Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

2021, Bahana Artha Ventura Targetkan Penyaluran Dana Program Kemitraan Rp 200 Miliar

Kompas.com - 30/03/2021, 21:30 WIB
Bambang P. Jatmiko

Editor

JAKARTA, KOMPAS.com - Bahana Artha Ventura memproyeksikan pada tahun ini bisa menyalurkan pendanaan program kemitraan Rp 200 miliar.

Direktur Utama BAV, Agus Wicaksono menuturkan, dengan target tersebut diharapkan total penyaluran PK BUMN akan menjadi Rp 1 triliun.

Program Kemitraan ini merupakan sesuatu yang sangat positif dan harus terus dijaga mengingat dampaknya yang begitu besar kepada para pelaku UMKM sehingga akan berdampak positif juga kepada ekonomi negara,” kata Agus dalam keterangan resminya, Selasa (30/3/2021).

Sementara itu, Teddy purnama selaku Koordinator TJSL BUMN Madya Kementerian BUMN, menyatakan Bahana Artha Ventura memiliki kapasitas dan pengalaman untuk menyalurkan dana program kemitraan ini.

Baca juga: Guru Besar UI Tekankan Pendanaan Bersama ke UMKM, Jangan Cuma Kejar Profit

Dalam kesempatan itu, Bahana Artha Ventura menggelar webinar dalam rangka Hari Ulang Tahun (HUT).

Acara tersebut dihadiri para pelaku UMKM mitra binaan dan menghadirkan sejumlah pembicara mulai dari praktisi brand sampai para pelaku UMKM yang sukses melewati masa pandemi untuk menceritakan kisah suksesnya (success story).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com