modal.
"Kesepuluh saran ini diberikan agar entitas hasil merger tiga bank syariah milik Himbara ini bisa segera bergerak secara tepat demi mewujudkan visi, misi, dan membawa kemaslahatan bagi umat," kata Fauziah Rizki Yuniarti dalam siaran pers, Senin (28/12/2020).
Fauziah menuturkan, pemilihan CEO yang tepat dibutuhkan untuk mengawal proses pasca-merger yang krusial. Bank syariah hasil merger yang diberi nama Bank Syariah Indonesia ini juga harus berinvestasi secara masif di bidang teknologi informasi untuk transformasi perusahaan.
Baca juga: Menpan RB Minta Kementerian Tiru Kearsipan Bank Indonesia
Investasi di bidang IT memungkinkan bank masuk ke layanan perbankan digital (digital banking), sama seperti bank-bank besar pada umumnya.
Selanjutnya, bank fokus mengembangkan produk syariah termasuk manajemen risiko atas produk berakad mudharabah/musharakah sehingga porsi pembiayaan lebih merata dan tidak didominasi pembiayaan murabahah.
"Bank Syariah Indonesia diminta fokus pada tujuan awal pendirian untuk meningkatkan daya saing dan market share keuangan syariah," ucap Fauziah.
Fauziyah menyebut, pengembangan produk-produk tersebut hendaknya menyasar segmen UMKM yang lebih tepat. Bank syariah hendaknya tidak hanya mengacu persyaratan minimal dari Bank Indonesia, yakni alokasi pembiayaan sebesar 20 persen untuk UMKM
Bank syariah harus mampu meningkatkan porsi pembiayaan di segmen tersebut. Untuk pemasaran, bank harus bisa menyusun materi pemasaran yang baru. Tidak hanya fokus menjual agama, tapi lebih menonjolkan nilai-nilai universal sehingga bisa diterima oleh masyakarat yang lebih luas.
"Seperti nilai ESG (environment/lingkungan, social, and governance/tata kelola), nilai keadilan, nilai etika, nilai moral, dan nilai berkelanjutan (sustainability)," tuturnya.
Selanjutnya, Bank Syariah Indonesia diminta bisa mengembangkan bisnis model baru yang mampu memaksimalkan pemanfaatan dana sosial Islam (ZISWAF) yang memiliki potensi besar.
Lalu, penambahan modal harus segera dilakukan agar Bank Syariah Indonesia bisa lekas menjadi bagian Bank Umum Kelompok Usaha (BUKU) IV dan memperluas kesempatan mendapat dana murah.
"Terakhir, bank syariah perlu menyusun strategi yang tepat dalam penyaluran pembiayaan ke sektor riil, khususnya selama dan pasca pandemi. Pengaturan portfolio pembiayaan yang tepat penting agar tingkat NPF bisa terjaga di batas aman regulator (5 persen) dan profitabilitas meningkat," pungkasnya.
Baca juga: Kementan Perkirakan Harga Beras Stabil hingga Maret 2021
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.